Ramai Akun WhatsApp Terblokir Sementara, Diduga Karena Pakai WA Ilegal

Banyak unggahan WA terblokir sementara di Twitter

Sejak sekian lama WhatsApp hadir mengisi hari-hari kita, kasus akun WhatsApp diblokir merupakan kasus yang jarang terjadi. Kecuali memang akun tersebut digunakan untuk melakukan kejahatan seperti penipuan atau spam, kasus pemblokiran WhatsApp memang jarang terdengar.

Namun, beberapa hari belakangan di Twitter banyak beredar unggahan dari netizen yang mengungkapkan bahwa akun WhatsApp mereka terblokir sementara. Kenapa?

Netizen mengunggah akun mereka terblokir sementara

Akun @tanyakanrl di atas bukan satu-satunya akun yang mengunggah tentang akun WhatsApp yang terblokir sementara. Ada banyak akun base lainnya yang juga mengunggah hal serupa.

Dalam unggahan tersebut, pengguna WhatsApp mengeluhkan bahwa akun mereka terblokir sementara. Ada beberapa yang terblokir selama 2 hari, namun, ada juga yang akun WhatsApp-nya terblokir selama 3 hari lebih. 

Selama durasi tersebut, pengguna tidak bisa menikmati beragam fitur yang ada di WhatsApp. Mereka tidak bisa menggunakan fitur chat, grup, voice call, hingga video call.

Baca Juga: Fitur WhatsApp Communities Rilis, Begini Cara Menggunakannya

Diduga menggunakan aplikasi WhatsApp ilegal

Menanggapi hal tersebut, para pengguna Twitter langsung menebak bahwa si pengguna WhatsApp menggunakan aplikasi WhatsApp ilegal. Yang dimaksud dengan aplikasi WhatsApp ilegal adalah aplikasi modifikasi WhatsApp yang dikembangkan oleh pihak ketiga seperti WA GB, WA Aero, WA Yo, WA Plus, FMWhatsApp, dan lainnya.

Aplikasi WhatsApp modifikasi tersebut memang sekilas terlihat menarik. Ada beberapa fitur yang tak dimiliki oleh aplikasi WhatsApp reguler seperti bisa melihat pesan terhapus yang memang menarik untuk digunakan. Namun, tetap saja aplikasi tersebut ilegal.

Pihak WhatsApp sendiri tidak pernah memberikan izin kepada developer lain untuk mengembangkan atau memodifikasi WhatsApp. Jika kalian menggunakan WA modifikasi yang sejatinya ilegal tersebut, jangan kaget kalau akun WhatsApp kalian terblokir.

Cara mengatasinya

Ramai Akun WhatsApp Terblokir Sementara, Diduga Karena Pakai WA IlegalUnsplash/Kev Costello

Jika akunmu termasuk yang terblokir karena menggunakan aplikasi WhatsApp modifikasi atau WhatsApp ilegal, satu-satunya cara yang bisa dilakukan adalah menunggu dengan sabar. Ya mau bagaimana lagi, memang kita yang salah karena menggunakan aplikasi ilegal.

Setelah masa tunggu sudah terlewati, segera backup semua data WhatsApp kamu dan mulai pindah ke aplikasi WhatsApp yang reguler atau asli. Perlu diingat bahwa backup dari akun WhatsApp ilegal ke akun WhatsApp asli tidak bisa dijamin 100% berhasil, ya. Namun tetap harus kamu lakukan jika tak ingin akunmu terblokir permanen.

Pihak WhatsApp sendiri memberi 2 opsi hukuman bagi pengguna aplikasi WhatsApp ilegal. Yang pertama adalah blokir sementara yang range waktunya berbeda-beda. Jika kamu masih terblokir sementara, artinya pihak WhatsApp masih memberi kesempatan untuk pindah ke aplikasi asli. Yang kedua adalah blokir permanen, artinya nomor yang kamu gunakan tak akan lagi bisa menggunakan aplikasi WhatsApp.

Baca Juga: WhatsApp Luncurkan Fitur Polling, Ini Cara Menggunakannya

Topik:

  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya