7 Cara Cek Kuota Indosat Ooredoo dan Aktivasinya

Yuk ikuti langkah-langkahnya di sini!

Sebagian orang tidak peduli dengan berapa banyak sisa kuota internet yang dimilikinya. Padahal ini akan merugikan diri sendiri karena menyebabkan pemakaian data yang tidak terkontrol. Akhirnya kuota pun cepat habis.

Sebenarnya cek kuota itu tidak sulit kok. Kita hanya malas melakukan dan mengingat caranya. Karena setiap provider memiliki cara yang berbeda, yang akan dibahas kali ini adalah Indosat Ooredoo, salah satu provider yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia.

Dan berikut ini IDN Times kasih beberapa cara cek kuota internet Indosat Ooredoo beserta bagaimana cara mengaktivasinya dengan mudah dan cepat. Simak selengkapnya di bawah ini ya!

1. Cek kuota melalui SMS

7 Cara Cek Kuota Indosat Ooredoo dan Aktivasinyateknosid.com

Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk cek kuota adalah melalui SMS. Caranya mudah kok dan tanpa dipungut biaya pulsa. Cukup ketikkan USAGE lalu kirim ke nomor 363.

Tunggu hingga kamu mendapatkan balasan dari provider. Jika tidak ada gangguan, proses ini hanya akan memakan waktu beberapa detik.

2. Cek kuota melalui kode dial

7 Cara Cek Kuota Indosat Ooredoo dan Aktivasinyabt.com

Cara kedua yang bisa kamu lakukan untuk cek kuota Indosat Ooredoo adalah dengan menelepon kode dial. Cara ini sangat mudah, ikuti langkahnya berikut ini:

  1. Lakukan panggilan ke *363#;
  2. Ada beberapa opsi yang akan muncul di kotak dialog;
  3. Masukkan angka yang memiliki keterangan Internet/Nelp/SMS;
  4. Setelah kotak dialog keluar lagi, pilih angka yang memiliki keterangan Status & Info;
  5. Pilih Cek Kuota;
  6. Pilih Paket Internet;
  7. Setelah muncul tanda bahwa permintaan akan diproses, klik OK;
  8. Tunggu beberapa saat hingga kamu mendapatkan SMS dari 363;
  9. Di sana akan tertera berapa sisa kuotamu.

3. Cek kuota melalui aplikasi di Android

7 Cara Cek Kuota Indosat Ooredoo dan Aktivasinyaplay.google.com

Kini semua hal bisa dilakukan melalui aplikasi, tak terkecuali untuk mengecek kuota internet Indosat Ooredoo. Kamu hanya perlu mengunduh aplikasi MyIM3 pada Play Store. Setelah itu, ikuti langkah berikut ini:

  1. Buka aplikasi MyIM3;
  2. Buat akun dulu dengan memasukkan nomor teleponmu;
  3. Masukkan kode verifikasi yang dikirim lewat SMS;
  4. Lengkapi profil;
  5. Kemudian kamu bisa mengakses akunmu;
  6. Di bagian Home, kamu akan mendapatkan informasi sisa kuota, termasuk kuota 24 jam, kuota pagi, dan kuota malam.

Baca Juga: 7 Cara Menyelamatkan Handphone yang Tenggelam di Air

4. Cek kuota melalui aplikasi iOS

7 Cara Cek Kuota Indosat Ooredoo dan Aktivasinyaapps.apple.com

Jika kamu pengguna iOS, kamu juga bisa kok cek kuota melalui aplikasi. Pertama download dulu MyIM3 di AppStore.

Kemudian lakukan cara yang serupa seperti di atas, yaitu daftar, masukkan kode verifikasi, dan isi data diri. Pada laman Home kamu akan menemukan informasi sisa kuota beserta dengan sisa pulsa, jumlah pemakaian, dan lain-lain.

5. Cara aktivasi kuota internet dengan kode dial

7 Cara Cek Kuota Indosat Ooredoo dan Aktivasinyacheatsheet.com

Indosat Ooredoo adalah provider yang menyediakan banyak opsi untuk kuota internet. Kamu bisa menyesuaikannya dengan kebutuhanmu sendiri. Ada kuota harian, mingguan, dan bulanan.

Kamu juga bisa langsung membeli kuota hingga beberapa gigabyte. Sedangkan untuk kamu yang suka nonton video, kamu juga bisa membeli kuota khusus untuknya.

6. Cara aktivasi kuota internet Indosat Ooredoo

7 Cara Cek Kuota Indosat Ooredoo dan AktivasinyaIDN Times/Izza Namira

Ada beragam metode aktivasi kuota internet di provider ini. Jika kamu tidak ingin ribet, cukup lakukan panggilan ke *123# kemudian ikuti langkah-langkah sesuai dengan instruksi yang tersedia.

Jika kamu memiliki aplikasi MyIM3, kamu juga bisa lho membeli paket data dari sana. Cara lain yang bisa menjadi opsi selanjutnya adalah membelinya lewat aplikasi e-wallet dan e-commerce.

7. Cara menghemat kuota dengan aplikasi MyIM3

7 Cara Cek Kuota Indosat Ooredoo dan AktivasinyaIDN Times/Izza Namira

Bagi kamu pengguna aplikasi MyIM3, ada sebuah fitur yang berguna untuk menghemat pemakaian data sehari-hari.

Namanya adalah Data Saving Mode. Fitur ini bisa mematikan aplikasi yang tidak kamu pakai saat kamu sedang berada di mode data.

Cukup masuk ke laman Profile, di sana kamu akan menjumpai Data Saving Mode. Aktifkan untuk lebih menghemat kuota.

Itulah cara cek kuota Indosat Ooredoo, aktivasi, dan menghemat kuota pada provider Indosat Oordeoo yang perlu kamu ketahui. Semoga bermanfaat ya untuk kamu yang membutuhkannya!

Baca Juga: Masih Andalkan Snapdragon 845, Ini 7 Smartphone Paling Gesit 2019

Topik:

  • Izza Namira
  • Bayu D. Wicaksono
  • Wendy Novianto
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya