Gunung Lawu, Jawa Tengah (google.com/maps/Sela Nurhayati)
Meski letaknya di antara Jawa Timur, Gunung Lawu termasuk gunung di Jawa Tengah yang direkomendasikan sekali bagi tipe pendaki petualang, lho. Gunung Lawu dengan ketinggian kurang lebih 3.265 mdpl ini mempunyai banyak kawah aktif seperti Kawah Candradimuka dan Kawah Telaga Kuning.
Pesona kawah-kawah tersebut jadi pemandangan mengesankan yang didapat para pendaki begitu tiba di puncak. Asyiknya mendaki ke puncak Gunung Lawu yaitu didominasi dengan padang rumput serta pepohonan cemara, berbeda dengan kebanyakan gunung yang mayoritas bebatuan. Menantang bukan?
Jalur pendakian Gunung Lawu bervariasi mulai dari Cemoro Sewu hingga Candi Cetho, lho. Dari berbagai variasi jalur tersebut, Jalur Cemoro Sewu menjadi jalur yang paling populer karena tawarkan bentang alam yang indah.
Lima gunung di Jawa Tengah yang direkomendasikan bagi pendaki tipe petualang tadi, dikenal memiliki jalur yang cukup menantang. Apalagi sebagian di antaranya merupakan gunung berapi aktif sehingga disarankan sekali tidak cuma bagi pendaki yang mengaku berjiwa petualang tinggi saja, tapi juga yang memiliki pengalaman mendaki yang tinggi.
Dari rekomendasi gunung di Jawa Tengah yang disebutkan tadi, apakah ada yang sudah pernah kamu daki?