5 Resort Mewah di Sekitar Pantai Parangtritis, Liburan Makin Berkesan 

Meski mewah, harganya tetap terjangkau lho

Yogyakarta memang bisa dikatakan sebagia salah satu destinasi wisata favorit di Indonesia. Pesonanya yang tiada habis itulah yang membuat Yogyakarta sering dikatakan sebagai surga bagi para pelancong.

Salah satu destinasi wisata yang wajib kalian kunjungi jika berkunjung ke Yogyakarta adalah Pantai Parangtritis. Nah, jika ingin melihat keindahan Pantai Parangtritis, kalian dapat mencari penginapan yang berada di sekitar pantai untuk memudahkan kalian.

Berikut ada pilihan resort mewah terbaik di ada di sekitar Pantai Parangtritis.

1. Ros In Hotel

5 Resort Mewah di Sekitar Pantai Parangtritis, Liburan Makin Berkesan Ros In Hotel (instagram.com/rosinhoteljogja)

Ros In Hotel merupakan hotel bintang 4 yang berada dekat dengan Pantai Parangtritis. Selain menghadirkan fasilitas yang super lengkap, harganya yang terjangkau itu juga yang membuat hotel ini ramai dikunjungi wisatawan.

Kamar dengan nuansa hangat yang ditawarkan di sini sudah dilengkapi Wi-Fi, TV layar datar, kulkas mini, dan alat pembuat teh dan kopi. Untuk kamar dengan tipe lebih tinggi, mereka menawarkan area duduk dan/atau balkon pribadi.

Lokasi: Jalan Ringroad Selatan, Druwo, Bangunharjo, Kecamatan Sewon, Kabupaten Bantul, Yogyakarta.

Harga: Mulai dari Rp273.901.

2. DOmah Hotel Yogya

5 Resort Mewah di Sekitar Pantai Parangtritis, Liburan Makin Berkesan DOmah Hotel Yogya (instagram.com/domahyogya)

Bagi kalian sedang mencari hotel dengan suasana tradisional yang nyaman, DOmah Hotel Yogya bisa menjadi pilihan yang tepat untuk kalian kunjungi. Hotel ini berjarak sekitar 9 km dari Keraton Yogyakarta dan hanya memerlukan waktu setengah jam untuk sampai ke Pantai Parangtritis.

Terdapat vila yang ditawarkan di sini dengan pilihan 2 dan 3 kamar tidur. Setiap kamar tentu saja sudah dilengkapi dengan Wi-Fi gratis, TV layar datar, kulkas mini, dan AC.

Lokasi: Jalan Tembi Jalan Parangtritis, Gatak, Timbulharjo, Sewon, Kabupaten Bantul, Yogyakarta.

Harga: Mulai dari Rp763.678.

Baca Juga: 7 Hotel Dekat Pantai Parangtritis, Cocok untuk Tempat Bulan Madu 

3. Villa Alcheringa

5 Resort Mewah di Sekitar Pantai Parangtritis, Liburan Makin Berkesan Villa Alcheringa (instagram.com/villa.alcheringa)

Jika kalian sedang mencari penginapan di sekitar Pantai Parangtritis yang cocok untuk keluarga, Villa Alcheringa adalah jawabannya. Pelayanannya yang memuaskan juga yang menjadi nilai plus dari Villa Alcheringa.

Untuk pilihan tipe kamar yang ditawarkan di sini mulai dari superior private dan deluxe private room. Setiap kamar tentu saja sudah dilengkapi dengan TV kabel, bathub, pemutar DVD, dapur kecil, hingga brankas.

Lokasi: Mancingan, Parangtritis, Kretek, Kabupaten Bantul, Yogyakarta.

Harga: Mulai dari Rp993.749.

4. Queen Of The South Beach  Resort

5 Resort Mewah di Sekitar Pantai Parangtritis, Liburan Makin Berkesan Queen of The South Resort (instagram.com/queenofthesouth_resort)

Queen of The South Beach Resort adalah rekomendasi hotel berikutnya yang dekat dengan Pantai Parangtritis. Hanya memerlukan waktu 9 menit berkendara, kalian sudah dapat menikmati kehidahan Pantai Parangtritis.

Kamar dengan konsep bungalow di sini sudah dilengkapi dengan teras yang nyaman dan juga kamar mandi dalam. Adapun fasilitas lain yang tak kalah memukau yaitu infinity pool-nya yang menghadap langsung ke lautan.

Lokasi: Jalan Parangrejo Nomor 13, Parang Reja, Girijati, Purwosari, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta.

Harga: Mulai dari Rp658.959.

5. Edge Resort Yogyakarta

5 Resort Mewah di Sekitar Pantai Parangtritis, Liburan Makin Berkesan Edge Resort Yogyakarta (instagram.com/edgeresortyogyakarta)

Selanjutnya ada Edge Resort Yogyakarta. Selain menyuguhkan pemandangan sekitar yang menganggumkan, resort yang satu ini juga berada dekat dengan beberapa destinasi wisata menarik, seperti Pantai Parangtritis dan Keraton Yogyakarta.

Edge Resort Yogyakarta menawarkan beberapa tipe kamar yaitu kamar superior double, kamar deluxe double, suite dengan pemandangan laut, dan suite executive. Di sini juga ada kolam renang lengkap dengan kursi berjermur yang dapat kalian nikmati.

Lokasi: Jalan Gua Langse, Area Hutan, Giricahyo, Kecamatan Purwosari, Yogyakarta.

Harga: Mulai dari Rp950.130.

Nah, siapa di antara kalian yang sudah ada rencana akan berlibur ke Pantai Parangtritis? Kalau iya, lima rekomendasi resort mewah di atas bisa menjadi pilihan yang pas untuk kalian kunjungi.

Baca Juga: 10 Wisata Pantai Kece di Bantul Yogyakarta, Gak Melulu Parangtritis!

Alvina Putri Rahmanita Photo Verified Writer Alvina Putri Rahmanita

Hello:)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya