5 Julukan Cianjur yang akan Jadi Wilayah Aglomerasi Baru

Banyak industri pembuatan tauco di Cianjur

Intinya Sih...

  • Cianjur masuk dalam aglomerasi Jabodetabekjur, wilayah baru yang terdiri dari 7 kota di Jawa Barat.
  • Julukan Cianjur antara lain Kota Beras, Kota Angklung, dan Kota Sembilan Gunung.
  • Cianjur juga dikenal sebagai Kota Tauco karena banyak industri pembuatan tauco di sana.

Cianjur dikabarkan masuk dalam wilayah aglomerasi terbaru. Kawasan aglomerasi ini akan terdiri Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Tangerang Selatan, Bekasi, Cianjur atau yang disingkat Jabodetabekjur.

Terlepas dari rencana masuk aglomerasi Jabodetabek, salah satu kota di Jawa Barat ini memiliki beberapa julukan yang unik untuk kamu ketahui. Di balik julukan-julukan ini, ada hal-hal menarik yang mungkin belum banyak orang tahu. 

Apa saja julukan Cianjur sebagai wilayah aglomerasi baru? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini!

1. Kota Beras

5 Julukan Cianjur yang akan Jadi Wilayah Aglomerasi Baruilustrasi beras (unsplash.com/Pierre Bamin)

Cianjur dijuluki sebagai Kota Beras, karena wilayah ini memiliki lumbung padi yang terkenal di Indonesia. Beras yang dihasilkan pun berkualitas, seperti pandan wangi yang menjadi produk unggulan Kota Cianjur. Beras pandan wangi ini aromanya harum, butirannya cenderung bulat, dan teksturnya lembut setelah dimasak.

2. Kota Angklung

5 Julukan Cianjur yang akan Jadi Wilayah Aglomerasi BaruIlustrasi Pembuatan Alat Musik Tradisional asal Jawa Barat, Angklung (ANTARA FOTO/Adeng Bustomi)

Cianjur juga terkenal dengan julukan Kota Angklung. Alat musik tradisional ini  terbuat dari beberapa pipa bambu dengan berbagai ukuran, disusun dalam bingkai bambu, lalu diikat tali rotan. Alat musik ini merupakan salah satu alat yang terkenal di Indonesia dan diakui sebagai warisan budaya dunia UNESCO.

Baca Juga: Resep Gurame Bakar ala Ikan Bakar Cianjur yang Rasanya Juara

3. Kota Santri

5 Julukan Cianjur yang akan Jadi Wilayah Aglomerasi BaruIlustrasi ribuan santri NW (IDN Times/Ruhaili)

Sejak 1677, masyarakat Cianjur terkenal sangat religius. Kabarnya, wilayah Cianjur dahulu dibangun para ulama dan santri yang saat itu giat menyebarkan agama Islam. Tak heran jika Cianjur memiliki banyak pesantren. 

4. Kota Sembilan Gunung

5 Julukan Cianjur yang akan Jadi Wilayah Aglomerasi BaruGunung Pangrango (unsplash.com/@bayusyaitsacc)

Julukan Kota Sembilan Gunung juga melekat pada Cianjur, karena wilayah ini memiliki sembilan gunung, seperti Gunung Pangrango, Gunung Gede, Gunung Lanjung, Gunung Mananggel, dan lain-lain.

5. Kota Tauco

5 Julukan Cianjur yang akan Jadi Wilayah Aglomerasi Baruilustrasi kedelai (unsplash.com/thomaskinto)

Cianjur juga dijuluki Kota Tauco karena banyak industri pembuatan tauco. Tauco merupakan fermentasi kedelai berbentuk pasta yang rasanya asam, asin, dan segar. Tauco juga sering digunakan sebagai penyedap pada beberapa masakan.

Tauco masuk ke Cianjur pada 1880 yang dibawa pedagang asal Tiongkok. Kini, tauco sudah menjadi salah satu oleh-oleh khas Cianjur yang sering dicari wisatawan.

5 Julukan Cianjur yang akan Jadi Wilayah Aglomerasi BaruInfografis julukan Kota Cianjur (IDN Times/Aditya Pratama)

Itulah beberapa julukan Cianjur yang akan bergabung dengan Jabodetabek. Semoga informasi ini bermanfaat buat kamu yang ingin mengenal lebih jauh tentang Cianjur, ya. 

Baca Juga: 5 Tempat Makan Enak dan Murah di Sekitar Alun-alun Cianjur

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya