Catat, Ini Event dan Festival selama Mei 2024 di Surabaya!

Banyak acara seru dan jangan sampai ketinggalan!

Intinya Sih...

  • Surabaya menjadi tuan rumah berbagai acara seru bulan Mei 2024.
  • Acara-acara tersebut meliputi festival musik, bazar, kuliner, seni dan budaya, olahraga.
  • Aktivitas yang dapat diikuti antara lain konser, pameran, lomba, dan festival.

Menyambut Hari Ulang Tahun ke-729, Kota Surabaya menggelar berbagai acara dan festival menarik. Dibanding tahun-tahun sebelumnya, agenda event dan festival tahun ini lebih banyak.

Ada konser, bazar, kuliner, pagelaran seni dan budaya, hingga event olahraga yang bisa kamu ikuti. Catat tanggalnya dan jangan sampai ketinggalan, simak daftar event dan festival selama Mei 2024 dalam rangka Hari Jadi Kota Surabaya berikut ini, ya! Dijamin gak bakal kehabisan hiburan!

1. Konser

Catat, Ini Event dan Festival selama Mei 2024 di Surabaya!Potret konser JKT48 LIVE (instagram.com/jkt48)
  1. Festival Musik Surabaya Hebat 2024.
    Tanggal 18 Mei 2024 di Jatim Expo.
  2. PasKita: JKT48, Tulus, Danilla, Hivi!, Fourtwnty.
    Tanggal 24-25 Mei 2024 di Atlantis Land Surabaya.
  3. Sampoerna Fest: Maliq and d'Essentials, Last Child.
    Tanggal 25 Mei 2024 di Ciputra World Surabaya.

2. Bazar

Catat, Ini Event dan Festival selama Mei 2024 di Surabaya!Ilustrasi bazar (unsplash.com/space_launch_system)
  1. Almair Pesona Gaya Indonesia.
    Tanggal 22 April-12 Mei 2024 di Atrium Royal Plaza South.
  2. Fashion City Market (Daebak).
    Tanggal 29 April-12 Mei 2024 di Atrium Tunjungan Plaza.
  3. May Edutainment.
    Tanggal 1-5 Mei 2024 di Atrium Royal Plaza South.
  4. Serba-Serbi Market.
    Tanggal 1-12 Mei 2024 di Pasar Atom Mall Lantai 2 (sebelah BRI).
  5. Indonesia Mom and Baby Expo.
    Tanggal 3-5 Mei 2024 di Grand City Mall and Convex.

3. Seni dan budaya

Catat, Ini Event dan Festival selama Mei 2024 di Surabaya!Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi saat naik kereta kencana di Surabaya Vaganza 730, Sabtu (27/3/2023). (IDN Times/Khusnul Hasana).
  1. IRELAND EYE 2024 in Surabaya.
    Tanggal 2-12 Mei 2024 di Orasis Art Gallery.
  2. Ruwatan dan Wayang.
    Tanggal 4 Mei 2024 di Tugu Pahlawan Surabaya.
  3. Night at the Museum.
    Tanggal 11-12 Mei 2024 di Tugu Pahlawan Surabaya.
  4. Cross Musea.
    Tanggal 14-17 Mei 2024 di Gedung Nasional Indonesia.
  5. KPop Dance and Singing Cover Competition.
    Tanggal 17 Mei 2024 di Atrium Linear GF, Ciputra World Mall.
  6. Hehe Festival.
    Tanggal 26 Mei 2024 di DBL Arena Surabaya.
  7. Surabaya Vaganza.
    Tanggal 26 Mei 2024 di Tugu Pahlawan-Balai Pemuda.

Baca Juga: Dieng Culture Festival 2024: Jadwal, Harga Tiket, dan Event Seru

4. Kuliner

Catat, Ini Event dan Festival selama Mei 2024 di Surabaya!Festival Rujak Uleg 2023 di Kya-kya Surabaya, Sabtu (6/5/2023). Dok. Pemkot Surabaya
  1. Bazar Sages International Food Festival.
    Tanggal 17-19 mei 2024 di Ciputra World Mall.
  2. Festival Rujak Uleg.
    Tanggal 19 Mei 2024 di Taman Surya, Balaikota Surabaya.
  3. Surabaya Food Festival 2024.
    Tanggal 22 Mei-2 Juni 2024 di Main Atrium Fairway Nine Lantai 2.
  4. LINE FRIENDS Dosirak Making Workshop.
    Tanggal 24 Mei 2024 di Convention Hall Lantai 6 Plaza 3.

5. Event

Catat, Ini Event dan Festival selama Mei 2024 di Surabaya!Peragaan busana koleksi Hian Tjen di The Westin Wedding Fair 2023, Surabaya (IDN Times/Dewi Suci Rahayu)
  1. ADGI SUB Kumpul Designer.
    Tanggal 2 Mei 2024 di IDEA HUB, Voza Tower Lantai 20.
  2. Pemilihan Cak dan Ning Cilik Surabaya.
    Tanggal 4-11 Mei 2024 di Balai Pemuda, Surabaya.
  3. Beyond The Future Festival 2024.
    Tanggal 17-19 Mei 2024 di Tunjungan Plaza Convention Hall.
  4. Integra Properti Exhibition IPX-24.
    Tanggal 20-26 Mei 2024 di  Main Atrium Royal Plaza.
  5. Surabaya Pesta Pora Festival Tepi Pantai.
    Tanggal 21-26 Mei 2024 di THP Kenjeran (sebelah Jembatan Suroboyo).
  6. Indonesia Internasional Motor Show (IIMS).
    Tanggal 29 Mei-2 Juni 2024 di Grand City Mall & Convex.
  7. Galaxy Wedding Fair.
    Tanggal 10-12 Mei di Galaxy Mall Exhibition Center Lantai 6.
  8. Surabaya Hospital Expo 2024.
    Tanggal 15-17 Mei 2024 di Exhibition Hall Grand City Convex.
  9. Pameran Haji dan Umrah.
    Tanggal 15-19 Mei 2024 di BY Atrium Royal Plaza.
  10. Korean Activity at Sages International Food Festival 2024.
    Tanggal 17-19 Mei 2024 di Ciputra World Mall, Atrium Linear GF.
  11. Bursa Pariwisata Jawa Timur.
    Tanggal 23-26 Mei 2024 di Exhibition Hall, Grand City Surabaya.
  12. Vesak Festival 2024.
    Tanggal 22-26 Mei 2024 di Main Atrium Tunjungan Plaza 3.

6. Olahraga

Catat, Ini Event dan Festival selama Mei 2024 di Surabaya!ilustrasi orang berolahraga lari (freepik.com/freepik)
  1. E-Sport Competition 2024.
    Tanggal 10-19 Mei 2024 di Pakuwon Trade Center, Surabaya.
  2. Bromo KOM X Challenge 2024.
    Tanggal 18 Mei 2024 di Surabaya-Pasuruan.
  3. Pokemon Run.
    Tanggal 12 Mei 2024 di Universitas Ciputra, Citraland.
  4. Hawks Cup 2024.
    Tanggal 18-26 Mei 2024 di Lapangan Softball Dharmawangsa, Surabaya.
  5. MedicAir Run.
    Tanggal 26 Mei 2024 di FK Unair.

Demikian daftar event dan festival selama Mei 2024 di Surabaya yang wajib kamu datangi. Mau ikut acara yang mana saja, nih?

Baca Juga: 12 Agenda Wisata Jogja Mei 2024, Festival Buku hingga Dangdutan

Topik:

  • Fasrinisyah Suryaningtyas
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya