6 Pesona Kebun Raya Cibodas, Pas buat Berakhir Pekan Bersama Keluarga

Sejuk banget dan bikin betah

Kawasan Cisarua dan Puncak, Bogor, masih menjadi favorit warga Jakarta untuk menghabiskan akhir pekan. Selain udaranya yang sejuk, banyaknya objek wisata di kedua lokasi tersebut memang cocok untuk mengusir penat setelah sekian lama berkutat dengan pekerjaan.

Tapi, kalau kamu lagi bosan dengan kedua kawasan itu dan pengin cari destinasi wisata sejuk lainnya yang gak jauh dari Ibukota, cobalah turun sedikit dari kawasan Puncak. Ada spot liburan kece yang gak kalah keren dari kawasan wisata di Cisarua dan Puncak. Namanya Kebun Raya Cibodas.

Apa saja pesona yang dihadirkan oleh area seluas 84,99 hektar ini? Yuk, intip ulasan lengkapnya berikut.

1. Taman Sakura

6 Pesona Kebun Raya Cibodas, Pas buat Berakhir Pekan Bersama Keluargainstagram.com/pendolpendi

Yang pertama, yaitu Taman Sakura. Lokasinya sekitar 850 meter dari pintu masuk utama Kebun Raya Cibodas. Di sini kamu bisa berjumpa dengan puluhan pohon sakura yang diapit oleh aliran sungai Cibogo.

Ya, kamu gak salah dengar. Pohon sakura di Taman Sakura adalah pohon sakura sesungguhnya. Tapi, untuk bisa menikmati pesona bunga-bunganya yang sedang mekar, kamu harus datang antara bulan Januari-Februari atau Agustus-September. Selain bulan-bulan tersebut, pohon sakura di Kebun Raya Cibodas tidak dalam masa berbunga.

Namun, jangan berekspektasi terlalu tinggi dulu dengan pohon sakura di Kebun Raya Cibodas. Sebab kondisinya memang gak selebat seperti negara asalnya, Jepang. Dari jauh, pohon sakura tersebut gak bakal kelihatan pink. Jadi, kamu harus berdiri mendekat dengan pohon-pohon ini untuk menikmati langsung keindahan bunga sakura. Eits, meski begitu, sakura ini tetap tampak cantik, lho.

2. Curug Cibogo

6 Pesona Kebun Raya Cibodas, Pas buat Berakhir Pekan Bersama Keluargainstagram.com/maseko15

Berdekatan dengan Taman Sakura, terdapat curug atau air terjun Cibogo. Aliran air dari curug inilah yang kemudian mengalir ke sungai yang mengapit Taman Sakura. Meski letak curug setinggi kurang lebih 15 meter tersebut sedikit tersembunyi dan alirannya tidak terlalu deras, namun pesonanya begitu diminati sebagai lokasi berswafoto.

Terlebih di sebelahnya terdapat Jalan Air yang selain bisa dilalui pengunjung, juga bisa dilewati oleh kendaraan.

3. Danau Besar Cibodas

6 Pesona Kebun Raya Cibodas, Pas buat Berakhir Pekan Bersama KeluargaDok. Pribadi/Intan Deviana

Melewati jalan aspal sejauh kurang lebih 1,2 kilometer dari Curug Cibogo, kamu bakal disambut oleh hamparan rumput yang sangat luas. Jika cuaca cerah berawan, tanah lapang tersebut sering dijadikan lokasi piknik dan bercengkerama para pengunjung.

Di tengah-tengah lapangan, terdapat Danau Besar Cibodas yang menjadi penambah daya tarik spot kece ini. Kamu juga berpeluang melihat gagahnya gunung Pangrango di kejauhan.

Baca Juga: Bukan di Jepang, Pesona Bunga Sakura Ini Ada di Kebun Raya Cibodas!

4. Araucaria Avenue

6 Pesona Kebun Raya Cibodas, Pas buat Berakhir Pekan Bersama KeluargaDok. Pribadi/Intan Deviana

Berikutnya adalah Araucaria Avenue. Spot ini masih satu lokasi dengan Danau Besar Cibodas, tepatnya bersisian dengan lapangan rumput. Bentuknya berupa jalan setapak berbatu yang kanan kirinya ditumbuhi oleh pohon Araucaria berukuran besar.

Meski hanya berupa jalan setapak yang dipagari pepohonan, namun pesona jalan tersebut ampuh bikin mata segar. Kamu bisa menyusuri jalan setapak tersebut dengan berjalan kaki atau dengan menyewa kuda seharga sekitar Rp30.000 per 15 menit. Seru, kan?

5. Curug Ciismun

6 Pesona Kebun Raya Cibodas, Pas buat Berakhir Pekan Bersama Keluargainstagram.com/tioalifr

Kalau kamu punya waktu lebih, sempatkanlah untuk berkunjung ke curug lainnya di Kebun Raya Cibodas, yaitu Curug Ciismun. Letaknya berada di ujung selatan kebun raya sehingga butuh sedikit perjuangan berjalan kaki untuk tiba di lokasi.

Aliran air Curug Ciismun terbilang lebih deras dibanding Curug Cibogo. Sehingga walaupun posisi curug harus ditempuh dengan perjalanan lebih jauh, namun curug tersebut tetap menarik untuk disambangi. Kamu bisa puas bermain air dan berswafoto di spot ini.

6. Rumah Kaca

6 Pesona Kebun Raya Cibodas, Pas buat Berakhir Pekan Bersama Keluargainstagram.com/ilhammubarok4

Terakhir adalah Rumah Kaca. Letaknya persis sebelum pintu keluar Kebun Raya Cibodas. Rumah Kaca sendiri merupakan tempat menyimpan berbagai koleksi tanaman kebun raya. Di dalamnya kamu bisa menikmati cantiknya kaktus, anggrek, dan sukulen. Selain dapat melihat koleksi tanaman indoor tersebut, Rumah Kaca juga kerap menjadi background selfie lantaran bentuknya yang instagenic dan artistik.

Nah, itulah tadi beberapa pesona Kebun Raya Cibodas yang terletak di Kecamatan Cipanas, kabupaten Cianjur. Dengan lokasi yang mudah dijangkau dari Jakarta dan sekitarnya, gak ada alasan untuk gak berkunjung ke kebun raya ini. Pastikan berkunjung di momen yang tepat, ya, supaya kamu bisa menikmati semua pesona Kebun Raya Cibodas. Selamat berlibur!

Baca Juga: 5 Wisata Curug Eksotis di Cianjur, Cocok untuk Habiskan Waktu Libur

Intan Deviana Photo Verified Writer Intan Deviana

Suka jalan-jalan, suka foto-foto, suka nulis :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan
  • Novaya
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya