Apakah Boleh Membungkus Makanan dari Lounge Bandara?

- Pengunjung tidak boleh membungkus makanan dari lounge bandara.
- Risiko di kemudian hari jika melanggar aturan.
- Cara masuk ke lounge bandara dengan membership, kelas penerbangan, voucher, atau membayar di tempat.
Menunggu penerbangan di bandara seringkali bikin bosan. Apalagi kalau jadwal maskapai delay atau kamu harus transit berjam-jam, waktu menunggu jadi lebih panjang. Tentunya hal ini membosankan sekaligus melelahkan.
Biasanya penumpang menunggu di ruang tunggu umum. Namun, kalau ingin suasana yang lebih nyaman, lounge bandara bisa jadi pilihan. Lounge merupakan ruang tunggu khusus dengan fasilitas lengkap. Mulai dari WiFi, kursi yang empuk, ruang istirahat, hingga pilihan makanan dan minuman yang beragam.
Di dalam lounge, kamu bisa menikmati hidangan buffet, camilan, kopi, teh, hingga minuman dingin sepuasnya. Karena harga akses lounge terbilang tidak murah, wajar kalau muncul pikiran ingin membungkus makanan buat dibawa keluar.
Lantas, apakah memang boleh membungkus makanan keluar dari lounge bandara? Nah, sebelum kamu melakukannya, yuk, pahami dulu aturan berikut ini!
1. Tidak boleh membungkus makanan dari lounge
Umumnya, lounge bandara menerapkan aturan bahwa makanan dan minuman hanya boleh dinikmati di dalam ruangan. Biasanya ada pemberitahuan, baik tertulis maupun tidak. Pengunjung diimbau untuk tidak membungkus makanan buffet.
Alasannya makanan buffet disajikan untuk dikonsumsi langsung demi menjaga kualitas, kebersihan, dan keamanan pangan. Jika makanan dibawa keluar, pihak lounge tidak bisa menjamin kondisi makanan tersebut. Selain itu, konsep lounge memang sebagai tempat makan dan beristirahat di lokasi, bukan layanan takeaway.
Namun, ada pengecualian di beberapa tempat. Misalnya kamu memesan makanan dalam kemasan khusus dan belum sempat menghabiskannya. Terkadang masih diperbolehkan membawanya keluar. Biasanya tamu boleh membawa snack atau minuman botol, meski tetap sebaiknya tidak berlebihan.
2. Risiko di kemudian hari

Membungkus makanan dari lounge tanpa izin bisa berdampak pada akses kamu di kemudian hari. Staf lounge berhak menegur, bahkan melakukan banned jika tamu melanggar aturan yang berlaku. Jadi, daripada ambil risiko, lebih baik nikmati saja makanan secukupnya di tempat.
3. Cara makan di lounge bandara
Bagi kamu yang penasaran cara menikmati fasilitas makan di lounge, aksesnya bisa berbeda-beda tergantung kondisi penumpang. Berikut beberapa cara umum untuk masuk lounge.
1. Membership.
Kamu bisa menggunakan kartu keanggotaan alias membership lounge internasional atau kartu kredit tertentu yang bekerja sama dengan lounge bandara.
2. Kelas penerbangan dan status frequent flyer.
Penumpang kelas bisnis atau first class biasanya mendapat akses lounge gratis. Selain itu, pemilik status frequent flyer tertentu juga sering mendapat fasilitas yang sama.
3. Voucher atau fasilitas dari maskapai
Beberapa maskapai memberikan voucher lounge sebagai kompensasi delay atau bagian dari promo tertentu.
4. Bayar di tempat.
Jika tidak punya akses khusus, kamu tetap bisa masuk dengan membayar langsung. Biayanya bervariasi, umumnya sekitar Rp150 ribu-Rp350 ribu tergantung bandara dan fasilitas yang tersedia.
Lounge bandara memang menawarkan kenyamanan ekstra sebelum terbang, termasuk makanan yang bisa kamu nikmati sepuasnya. Namun, ingat, fasilitas tersebut tetap punya aturan! Jadi, nikmati makanan secukupnya dan hargai kebijakan lounge, ya!


















