- Dewasa (usia di atas 18 tahun): 800 yen
- Anak-anak (usia 16-17 tahun): 400 yen
- Anak di bawah 5 tahun: gratis (wajib didampingi orang tua atau wali)
Jigokudani Monkey Park Jepang: Lokasi, Rute, dan Tips Wisata

- Jigokudani Monkey Park didirikan pada 1964 untuk mempelajari monyet ekor pendek Jepang dari jarak dekat. Monyet bebas keluar masuk dan berendam di onsen.
- Lokasi taman terletak di lembah Jigokudani, buka setiap hari tanpa libur. Harga tiket bervariasi sesuai kategori pengunjung.
- Ada beberapa rute menuju taman, seperti menggunakan Japan Rail Pass ke Stasiun Nagano dan aturan berkunjung yang harus dipatuhi.
Bagi kamu yang sedang liburan musim dingin ke Jepang, jangan lewatkan kesempatan untuk melihat monyet ekor pendek Jepang atau Japanese Macaques di Jigokudani Monkey Park. Taman yang juga dikenal dengan nama Jigokudani Yaen Kōen ini menawarkan pengalaman unik pada pengunjung untuk melihat monyet liar yang berendam di onsen.
Nah, sebelum memutuskan pergi ke sana, ada baiknya kamu mengetahui dulu informasi wisata mengenai Jigokudani Monkey Park, mulai dari lokasi, jam operasional, harga tiket, rite, hingga aturan yang mesti diikuti. Dengan begitu, kunjunganmu bakal lebih mengesankan dan gak mengecewakan, deh!
1. Sekilas tentang Jigokudani Monkey Park

Jigokudani Wild Snow Monkey Park didirikan pada 1964 dengan tujuan memberikan tempat untuk mempelajari struktur sosial monyet ekor pendek Jepang atau Japanese Macaques dari jarak dekat. Taman ini bukanlah seperti kebun binatang pada umumnya yang memelihara atau menahan satwa dalam area taman.
Di Jigokudani Monkey Park, monyet-monyet bebas keluar masuk sehingga ada kalanya tidak ada monyet yang terlihat sama sekali. Monyet datang ke area taman karena tertarik oleh rutinitas pemberian pakan yang teratur. Staf taman berupaya menarik kedatangan snow monkey selama jam operasional agar pengunjung bisa melakukan pengamatan.
Soal monyet yang berendam di pemandian air panas yang ada di taman memang benar adanya, tapi itu hanya cara mereka untuk menghangatkan tubuh saat musim dingin. Mereka tidak berendam sepanjang hari dan juga tidak melakukannya sepanjang tahun.
2. Lokasi dan jam operasional Jigokudani Monkey Park

Jigokudani Monkey Park terletak di lembah Jigokudani, tepatnya di belakang Yamanouchi, Jepang. Lokasi ini merupakan habitat alami monyet ekor pendek Jepang dan tempatnya tidak begitu jauh dari kota onsen Shibu dan Yudanaka.
Untuk jam operasional, Jigokudani Monkey Park buka setiap hari dan tidak ada hari libur. Namun, pihak pengelola taman bisa saja memperpendek jam operasional atau menutup taman sementara tanpa pemberitahuan sebelumnya karena alasan yang tidak terduga, seperti kondisi cuaca, perilaku monyet, atau bencana alam.
Di bulan April—Oktober (Musim Panas), Jigokudani Monkey Park buka pada pukul 08.30—17.00. Sementara di bulan November—Maret (Musim Dingin) buka pada pukul 09.00—16.00 waktu setempat.
3. Harga tiket Jigokudani Monkey Park

Mengenai harga tiket masuk, Jigokudani Monkey Park memberikan harga yang berbeda didasari perbedaan kategori, di antaranya:
Pemegang kartu disabilitas fisik:
- Dewasa: 400 yen
- Anak-anak: 200 yen
Tiket rombongan (minimal 20 orang):
- Dewasa: 680 yen
- Anak-anak: 340 yen
Tiket tahunan:
- Dewasa: 5.000 yen
- Anak-anak: 2.500 yen
(masa berlaku satu tahun sejak tanggal pembelian)
Tiket rombongan sekolah:
- Siswa SMP dan SMA: 300 yen
- Siswa SD: 200 yen
Sebagai tambahan informasi, untuk masuk area taman ini tidak tersedia layanan reservasi tiket dan pengunjung bisa membeli tiket langsung di lokasi pada hari kunjungan. Metode pembayarannya bisa menggunakan kartu kredit dan uang elektronik, tapi tidak tersedia pembayaran menggunakan QR code dan barcode.
4. Rute ke Jigokudani Monkey Park

Ada berbagai cara untuk menuju ke Jigokudani Monkey Park, misalnya, dengan menggunakan Japan Rail Pass untuk menuju ke Stasiun Nagano. Dari pintu keluar timur stasiun tepatnya di halte bus nomor 3, tersedia hingga 10 bus per hari yang berangkat menuju Jigokudani Monkey Park.
Dari stasiun Nagano, kamu juga bisa naik kereta Nagano Detetsu Line (Nagaden) dari lantai B1 menuju stasiun Yudanaka. Dari stasiun kamu bisa lanjut naik bus lokal menuju halte Snow Monkey Park.
Dari halte Snow Monkey Park, pengunjung perlu berjalan kaki sekitar 30–40 menit untuk mencapai area taman. Jalur pejalan kaki ini bisa dilalui sepanjang tahun, tapi disarankan memakai alas kaki yang kokoh terutama saat musim dingin.
5. Aturan berkunjung ke Jigokudani Monkey Park

Jigokudani Monkey Park merupakan area yang sangat menjaga kelestarian alam, sehingga ada berbagai aturan yang harus dipatuhi pengunjung demi keamanan dan kenyaman bersama, di antaranya:
- Semua jenis hewan peliharaan tidak diperbolehkan masuk, apalagi anjing, karena merupakan musuh alami monyet.
- Tidak ada pembatas antara pengunjung dan monyet, sehingga jangan melakukan aktivitas yang membuat monyet merasa terancam.
- Jika ada anak monyet yang mendekat, sebaiknya segara menjauh secara perlahan.
- Pengunjung sangat dilarang memberi makanan apapun kepada monyet.
- Boleh mengambil foto dan video, tapi hindari memosisikan kamera atau ponsel terlalu dekat dengan monyet, menggunakan drone, selfie stick, dan metode pengambilan gambar yang tidak wajar lainnya.
Liburan ke Jepang saat musim dingin tidak hanya sekedar bermain ski saja, kamu bisa mencoba pengalaman unik dengan mengunjungi Jigokudani Monkey Park untuk menyaksikan langsung tingkah lucu monyet salju. Semoga informasi di atas bermanfaat dan bisa jadi referensi saat liburan nanti, ya.


















