Selain Pantai, 4 Pasar Seni ini Wajib Dikunjungi Saat ke Bali

#PANJATPOIN Belum lengkap nih kalau belum ke pasar seni

Siapa yang tidak kenal dengan Bali. Bali dengan sejuta keindahan alamnya menyimpan berbagai pesona wisata yang menarik, baik lokal maupun internasional. Saat kamu pergi ke Bali gak akan lengkap rasanya kalau kamu gak menjelajahi wisata keindahan pantainya.

Tapi kalau ke Bali lebih tidak lengkap lagi kalau kamu tidak berkunjung ke pasar seni yang ada di sana. Daripada bingung mau ke mana lagi setelah pergi ke pantai Bali, yuk simak empat pasar seni yang sayang banget kamu lewatkan.

1. Pasar Seni Sukawati

Selain Pantai, 4 Pasar Seni ini Wajib Dikunjungi Saat ke BaliInfo wisata-bali

Pasar seni yang terletak di desa Sukawati, Kabupaten Gianyar, Bali ini sudah ada sejak tahun 1980an lho. Di sini kamu bisa menemukan banyak sekali pernak pernik khas Bali. Mulai dari kain, celana, pakaian, lukisan, ataupun sandal dengan motif yang menarik serta corak khas Bali.

Di sini kamu juga bisa menemukan ukiran dan patung-patung Bali lho. Cocok banget untuk kamu jadikan cenderamata.

2. Pasar Seni Kuta

Selain Pantai, 4 Pasar Seni ini Wajib Dikunjungi Saat ke Balibalikidsguide.com

Kalau berjalan-jalan di pantai Kuta, belum lengkap rasanya kalau kamu belum berkunjung ke Pasar Seni Kuta. Pasar seni yang buka mulai pukul 8 pagi sampai 10 malam WITA ini menjajakan berbagai macam kerajinan khas Bali lho. Harganya juga bervariasi.

3. Pasar Seni Ubud

Selain Pantai, 4 Pasar Seni ini Wajib Dikunjungi Saat ke Balikatewashere.com

Pasar seni yang buka mulai pukul 8 pagi sampai 6 petang WITA ini selalu ramai dikunjungi berbagai macam wisatawan yang ingin berburu oleh-oleh khas Bali.

Pasar seni Ubud ini sedikit berbeda dari pasar seni yang lain lho. Sebab di dalam pasar ini juga menawarkan berbagai macam aneka kebutuhan sehari-hari, seperti buah, sayuran, dan lainnya.

4. Pasar Seni Kumbasari

Selain Pantai, 4 Pasar Seni ini Wajib Dikunjungi Saat ke Baliagefotostock.com

Pasar seni Kumbasari yang berlokasi di jalan Sulawesi, Denpasar, Bali ini juga menjajakan banyak cendermata yang menarik lho. Pasar seni Kumbasari ini terkenal sebagai pasar grosir yang menjual berbagai macam aneka kerajinan khas Bali. Mulai dari tas, lukisan, dan sebagainya yang terjangkau.

Pasar seni ini cocok banget jika ingin berbelanja cenderamata banyak untuk ngasih oleh-oleh buat teman-teman kamu.

Itulah empat pasar seni yang wajib banget kamu kunjungi untuk mengisi liburanmu di Bali. Selain pernak perniknya beraneka macam, secara tidak langsung kamu membantu perekonomian lokal masyarakat Bali lho. Selamat berlibur ya!

Putri Kartikasari Photo Verified Writer Putri Kartikasari

Penulis pemula yang long life learning :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya