Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Aktivitas Liburan Seru di Pattaya, Gak Cuma Main di Pantai

Potret Sanctuary of Truth di Pattaya, Thailand
Potret Sanctuary of Truth di Pattaya, Thailand (IDN Times/Dewi Suci Rahayu)
Intinya sih...
  • Menikmati beragam olahraga air di pantai Pattaya, seperti snorkeling, diving, dan banana boat.
  • Berinteraksi dengan satwa di kebun binatang dan penangkaran gajah, serta menikmati pertunjukan budaya Thailand.
  • Kulineran di kafe cantik hingga night market, serta kunjungi pusat keramaian untuk wisata malam di Pattaya.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Pattaya sebagai kota pesisir yang menghadap Teluk Thailand menawarkan segudang tempat menarik. Kota ini berjarak sekitar 150 kilometer arah tenggara dari Bangkok. Hanya butuh waktu tempuh sekitar 2,5 jam dan dapat dijangkau transportasi umum dengan mudah, utamanya bus.

Beberapa tahun terakhir, pemerintah setempat telah meningkatkan kualitas pantai dan menjadikannya sebagai destinasi yang lebih ramah keluarga. Selain menyuguhkan keindahan pantai, Pattaya juga menawarkan jenis wisata lain yang tak kalah menarik.

Kamu tak perlu bingung mau ngapain, karena ada banyak aktivitas liburan seru di Pattaya yang patut dijajal seperti berikut ini, bukan cuma santai di pantai. Berikut di antaranya.

1. Menikmati keindahan pantai dengan beragam olahraga air

Potret suasana pantai di Pattaya Beach
Potret suasana pantai di Pattaya Beach (IDN Times/Dewi Suci Rahayu)

Pattaya sebagai kota resor pantai yang populer, tentu aktivitas utamanya tak jauh-jauh dari aktivitas laut. Kamu dapat memulai dengan aktivitas sederhana seperti berjemur di pantai, bermain pasir, dan menyusuri bibir pantai. Kamu juga bisa berenang, snorkeling, diving, hingga hopping island.

Masih banyak olahraga air yang bisa dijajal, termasuk banana boat, ski air, selancar angin, dan parasailing. Aktivitas seru sambil menikmati keindahan pantai tersebut dapat dilakukan di beberapa destinasi terkenal, antara lain Koh Lan atau Coral Island, Koh Khrok, Pantai Pattaya, Pantai Naklua, dan Pantai Jomtien. Sebagian pantai di Pattaya dekat dengan resor, hotel, dan restoran, sehingga lebih mudah dijangkau.

2. Berinteraksi dengan satwa di kebun binatang dan penangkaran gajah

Hampir di setiap kota di Thailand memiliki wisata penangkaran gajah, termasuk Pattaya. Kamu dapat mengunjunginya bersama keluarga untuk berinteraksi dengan satwa dan menikmati keindahan alam. Salah satu tempat yang dapat dikunjungi, yakni Elephant Jungle Sanctuary Pattaya.

Jika ingin melihat lebih banyak jenis satwa, kamu dapat mengunjungi kebun binatang. Pattaya punya Khao Kheow Open Zoo, kebun binatang dengan konsep open zoo. Mau wisata keluarga tematik lainnya? Kamu dapat mengunjungi Underwater World Pattaya yang menampilkan berbagai spesies hewan laut.

3. Lihat sisi lain Pattaya melalui pertunjukan, budaya, dan sejarah

Potret Sanctuary of Truth di Pattaya, Thailand
Potret Sanctuary of Truth di Pattaya, Thailand (IDN Times/Dewi Suci Rahayu)

Sebagai kota resor, Pattaya menawarkan aktivitas seru, tetapi cukup santai dengan menyaksikan pertunjukan yang semarak. Pertunjukan ini tidak hanya menampilkan budaya Thailand, tetapi juga gabungan gaya modern. Kamu dapat menyaksikannya di Nong Nooch Tropical Garden, tempat wisata keluarga dengan taman bunga, Dinopark, pertunjukan gajah dan budaya Thailand.

Keseruan lain dapat kamu rasakan di KAAN Show, pertunjukan yang menggabungkan antara aksi langsung dan panggung sinematik. Cerita yang dibawakan berupa modifikasi dari berbagai karya sastra klasik Thailand. Umumnya menggabungkan mitologi dan legenda, seperti Ramayana hingga Krai Thong.

Kamu juga bisa mengunjungi beberapa kuil dan museum. Ada tiga kuil yang sayang untuk dilewatkan, yakni Sanctuary of Truth, Wat Phra Yai, dan Wat Yansangwararam. Pattaya juga punya beberapa museum menarik, seperti Art in Paradise, Ripley’s Believe It or Not! Museum, Anek Kuson Sala, serta museum es, Frost Magical Ice of Siam.

4. Kulineran di kafe cantik hingga night market

Potret pujasera di kawasan Pattaya Beach, Thailand
Potret pujasera di kawasan Pattaya Beach, Thailand (IDN Times/Dewi Suci)

Liburan di Thailand kurang lengkap tanpa kulineran. Seperti kota pesisir pada umumnya, Pattaya juga menjadi surga untuk mencicipi kelezatan seafood. Pencinta seafood bisa kulineran di kawasan Jomtien.

Bagi yang mau kulineran sambil nongkrong di kafe cantik, pergilah ke kawasan Pratumnak dan Phratamnak Hill! Lokasinya berada dekat Jomtien dan Pattaya Park Night Market. Saat malam hari, kamu bisa berburu street food di night market sekitar Jomtien atau Thepprasit yang lebih jauh. 

5. Kunjungi pusat keramaian untuk wisata malam

Potret mall dan night market di Pattaya, Thailand
Potret mall dan night market di Pattaya, Thailand (IDN Times/Dewi Suci Rahayu)

Malam hari di Pattaya sangat meriah dengan beragam pilihan wisata malam, selain night market. Bagi yang penasaran, dapat mengunjungi Pattaya Walking Street. Area ini terkenal dengan hiburan dan kehidupan malam bebas kendaraan, yang mulai ramai pukul 19.00–03.00.

Deretan bar, klub, restoran, dan live music yang semarak. Lebih dari itu, kabaret dan pertandingan Muay Thai juga dapat dijumpai di kawasan ini. Jika kamu liburan bersama anak-anak, maka sebaiknya hindari tempat ini pada jam-jam tersebut.

Sebagai gantinya, kamu bisa wisata belanja di Pattaya Night Bazaar. Tempat ini menyuguhkan ratusan kios yang menjual pakaian, sepatu, perhiasan, suvenir, dan sebagainya. Meski namanya punya embel-embel night, tapi tempat ini buka mulai pukul 10.00 hingga 23.00.

Wah, banyak juga aktivitas liburan seru di Pattaya, kan?! Kamu gak hanya bisa santai di pantai, tetapi juga menjelajahi sisi lain Thailand dari budaya, kuliner, hingga kehidupan malamnya di Pataya. Mana yang paling seru menurut kamu?

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Dewi Suci Rahayu
EditorDewi Suci Rahayu
Follow Us

Latest in Travel

See More

Bisakah Mengubah Kursi Pesawat setelah Checkin?

20 Nov 2025, 13:13 WIBTravel