5 Ciri Mobil yang Cocok Digunakan Touring, Body Kuat!

Tidak semua mobil memang cocok digunakan untuk touring

Touring mungkin menjadi aktivitas yang cukup disukai oleh banyak orang yang ingin mengeksplor tempat-tempat tertentu. Tidak heran apabila banyak orang yang tertarik untuk melakukan touring karena memang sangat menyenangkan, apalagi jika bisa mengunjungi tempat-tempat yang belum pernah didatangi sebelumnya dan bersama-sama dengan teman-teman yang lain.

Tentunya untuk melakukan touring menggunakan mobil tidak bisa sembarangan karena tidak semua mobil cocok untuk touring jarak jauh. Namun, jika mobil memiliki beberapa ciri berikut ini, maka artinya cocok digunakan untuk touring.

1. Rata-rata mobil SUV cocok buat touring

5 Ciri Mobil yang Cocok Digunakan Touring, Body Kuat!ilustrasi mobil (unsplash.com/Sven D)

Jika kamu membeli mobil biasanya ada beragam macam tipe mobil yang bisa dipilih sesuai dengan keinginan dan kebutuhan masing-masing. Sama halnya jika memang kebutuhan utamamu dalam menggunakan mobil adalah untuk keperluan touring, sehingga harus memilih mobil dengan tipe yang tepat agar bisa digunakan dengan nyaman.

Biasanya mobil dengan tipe SUV paling cocok untuk digunakan touring karena memang kondisi mobilnya yang cenderung lebih tinggi dan tahan untuk berbagai kondisi jalanan. Hal ini karena mungkin kamu harus melewati perjalanan dengan berbagai macam kondisi yang berbeda, sehingga penggunaan mobil SUV dinilai sangat efektif.

Baca Juga: Alasan Mobil Diesel Lebih Mahal Dibandingkan Mobil Bensin

2. Punya banyak ruang untuk menampung barang

5 Ciri Mobil yang Cocok Digunakan Touring, Body Kuat!ilustrasi bagasi mobil (pexels.com/Katya Wolf)

Pada saat melakukan touring biasanya orang-orang akan membawa banyak perlengkapan-perlengkapan yang dibutuhkan. Perlengkapan ini memang penting untuk menunjang aktivitas touring yang bisa berlangsung hingga beberapa hari ke depan.

Tidak heran apabila salah satu ciri mobil yang cocok digunakan touring adalah mobil dengan kapasitas yang mumpuni. Ini berarti mobil yang digunakan harus memiliki ruang yang cukup untuk menyimpan barang-barang yang nantinya akan digunakan untuk keperluan touring.

3. Peralatan servisnya lengkap

5 Ciri Mobil yang Cocok Digunakan Touring, Body Kuat!ilustrasi aki (unsplash.com/Nina Mercado)

Seperti yang diketahui bahwa aktivitas touring memang bisa berlangsung hingga berhari-hari lamanya. Tidak heran apabila para pemilik mobil biasanya akan mempersiapkan alat-alat yang digunakan untuk kebutuhan servis, sehingga nantinya tetap aman apabila sewaktu-waktu memang dibutuhkan.

Kamu harus mempersiapkan peralatan servis seperti apa yang bisa membantumu untuk memperbaiki mobil sementara apabila berada dalam situasi mendesak. Jika kamu merasa bahwa peralatan servismu kurang lengkap dan lokasi touringmu dianggap terlalu jauh dari bengkel, maka sebaiknya jangan memaksakan diri untuk melakukan touring.

4. Menggunakan ban yang berkualitas

5 Ciri Mobil yang Cocok Digunakan Touring, Body Kuat!ilustrasi ban mobil (unsplash com/Obi - @pixel8propix)

Ciri mobil yang cocok untuk touring ternyata bisa terlihat dari tampilan ban yang dimilikinya. Tampilan ban ini memang cukup efektif untuk memastikan bahwa memang kondisi mobil tersebut aman untuk digunakan touring dengan jarak yang relatif jauh, sehingga tetap aman.

Biasanya ban yang digunakan untuk mobil touring cenderung memiliki ukuran yang lebih besar dan kuat, sehingga bisa melewati berbagai macam kondisi jalanan yang ada. Oleh sebab itu, jangan sampai mobil tuli milikmu menggunakan ban yang kualitasnya tidak jelas sehingga tetap aman digunakan.

5. Kondisi mesin dan bodynya selalu aman

5 Ciri Mobil yang Cocok Digunakan Touring, Body Kuat!ilustrasi ban serep (pexels.com/Rodolfo Quirós)

Memang tidak semua mobil cocok digunakan untuk aktivitas touring yang dilakukan, apalagi untuk jarak yang jauh dan durasi tempuh yang tidak sebentar. Tidak heran apabila ciri utama dari mobil touring biasanya akan terlihat dari tampilan mesin dan body yang dimiliki.

Mesin pada mobil touring biasanya harus dipastikan dalam kondisi yang sehat dan terpelihara dengan baik. Selain itu, kondisi body mobil juga semestinya benar-benar aman agar nantinya bisa mencegah risiko yang tidak diinginkan ketika berkendara jauh.

Semua ciri-ciri di atas memang menunjukkan bahwa mobil tersebut cocok digunakan untuk touring. Hal ini karena mobil yang digunakan touring haruslah memiliki kondisi yang kuat agar tetap aman digunakan berkendara. Jangan sampai menggunakan sembarang mobil untuk keperluan turun!

Baca Juga: Mengenal Dummy, si Boneka Uji Tabrak Mobil

Brilian Damani Photo Verified Writer Brilian Damani

Sudah membaca hari ini?

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya