5 Alasan Mobil Wajib Segera Dicuci setelah Kehujanan, Cegah Karat!

Air hujan ternyata mengandung kadar garam yang tinggi

Wah, rupanya tahun ini musim hujan lebih panjang dibandingkan tahun kemarin. Oleh karena itu, mobil sebagai kendaraan pribadi juga perlu mendapat perawatan ekstra. Sisa air hujan yang menempel di mobil ternyata memiliki dampak negatif jika dibiarkan.

Minimal mobil harus lebih sering dicuci, khususnya setelah terkena air hujan. Jangan sampai dibiarkan air hujan menempel dan menimbulkan korosi bahkan merusak komponen mobil lainnya. Nah, untuk itu jika mobil terguyur air hujan sebaiknya lekas dicuci deh karena banyak akibatnya nanti yang muncul. Mau tahu alasannya? Coba simak penjelasan berikut ini!

1. Air hujan ternyata mengandung kadar garam yang tinggi dan menyebabkan korosi

5 Alasan Mobil Wajib Segera Dicuci setelah Kehujanan, Cegah Karat!ilustrasi mencuci mobil dengan selang (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Faktanya, air hujan bukan air yang semata-mata murni, namun merupakan air dengan kandungan zat garam yang tinggi. Air hujan merupakan kumpulan air yang menguap dari laut dan jika terkena cat mobil atau bagian lainnya akan menimbulkan korosi atau karat.

Oleh sebab itu, makanya kenapa setelah terkena air hujan mobil harus segera dicuci untuk menghilangkan kadar garam yang menempel pada bagian mobil yang terkena.

2. Air hujan menyebabkan kolong mobil menjadi kotor dan berkerak

5 Alasan Mobil Wajib Segera Dicuci setelah Kehujanan, Cegah Karat!ilustrasi kolong mobil (Pexels.com/Maite Luk)

Tak hanya menimbulkan korosi pada bagian yang terkena air hujan secara langsung, air hujan pun akan mengenai kolong mobil sehingga korosi akan timbul jika mobil tak lekas dicuci.

Air hujan memang membawa berkah bagi kehidupan, tapi untuk kendaraanmu tentu saja harus menjadi perhatian utama karena dibandingkan manfaatnya ternyata banyak keburukannya. Jadi, kamu benar-benar perhatikan untuk mencuci kolong mobil setelah menembus jalanan saat hujan.

Baca Juga: 6 Kelebihan Mobil Hybrid yang Bikin Unggul dari Mobil Konvensional 

3. Air hujan ternyata bercampur dengan polusi menyebabkan cat mobil menjadi kusam

5 Alasan Mobil Wajib Segera Dicuci setelah Kehujanan, Cegah Karat!ilustrasi memperhatikan cat mobil (Pexels.com/Sleepi Alleyne)

Satu lagi alasan kenapa mobil harus segera dicuci. Air hujan yang turun ternyata tak hanya mengandung garam lho, tapi juga ada kadar polusi yang ada di dalamnya.

Hal ini menyebabkan cat mobil menjadi kusam karena terdampak air hujan yang tercampur dengan polusi. Waduh! Jangan sampai cat mobilmu membutuhkan perawatan yang ekstra nantinya, yuk segerakan mencuci mobil makanya!

4. Menyebabkan kaca berjamur jika air hujan dibiarkan mengering

5 Alasan Mobil Wajib Segera Dicuci setelah Kehujanan, Cegah Karat!ilustrasi membersihkan kaca mobil (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Air hujan yang mengguyur kaca mobil juga akan menimbulkan jamur yang menempel. Jika kamu perhatikan pada kaca mobil ada bercak-bercak yang susah dibersihkan, itu adalah jamur dari air hujan yang menempel.

Oleh sebab itu, segera cuci dan lap sampai kering jika kaca mobil terkena air hujan. Apalagi mengingat perawatan kaca mobil biasanya cukup menguras kantung.

5. Menyebabkan velg menjadi kusam dan kaki-kaki pun bertambah aus

5 Alasan Mobil Wajib Segera Dicuci setelah Kehujanan, Cegah Karat!ilustrasi velg mobil (Pexels.com/Karolina Grabowska)

Oleh karena air hujan mengandung banyak garam, menyebabkan korosi dan kusam pada bagian mobil yang lain juga, di antaranya velg dan kaki-kaki. Nah, mencuci mobil sehabis terkena air hujan juga tak hanya bagian atasnya saja, ya, namun secara keseluruhan.

Pastikan air hujan yang menempel segera hilang dari permukaan bagian mobil, termasuk velg dan kaki-kaki tersebut. Waspada juga dengan kaki-kaki mobilmu jika terkena air hujan lama-lama akan aus juga karena korosi.

Mempunyai kendaraan memang menuntut kita untuk lebih perhatian dalam merawatnya. Ingat lho, mobil merupakan "langkah kaki" kita untuk mengantarkan kita ke mana-mana. Jadi, sudah sepantasnya kita merawatnya sepenuh hati agar tetap kinclong dan menemani dengan kegesitannya.

Semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk mencuci mobil kita secara berkala, ya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Mobil Listrik di Indonesia, Cocok Untuk Millenial

Renny Fitri Photo Verified Writer Renny Fitri

Tinggal di desa, sederhana, dan bahagia.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agsa Tian

Berita Terkini Lainnya