Toyota Veloz Hybrid Resmi Meluncur, Harganya Rp299 Juta

Intinya sih...
- Toyota-Astra Motor (TAM) meluncurkan Veloz Hybrid di GJAW
- Vice President Director PT TAM, Henry Tanoto, menyatakan penjualan hybrid Toyota sangat menjanjikan
- Veloz Hybrid ditawarkan dengan harga Rp299 juta on the road Jakarta
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)
Jakarta, IDN Times - PT Toyota-Astra Motor (TAM) memperkenalkan produk hybrid terbarunya di Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW), Jumat (21/11/2025). Vice President Director PT TAM, Henry Tanoto, mengatakan komposisi penjualan hybrid Toyota sudah sangat menjanjikan pada model Innova Zenix dan Yaris Cross.
"Maka dari itu kami meluncurkan mobil hybrid untuk segmen pasar yang lebih luas melalui Veloz Hybrid," kata dia di sela-sela peluncuran.
Menariknya, Toyota menawarkan Veloz Hybrid dengan harga Rp299 juta on the road Jakarta dan pre-book sudah bisa dilakukan di ajang ini.


















