Prediksi 5 Mobil yang Akan Meluncur di Indonesia Tahun 2024

Beberapa mobil sudah tampil di Indonesia!

Tahun 2024 baru saja dimulai. Namun, beberapa pabrikan mobil sudah mempersiapkan rencana perilisan mobil dari tahun sebelumnya. Tentu saja pabrikan juga akan memperhatikan permintaan pasar dan kondisi pasar yang sedang ramai. Prediksi perilisan mobil di 2024 ini pun sudah mulai banyak, berikut daftarnya di bawah ini!

1. Suzuki Jimny 5 Pintu

Prediksi 5 Mobil yang Akan Meluncur di Indonesia Tahun 2024Jimny 5-Door (whichcar.com.au)

Saat ini, Suzuki sudah memiliki Jimny di daftar produk yang dijual secara resmi. Namun, itu yang 3 pintu, yang diimpor dari Jepang. Untuk tipe 5 pintu ini, produksinya di India.

Untuk perbedaan, tentu saja di bagian dimensi. Jimny 5 pintu lebih panjang sedikit daripada tipe 3 pintu. Untuk eksterior dan interior, tidak ada perbedaan yang signifikan.

2. Wuling Cloud EV

Prediksi 5 Mobil yang Akan Meluncur di Indonesia Tahun 2024Baojun Yunduo EQ100 (carnewschina.com)

Sepertinya, Wuling sedang bersemangat di segmen mobil listrik. Tidak puas hanya dengan Air ev dan BinguoEV, Wuling sudah ada produk lain yang disiapkan. Mobil tersebut adalah Cloud EV.

Mobil ini aslinya adalah Baojun Yunduo di Tiongkok. Ukurannya lebih besar daripada BinguoEV. Selain itu, bentuknya juga seperti hatchback, mirip dengan BinguoEV.

Baca Juga: Bocoran Mobil Baru Toyota 2024, Avanza Hybrid?

3. Mitsubishi Xpander Hybrid

Prediksi 5 Mobil yang Akan Meluncur di Indonesia Tahun 2024Xpander Ultimate (mitsubishi-motors.co.id)

Saat ini, Xpander yang dijual oleh Mitsubishi adalah Xpander dengan bahan bakar bensin. Harga varian tertingginya pun sudah menyentuh Rp300 jutaan. Xpander Hybrid sudah diumumkan oleh Mitsubishi di rencana peluncuran mobil baru hingga tahun 2025.

Untuk desain, kemungkinan akan sama dengan Xpander yang dijual sekarang. Perbedaan yang sudah pasti terletak pada mesin. Selain itu, harganya bisa menjadi lebih mahal, melihat produk lain yang varian hybrid-nya lebih mahal seperti Toyota Yaris Cross atau Innova Zenix.

4. Hilux Rangga

Prediksi 5 Mobil yang Akan Meluncur di Indonesia Tahun 2024Hilux Champ di Thailand (autostation.com)

Di Thailand, Hilux Rangga sudah dirilis. Namun, namanya menjadi Hilux Champ. Toyota sendiri sudah mengonfirmasi perilisan mobil ini. Untuk waktunya, masih belum jelas karena hanya disebutkan awal 2024.

Mobil ini akan memasuki pasar pick-up 4x2. Sebelumnya, Hilux Rangga sudah ditampilkan di ajang GIIAS 2023. Selain itu, mobil ini tidak akan diproduksi di sini, melainkan diimpor dari Thailand.

5. Chery Omoda 5 EV

Prediksi 5 Mobil yang Akan Meluncur di Indonesia Tahun 2024Chery Omoda 5 EV (whichcar.com.au)

Chery Omoda 5 dan Omoda 5 GT saat ini cukup disukai oleh masyarakat. Selain harga yang cukup terjangkau, desain dan fiturnya juga menarik. Namun, Chery sepertinya kurang puas apabila belum mengeluarkan varian elektriknya.

Mobil ini pertama kali diperkenalkan di Indonesia saat ajang GIIAS 2023. Saat itu, Omoda 5 EV pun sudah bisa dipesan dengan tanda jadi Rp10 juta. Chery juga berniat untuk memproduksi secara lokal mobil listrik ini.

Cukup banyak mobil listrik dan hybrid yang akan meluncur tahun 2024 ini. Selain itu, ada beberapa mobil yang masih simpang siur seperti Suzuki Swift. Sebaiknya memang menunggu kejutan saja dari pabrikan. Nah, apakah kamu berminat dengan mobil baru, atau mobil rilisan lama saja?

Baca Juga: Tips Aman Membeli Mobil Baru di Dealer

William Tanamal Photo Verified Writer William Tanamal

Penyuka Anime Semua Genre, Terutama SoL, Comedy, Music, Romance Kadang Bahas Otomotif

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya