Spesifikasi dan Harga Scomadi 200i Adventure, Cocok untuk Petualang!

Siap trabas segala medan

Mungkin pencinta otomotif di Indonesia masih asing dengan Scomadi. Namun, merek asal Inggris ini cocok untuk kamu yang bosan dengan varian Vespa matic. Salah satu tipenya ada Scomadi 200i Adventure yang cocok untuk berkelana di alam.

Penasaran bagaimana spesifikasi dan harga Scomadi 200i di Indonesia? Simak pembahasan lengkapnya dalam artikel yang telah dirangkum IDN Times berikut.

1. Technica 200i Adventure hadir dengan desain retro modern

Spesifikasi dan Harga Scomadi 200i Adventure, Cocok untuk Petualang!potret tampak depan Scomadi Technica 200i Adventure (dok. Scomadi)

Menyukai merek Scomadi, aktor Thailand, Ananda Everingham, mendesain Technica 200i Adventure dengan tampilan khas motor trabas. Skuter matik dari Inggris ini mengunakan ban kembangan besar yang pas untuk bodi warna cokelat tuanya. 

Uniknya lagi, bodi samping Technica 200i Adventure terbuka sehingga dapat memberi kesan aerodinamis. Adapun untuk warnanya, skuter matik Scomadi Technica 200i Adventure hadir dalam pilihan cokelat tua dan putih gading.

2. Spesifikasi Technica 200i Adventure

Spesifikasi dan Harga Scomadi 200i Adventure, Cocok untuk Petualang!potret Scomadi Technica 200i Adventure Series (dok. Scomadi)

Scomadi Technica 200i Adventure memiliki mesin berkapasitas 171,7 cc yang mampu melaju dengan kecepatan maksimal mencapai 105 kpj. Selain itu, mesin Scomadi Technica 200i Adventure memiliki sistem pendingin udara.

Technica 200i Adventure dibekali mesin sama seperti seri Technica 200i lainnya, yaitu 4T Single, SOHC 2V. Untuk kapasitas bahan bakarnya mencapai 11 liter dengan sistem pembakaran Fuel Injection System tipe EFI.

Untuk dimensi, skuter matik ini berukuran 1810x 670x1130 mm dengan berat sekitar 132 kg. Motor ini juga mampu membawa beban sebesar 330 kg. Kaki-kaki motor ini juga cukup proper karena dengan mengandalkan Front Double Shock dan Rear Single Shock. 

Sistem pengereman juga sudah punya cakram di bagian depan dan belakang. Untuk rodanya sendiri memakai ukuran ban depan 110/70-12 dan 120/70-12 pada bagian belakang. Ban yang disematkan pun sudah tubelesslho.

Baca Juga: 7 Daftar Harga Motor Scomadi di Indonesia Terbaru 2024

3. Harga Scomadi Technica 200i Adventure

Spesifikasi dan Harga Scomadi 200i Adventure, Cocok untuk Petualang!potret tampak samping Scomadi Technica 200i Adventure (dok. Scomadi)

Dengan berbagai fitur dan spesifikasi yang dihadirkan, harga Scomadi Technica 200i Adventure wajar saja jika motor ini mencapai Rp89 juta. Namun, jika ingin lebih ringan, kamu juga bisa mengajukan kredit dengan DP Rp22,25 juta dengan biaya cicilan per bulan Rp2,9 juta selama 36 bulan.

Harga Technica 200i Adventure ini ditetapkan untuk OTR Jakarta. Setiap daerah kemungkinan akan mempunyai harga yang berbeda karena Scomadi sendiri masih dirakit di Thailand, lalu masuk ke Indonesia secara CBU.

Nah, kini kmu sudah tahu kan spesifikasi dan harga Scomadi Technica 200i Adventure? Meski memiliki harga yang cukup tinggi untuk sekelas skuter matik, tetapi dengan desain dan spesifikasi yang mengesankan akan sebanding, kok. 


Penulis: Muhammad Raffash Putra Wibiksana

Baca Juga: Apa Perbedaan Vespa Sprint dan Primavera? Cek Dulu Sebelum Beli

Topik:

  • Reno Alvin
  • Lea Lyliana

Berita Terkini Lainnya