9 Sepeda Motor Retro yang Keren Tanpa Proses Modifikasi

Keren dan laki banget!

Untuk melakukan modifikasi sepeda motor menjadi gaya retro atau gaya apapun tentu nggak mudah. Dibutuhkan biaya, aksesori, suku cadang dan bengkel tepercaya yang bisa memodifikasi sepeda motor dengan baik. Terkadang juga khawatir tentang peraturan di jalan jika sepeda motor yang dimodifikasi nggak mematuhi peraturan.

Karena hal tersebut, membuat produsen sepeda motor menciptakan model sepeda motor retro yang sudah keren sejak pertama kali dibuat tanpa perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk memodifikasi atau khawatir melanggar peraturan.

Nah, berikut ini adalah sembilan motor retro yang memang aslinya sudah keren.

1. Benelli Motobi 152

9 Sepeda Motor Retro yang Keren Tanpa Proses Modifikasibenelli.co.id

Benelli adalah produsen kendaraan Italia. Salah satu varian motor retro yang tanpa perlu dimodifikasi adalah Motobi 152. Dengan mesin yang nggak terlalu besar, yaitu 150cc, motor ini nggak boros bensin.

2. Cleveland Misfit

9 Sepeda Motor Retro yang Keren Tanpa Proses Modifikasiclevelandcyclewerks.co.id

Cleveland CycleWerks adalah pabrikan motor swasta yang bermarkas di Ohio, USA. Pabrik ini memang terkenal dengan pembuatan motor retro jenis Bobber dan Cafe Racer. Dan Cleveland Misfit adalah jenis motor retro bergaya Cafe Racer dengan mesin 229,5cc dan output daya mencapai 14,08 tenaga kuda.

Dengan mesin tersebut, Cleveland Misfit bisa berkecepatan sampai 112,7 km /per jam. Selain itu, velg dipadukan dengan rem cakram pada kedua rodanya. Menariknya, motor retro ini menggunakan suspensi upside-down yang memiliki diameter cukup besar.

3. GPX Legend 150s

9 Sepeda Motor Retro yang Keren Tanpa Proses Modifikasigpxthailand.com

GPX adalah pabrikan sepeda motor asal Thailand dan ternyata gaya retro sudah booming lebih dulu di negara tersebut. Dengan seri Legend 150s, memiliki kapasitas mesin 150cc dan ada juga varian 200cc dengan seri Legend 200.

4. Honda C70

9 Sepeda Motor Retro yang Keren Tanpa Proses Modifikasien.wikipedia.org

Pecinta sepeda motor tua pasti akrab dengan "Si Pitung", yaitu Honda C70. Memiliki desain klasik yang unik, banyak kolektor motor yang mencarinya. Motor bebek ini bermesin 72cc dan kecepatan tertingginya diklaim bisa mencapai angka 93 km /per jam. Sayangnya, motor bebek yang sangat unik ini sudah nggak diproduksi lagi.

9 Sepeda Motor Retro yang Keren Tanpa Proses Modifikasiastra-honda.com

Untuk menghilangkan rindu para pencintanya, pihak Honda meluncurkan Honda Super Cub C125 dengan teknologi yang lebih canggih, seperti fuel injection, mesinnya 109,17cc, bisa menghasilkan 7,89 tenaga kuda dan torsi mencapai 8,5 Nm.

Baca Juga: Sudah Dilengkapi Fitur ABS, Motor-motor Matic Ini Jadi Lebih Nyaman

5. Kawasaki W175

9 Sepeda Motor Retro yang Keren Tanpa Proses Modifikasikawasaki-motor.co.id

Kawasaki W175 adalah motor yang digunakan oleh Presiden Indonesia ke 7, Jokowi. Namun, milik Jokowi sudah dimodifikasi. Faktanya, motor ini sudah keren dengan gaya retro bawaan pabrik. Dengan kapasitas mesin 177cc, motor retro ini diklaim irit bahan bakar dan juga cocok untuk penggunaan sehari-hari.

6. Royal Enfield Classic

9 Sepeda Motor Retro yang Keren Tanpa Proses Modifikasiroyalenfield.com

Sampai tertanggal 13 November 2018, Royal Enfield sudah mengeluarkan seri motor klasik bergaya retro berjumlah 7 seri, di antaranya adalah Desert Storm, Chrome, Battle Green, Klasik 500, Klasik 350, Squadron Blue sampai yang paling keren bernama Pegasus 500.

Dari segi desain yang banyak mengadopsi gaya tahun 1950-an, memang membuat kebanyakan pasang mata terpana. Dan semua serinya bermesin 499cc, kecuali yang Klasik 350 bermesin 346cc.

7. Suzuki VanVan 200

9 Sepeda Motor Retro yang Keren Tanpa Proses Modifikasisuzukicycles.com

Suzuki, yang merupakan salah satu pabrikan terkenal di Indonesia, juga nggak mau ketinggalan dengan motor retro. VanVan 200 adalah salah satu motor retro paling keren tanpa modifikasi. Motor 199cc ini sangat mengutamakan kenyamanan berkendara dan cocok untuk perjalanan jarak jauh.

8. Triumph Thruxton Range

9 Sepeda Motor Retro yang Keren Tanpa Proses Modifikasitriumphmotorcycles.co.id

Triumph Motorcycles merupakan pabrikan motor asal Inggris dan diketahui memiliki berbagai jenis motor klasik dengan teknologi modern di dalamnya. Salah satu yang terbaik adalah Thruxton R / Thruxton Range. Motor retro bergaya Cafe Racer ini didukung oleh mesin 1.200cc Parallel Twin yang bisa menghasilkan tenaga hingga 97 PS pada 6.750 rpm.

Kekuatannya sangat besar, jadi jangan heran jika harga motor Triumph Thruxton Range dibandrol sangat mahal.

9. Viar Vintech 200

9 Sepeda Motor Retro yang Keren Tanpa Proses Modifikasiinstagram.com/viar_motor_indonesia

Pabrikan asal Cina, Viar, kembali membuktikan keberadaannya di pasar kendaraan bermotor Indonesia. Dengan desain retro, Viar merilis seri Vintech dengan kapasitas mesin 198,8cc.

Mana sepeda motor yang paling kamu suka, nih?

Baca Juga: Laris Manis! Inilah 5 Motor yang Tidak Pernah Kehilangan Peminatnya

Riyan Sumarno Photo Verified Writer Riyan Sumarno

♐ Bermimpi, Bergegas, Berusaha, Berdoa dan Sukses!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie
  • Eddy Rusmanto

Berita Terkini Lainnya