TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Daftar 13 Ruas Tol Baru yang Akan Beroperasi hingga Akhir 2022

Total panjangnya 199 km

Ilustrasi jalan Tol (ANTARA FOTO/Oky Lukmansyah)

Jakarta, IDN Times - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menargetkan 19 ruas tol baru sepanjang 283,15 km beroperasi hingga akhir 2022. Hingga Agustus, 6 di antaranya sudah beroperasi.

"Sepanjang 84,15 km sudah dioperasikan. Sedangkan sisanya sebanyak 13 ruas lainnya sepanjang 199 km ditargetkan tuntas hingga akhir Desember 2022," kata Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR, Hedy Rahadian dalam keterangan tertulis yang dikutip Senin (19/9/2022).

Pihaknya bersama badan usaha jalan tol (BUJT) terus mempercepat pembangunan sejumlah jalan bebas hambatan di berbagai daerah demi meningkatkan konektivitas antar daerah dan meningkatkan perekonomian masyarakat.

Baca Juga: Daftar 16 Ruas Tol Baru yang Akan Beroperasi hingga Akhir Tahun

Baca Juga: Pemerintah Butuh Rp300 Triliun Bangun Flyover di Perlintasan Sebidang

1. Daftar 6 ruas tol yang sudah beroperasi sejak awal 2022

Jalan tol Banda Aceh-Sigli,Gerbang Tol Blang Bintang (IDN Times/Saifullah)

Dijelaskan Hedy, 6 ruas tol yang sudah beroperasi sejak awal 2022 adalah sebagai berikut:

  1. Ruas Cileunyi-Sumedang-Dawuan Seksi 1 (11,4 km)
  2. Ruas Binjai-Langsa Seksi 1 (11,8 km)
  3. Ruas Manado-Bitung Seksi Danowudu-Bitung (13,43 km)
  4. Ruas Sigli-Banda Aceh Seksi 2 (6,35 km)
  5. Ruas Cibitung-Cilincing Seksi 2 dan 3 (24,45 km)
  6. Ruas Taba Penanjung-Bengkulu (16,73 km)

Hedy menyebut ruas tol yang beroperasi pada 2020 hingga Agustus 2022 sepanjang 453,12 km. Sedangkan ruas jalan tol yang direncanakan terbangun atau beroperasi pada September 2022 hingga 2024 sepanjang 1.014 km. Jadi target capaian pembangunan tol periode 2020-2024 sepanjang 1.450 km.

2. Sisa 13 ruas tol yang ditarget kelar hingga akhir 2022

Progres Pengerjaan Proyek Jalan Tol Cibitung Cilincing (dok. PT Cibitung Tanjung Priok Port Tollways (CTP))

Berikut 13 ruas tol yang ditargetkan operasional hingga Desember 2022:

  1. Ruas Cileunyi-Sumedang-Dawuan Seksi 2-6 (49,3 km)
  2. Ruas Ciawi-Sukabumi Seksi 2 (11,9 km)
  3. Ruas Semarang-Demak Seksi 2 (16,3 km)
  4. Ruas Cibitung-Cilincing Seksi 4 (7,7 km)
  5. Ruas Cimanggis-Cibitung Seksi 2A (3,5 km)
  6. Ruas Cinere-Cimanggis Seksi 3 (5,5 km)
  7. Ruas Serpong -Cinere Seksi 2 (3,6 km)
  8. Ruas Bekasi-Cawang-Kp. Melayu Seksi 1A dan 2A (6,6 km)
  9. Ruas Jakarta-Cikampek II Selatan Paket 3 (8,5 km)
  10. Ruas Serpong-Balaraja Seksi 1A (4 km)
  11. Ruas Sigli-Banda Aceh Seksi 5 dan 6 (12,5 km)
  12. Ruas Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat Seksi 1 dan 2 (38,5 km)
  13. Ruas Padang-Pekanbaru (31 km)

Baca Juga: Kementerian PUPR Teken Kontrak Proyek Infrastruktur IKN Rp5,3 Triliun

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya