Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

CEO Astronomer Andy Byron Mundur usai Video Kiss Cam Coldplay Viral

Andy Byron
Linkedin.com/Andy Byron
Intinya sih...
  • Momen intim CEO Astronomer di konser Coldplay terekam kamera.
  • Respons perusahaan dan pengunduran diri Andy Byron setelah video viral.
  • Penunjukan CEO sementara dan dukungan internal terhadap tim Astronomer.

Jakarta, IDN Times - Perusahaan teknologi Astronomer mengumumkan pengunduran diri CEO Andy Byron pada Sabtu (19/7/2025), setelah video yang memperlihatkan dirinya dan kepala sumber daya manusia perusahaan beredar luas. Kejadian ini menuai perhatian publik internasional dan disampaikan secara resmi oleh dewan direksi Astronomer.

Pengumuman pengunduran diri tersebut disampaikan hanya beberapa hari setelah video tersebut viral dan memicu penyelidikan internal oleh perusahaan.

1. Momen intim CEO Astronomer di konser Coldplay terekam

Andy Byron terekam kamera saat menghadiri konser Coldplay di Gillette Stadium, Boston. Dalam video yang dibagikan seorang penonton, Byron terlihat memeluk Kristin Cabot, kepala sumber daya manusia Astronomer, ketika kamera 'kiss cam' menyorot mereka.

Kejadian ini menjadi sorotan setelah Chris Martin, vokalis Coldplay, melontarkan komentar dari panggung.

"Entah mereka sedang berselingkuh atau sangat pemalu." kata Martin, dilansir New York Post.

Video rekaman tersebut langsung menjadi viral, ditonton jutaan kali di berbagai platform media sosial sejak Kamis (17/7/2025).

2. Respons perusahaan dan pengunduran diri Andy Byron

Astronomer pada Jum'at (18/7/2025), menegaskan telah menempatkan Andy Byron dalam status cuti administrasi sambil melakukan penyelidikan internal terkait video yang beredar. Pernyataan internal itu juga membantah berbagai rumor dan pernyataan palsu yang beredar di media sosial, sekaligus mengklarifikasi kronologi kejadian.

Pada Sabtu (19/7/2025), perwakilan perusahaan secara resmi menyampaikan bahwa Byron telah mengundurkan diri.

“Andy Byron telah mengajukan pengunduran diri dan Dewan Direksi telah menerimanya. Dewan akan memulai proses pencarian CEO baru," katanya, dilansir CNBC.

“Pemimpin kami diharapkan menjadi contoh dalam perilaku dan akuntabilitas, namun harapan itu tidak terpenuhi dalam kejadian ini." tambahnya.

3. Penunjukan CEO sementara dan tanggapan internal

Astronomer juga mengumumkan bahwa Pete DeJoy, salah satu pendiri dan Chief Product Officer, akan menjabat sebagai CEO sementara. Pernyataan tersebut menegaskan komitmen perusahaan terhadap prinsip dan budaya yang sudah lama dipegang sejak berdiri.

Beberapa karyawan dan mantan karyawan Astronomer memperlihatkan dukungan kepada tim internal meski tercorengnya reputasi perusahaan.

“Saya tahu Astronomer lebih dari satu orang atau satu kejadian. Ini tim yang cerdas, baik, dan penuh dedikasi," kata Zachary Hensley, mantan VP Operational Astronomer, dilansir India Times.

DeJoy, CEO sementara, juga terlihat menyatakan reaksi simpatik terhadap berbagai unggahan di media sosial yang membahas kejadian tersebut.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Anata Siregar
Jumawan Syahrudin
Anata Siregar
EditorAnata Siregar
Follow Us