Deretan Gurita Bisnis Elon Musk, Orang Terkaya Dunia 2022!

Ada PayPal hingga The Boring Company

Jakarta, IDN Times – Forbes belum lama ini merilis daftar orang terkaya di dunia pada 2022 dengan total kekayaan 12,7 triliun dolar AS. Sekitar 1.000 miliarder bahkan mencatat kenaikan kekayaan dibanding tahun lalu.

Dalam daftar tersebut, pendiri perusahaan mobil listrik terbesar di dunia, Tesla Inc. sekaligus pendiri SpaceX, Elon Musk, bertengger sebagai orang nomor wahid. Kekayaan pria yang baru-baru ini mengakuisisi Twitter itu mencapai 219 miliar dolar AS atau sekitar Rp3.175 triliun. 

Pundi-pundi yang dimiliki Elon Musk saat ini tak lepas dari bisnis yang telah ia rintis sejak lama. Berikut IDN Times rangkum deretan gurita bisnis dari Elon Musk.

Baca Juga: Aktivis Ancam Boikot Jika Elon Musk Lakukan Ini pada Twitter

1. Zip2 (1995)

Deretan Gurita Bisnis Elon Musk, Orang Terkaya Dunia 2022!CEO Tesla, Elon Musk (instagram.com/elonmusk)

Bersama saudaranya, Musk pernah mendirikan Zip2, sebuah direktori bisnis online, yang menjadi alternatif online untuk direktori kertas yellow pages. Musk menjualnya dengan harga lebih dari 300 juta dolar AS pada 1999 ke Compaq Computer Corporation.

Musk digulingkan sebagai CEO pada 1996, ketika dewan direksi memutuskan untuk menunjuk pemimpin yang lebih berpengalaman sebagai penggantinya.

2. X.com (1999)

Deretan Gurita Bisnis Elon Musk, Orang Terkaya Dunia 2022!potret Elon Musk dan keluarga (twitter.com/elonmusk)

Musk menginvestasikan sebagian dari penjualan Zip2 ke dalam usaha berikutnya, X.com, sebuah bank online yang diluncurkan dengan tiga pendiri lainnya. Model bisnis X.com inovatif pada masanya.

Model bisnis X.com meningkatkan pendaftaran dan memudahkan proses transfer dana secara digital, tanpa memerlukan surat atau infrastruktur perbankan tradisional.

Baca Juga: 5 Perempuan Terkaya di Dunia Versi Forbes

3. PayPal (2000)

Deretan Gurita Bisnis Elon Musk, Orang Terkaya Dunia 2022!Perusahaan Pembayaran Elektronik asal AS, Paypal. worldpropertyjournal.com/

X.com bergabung dengan perusahaan perangkat lunak Confinity hanya satu tahun kemudian, membentuk PayPal, platform pembayaran online yang aman dengan dasar pembayaran yang dilakukan untuk PalmPilots. PayPal kemudian menjadi salah satu perusahaannya yang paling sukses.

Elon Musk dan rekan-rekannya, termasuk salah satu pendiri Confinity, Peter Thiel, menjualnya ke eBay pada 2002 dengan harga 1,5 miliar dolar AS. Musk dilengserkan dari posisi CEO pada tahun 2000.

4. SpaceX (2002)

Deretan Gurita Bisnis Elon Musk, Orang Terkaya Dunia 2022!ilustrasi NASA dan SpaceX yang berhasil mendarat di Bulan (instagram.com/SpaceX)

Musk selanjutnya membentuk perusahaan ruang angkasa SpaceX. Dalam 20 tahun terakhir, SpaceX telah banyak mengalami jatuh bangun. Perusahaan yang pernah menghadapi kegagalan dalam peluncuran roket ini, kini berhasil menjadi pelopor di industri pesawat luar angkasa.

SpaceX menjadi perusahaan swasta pertama yang mengirim pesawat ke Stasiun Luar Angkasa Internasional dan mengirim astronot ke orbit.

SpaceX dikenal dengan roketnya yang dapat digunakan kembali. SpaceX juga mengembangkan Starlink, konstelasi satelit yang ditujukan untuk menawarkan layanan internet komersial di seluruh dunia.

Baca Juga: Jokowi Direncanakan Temui Elon Musk di SpaceX pada 14 Mei

5. The Musk Foundation (2002)

Deretan Gurita Bisnis Elon Musk, Orang Terkaya Dunia 2022!Pertemuan antara Elon Musk dan Menko Marves Luhut B. Pandjaitan (dok. IDN Times/Istimewa)

Didirikan sebagai organisasi nirlaba 501(c)3, Musk Foundation adalah salah satu usaha Musk yang paling sedikit dibicarakan. Tujuan yayasan ini termasuk mendukung energi terbarukan dan penelitian serta pendidikan pediatric. Selain itu, juga pengembangan kecerdasan buatan yang aman untuk memberi manfaat bagi umat manusia.

Sekitar 2002 sampai 2018, yayasan ini telah membagikan sekitar 25 juta dolar AS, sekitar setengahnya ke OpenAI, sebuah perusahaan yang dimiliki oleh Musk sendiri. Di luar yayasan ini, sejak 2012, Musk juga telah menjadi anggota The Giving Pledge, kelompok filantropi tempat orang terkaya di dunia berkomitmen untuk memberikan sebagian besar kekayaan mereka.

6. Tesla (2004)

Deretan Gurita Bisnis Elon Musk, Orang Terkaya Dunia 2022!CEO Tesla Elon Musk. Foto diambil dari media sosial. instagram.com/elonmusk

Sekarang ini Musk mungkin paling dikenal karena kepemimpinannya di Tesla, perusahaan mobil listrik yang dinamai dengan nama penemu terkenal Nikola Tesla. Perusahaan ini tercatat memiliki valuasi lebih dari 1 triliun dolar AS pada satu titik di tahun 2021.

Tesla awalnya didirikan pada 2003 oleh dua orang, kemudian Musk memasuki putaran pendanaan Seri A dengan investasi senilai 6,5 juta dolar AS, dan akhirnya mengambil peran yang semakin aktif di perusahaan. Dia telah menjadi CEO sejak 2008. Model 3 adalah mobil listrik paling populer yang diproduksi saat ini, dengan lebih dari satu juta unit terjual secara global.

7. SolarCity (2006)

Deretan Gurita Bisnis Elon Musk, Orang Terkaya Dunia 2022!Elon Musk (dok. IDN Times/Istimewa)

Musk merupakan investor utama di perusahaan yang didirikan oleh sepupunya pada 2006 ini. SolarCity merupakan sebuah perusahaan energi surya yang menjadi penginstal surya perumahan terkemuka di AS pada pertengahan 2010-an.

Dikutip dari Time, SolarCity memasang sistem energi surya yang disewakan kepada pengguna perumahan di AS. Musk, melalui Tesla, mengakuisisi SolarCity pada 2016 seharga 2,6 miliar dolar AS dalam bentuk saham dan memasukkannya ke dalam operasinya sebagai Tesla Energy.

Baca Juga: Tesla Death Ray: Sejarah di Balik Penemuan Berbahaya Milik Tesla

8. OpenAI (2015)

Deretan Gurita Bisnis Elon Musk, Orang Terkaya Dunia 2022!Elon Musk diberikan permen Kopiko oleh Luhut B. Pandjaitan (dok. IDN Times/Istimewa)

Musk ikut mendirikan OpenAI sebagai organisasi nirlaba pada tahun 2015. Perusahaan itu didirikan dengan janji kolektif senilai 1 miliar dolar AS dari para pendirinya. Musk telah terbuka tentang minatnya dalam mengembangkan AI yang ramah, yang mendukung kemanusiaan, tetapi dia akhirnya mengundurkan diri dari dewan pada 2018 karena konflik dengan proyek AI Tesla.

9. Neuralink (2016)

Deretan Gurita Bisnis Elon Musk, Orang Terkaya Dunia 2022!Elon Musk, CEO Tesla, SpaceX (Instagram.com/elonmuskk)

Musk mendirikan Neuralink pada 2016 dengan tujuan untuk menciptakan antarmuka mesin-otak (BMI) yang dapat ditanamkan langsung ke dalam tubuh. Para ahli saraf telah memandang sebelah mata penelitian dan klaim Neuralink. Namun, perusahaan terus berjalan dan kini mereka melakukan eksperimen pada hewan, menunda rencana untuk mulai melakukannya pada subjek manusia hingga 2022.

Baca Juga: Elon Musk Mulai Serius Ingin Buat Media Sosial Baru

10. The Boring Company (2016)

Deretan Gurita Bisnis Elon Musk, Orang Terkaya Dunia 2022!instagram.com/boringcompany

The Boring Company merupakan perusahaan yang didirikan dengan tujuan membantu menghapus kemacetan kota melalui kehadiran terowongan bawah tanah. Anak perusahaan SpaceX ini adalah salah satu proyek sampingan Musk. Mereka pertama kali bereksperimen dengan membuat terowongan di bawah pabrik SpaceX di California.

The Boring Company menjadi entitas independen pada 2018, dan pada 2021 menyelesaikan proyek terowongan di Las Vegas untuk mengantar pengunjung di bawah Las Vegas Convention Center. Saat ini perusahaan sedang mengerjakan proyek terowongan lain di Las Vegas untuk transportasi bawah tanah.

11. Twitter (2022)

Deretan Gurita Bisnis Elon Musk, Orang Terkaya Dunia 2022!Logo Twitter (IDN Times/Hana Adi Perdana)

Setelah membeli cukup banyak saham untuk menjadikannya pemegang saham mayoritas pada 1 April, Musk memutuskan untuk membeli Twitter seharga 44 miliar dolar AS pada akhir April.

Tujuan dari pembelian termasuk membuat Twitter menjadi lebih baik dari sebelumnya dengan meningkatkan produk dengan fitur-fitur baru, membuat algoritma open source untuk meningkatkan kepercayaan, memerangi bot spam, dan mengautentikasi pengguna yang semuanya manusia.

Topik:

  • Hana Adi Perdana
  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya