7 Cara Dapat Uang 10 Juta Sehari, Tertarik Coba?

Harus tekun dan ulet

Menjadi kaya atau memiliki penghasilan yang besar mungkin menjadi impian banyak orang. Berbagai cara dilakukan untuk memperoleh pendapatan yang besar, seperti mencari pekerjaan dengan gaji besar dan membuka usaha atau bisnis sendiri.

Di samping itu, ada beberapa cara lain yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan penghasilan besar dalam sehari, misalnya Rp10 juta. Mendapatkan uang Rp10 juta dalam sehari mungkin terkesan tidak mungkin. Namun, jika ditekuni secara sungguh-sungguh, bukan tidak mungkin suatu hari kamu bisa mendapatkan penghasilan tersebut.

Berikut beberapa cara dapat uang Rp10 juta sehari yang mungkin bisa menjadi sumber pendapatanmu. Simak di bawah ini, yuk!

1. Agen asuransi atau properti

7 Cara Dapat Uang 10 Juta Sehari, Tertarik Coba?ilustrasi menjadi agen perubahan (freepik.com/freepik)

Cara dapat uang Rp10 juta sehari yang pertama adalah menjadi agen asuransi atau agen properti. Agen asuransi bertugas untuk menjual asuransi kepada calon pemegang polis dan membantu pemegang polis untuk memilih asuransi yang sesuai. Sedangkan agen properti berarti bertugas untuk menjual dan memasarkan properti milik perusahaan tempatnya bekerja.

Makin banyak orang yang berhasil didapatkan, maka makin banyak pula komisi yang akan didapat setiap agen.

2. Usaha franchise

7 Cara Dapat Uang 10 Juta Sehari, Tertarik Coba?ilustrasi usaha clothing line dalam online e-commerce (unsplash.com/Brooke Lark)

Saat ini, banyak orang yang menjadi pengusaha dengan membuka bisnis franchise atau waralaba. Bisnis franchise biasanya cocok untuk para pengusaha pemula karena lebih praktis.

Sebab, biasanya brand yang menyediakan franchise sudah memiliki paket usaha sendiri. Mulai dari peralatan dan perlengkapan, bahan baku, pelatihan, hingga materi untuk pemasaran. Jika nama brand sudah cukup terkenal, pengusaha franchise tidak perlu terlalu repot-repot memikirkan strategi pemasaran karena nama brand sudah dikenal masyarakat.

3. Pengusaha online

7 Cara Dapat Uang 10 Juta Sehari, Tertarik Coba?ilustrasi bisnis online (freepik.com/tirachard)

Kamu juga bisa menjadi pengusaha online dengan menjual berbagai jenis produk di e-commerce. Sebelum itu, mulailah riset dan mencari tahu tentang usaha online apa yang akan dibangun. Kamu bisa sering-sering melihat barang apa yang paling laku di e-commerce.

Contohnya barang kebutuhan sehari-hari seperti tisu, sabun, pasta gigi, dan sebagainya. Jika memiliki ketertarikan dengan sesuatu, kamu bisa coba menjadikannya sebagai ladang bisnis. Misalnya menjual stiker dengan desain kamu sendiri, jasa cetak foto, dan sebagainya.

4. Kursus online

7 Cara Dapat Uang 10 Juta Sehari, Tertarik Coba?ilustrasi kursus online (pexels.com/Katerina Holmes)

Kamu punya kemampuan atau pengetahuan tentang suatu bidang? Tak ada salahnya membuka kursus online agar bisa mewujudkan pendapatan Rp10 juta dalam sehari. Misalnya, kursus digital marketing, graphic design, hingga UI/UX design.

Ada banyak startup kursus online yang biasanya membutuhkan pengajar-pengajar yang expert di bidangnya. Kamu juga bisa membuka kursus online sendiri dengan tarif dan materi yang sudah kamu tentukan.

Baca Juga: 10 Cara Mendapatkan Uang 1 Juta dalam Sehari Tanpa Modal

5. Mengembangkan aplikasi atau software

7 Cara Dapat Uang 10 Juta Sehari, Tertarik Coba?ilustrasi software engineering dalam sebuah environment code (unsplash.com/ThisisEngineering RAEng)

Cara dapat uang Rp10 juta sehari selanjutnya yang bisa kamu coba adalah dengan mengembangkan aplikasi atau software. Namun, tentunya cara ini hanya bisa kamu lakukan jika memiliki keahlian di bidang tersebut.

Jika tertarik, kamu bisa belajar dan mendalami lebih jauh tentang pengembangan aplikasi atau software terlebih dahulu. Tentunya butuh waktu, tenaga, dan materi untuk mempelajari hal ini.

Namun jika sudah mahir, kamu bisa membuat software atau aplikasi dan bekerja sama dengan perusahaan yang membutuhkannya.

6. Investor properti

7 Cara Dapat Uang 10 Juta Sehari, Tertarik Coba?ilustrasi investasi properti (pexels.com/Kindel Media)

Cara dapat uang Rp10 juta sehari berikutnya adalah dengan menjadi investor properti. Makin bertambahnya tahun, harga properti makin meningkat. Hal ini bisa kamu manfaatkan dengan menjadi investor properti seperti tanah, rumah, atau apartemen.

Dengan membeli properti sekarang, kamu bisa menyimpan dan menjualnya di masa depan dengan harga yang bisa jadi jauh lebih tinggi. Alhasil, kamu bisa mendapatkan untung besar.

Namun, cara ini tentu memiliki risiko tinggi karena membutuhkan pengetahuan tentang pasar properti dan kemampuan untuk mengelola properti yang dimiliki.

Baca Juga: 10 Cara Dapat Uang dari Shopee, Pasti Langsung Cuan!

7. Menyewakan properti

7 Cara Dapat Uang 10 Juta Sehari, Tertarik Coba?ilustrasi properti (pexels.com/RDNE Stock project)

Jika menjadi investor properti masih terbilang sulit dan membutuhkan modal besar, kamu bisa coba menyewakan properti yang kamu miliki sekarang. Misalnya dengan menyewakan rumah dan apartemen atau membangun indekos.

Cara ini relatif lebih mudah dan murah daripada harus membeli beberapa properti dan menginvestasikannya untuk masa depan.

Nah, itu tadi beberapa cara dapat uang Rp10 juta sehari yang mungkin bisa kamu coba. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: 15 Cara Dapat Uang Rp500 Ribu Sehari, Harus Rajin!

Topik:

  • Yogama Wisnu Oktyandito
  • Yunisda Dwi Saputri

Berita Terkini Lainnya