Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Penyebab Nasi Goreng Lengket dan Menggumpal, Sering Mengalami?

ilustrasi nasi goreng
ilustrasi nasi goreng (vecteezy.com/Nahinur Rahman Jusan)

Walaupun kelihatan gampang, tetapi memasak nasi goreng sering gagal karena kesalahan sepele. Masalah yang sering dialami adalah nasi lengket dan menggumpal. Hasilnya, nasi goreng jadi berantakan karena bumbu kurang meresap dan teksturnya berubah aneh.

Hal-hal yang menyebabkan nasi goreng lengket dan menggumpal juga bisa diakibatkan beberapa faktor berikut ini. Simak agar nasi goreng buatanmu gak gagal lagi!

1. Nasi yang dipakai masih dalam keadaan panas

ilustrasi nasi putih
ilustrasi nasi putih (pixabay.com/Leo Boy)

Penyebab nasi goreng lengket dan menggumpal bisa dikarenakan kondisi nasi yang masih panas. Sebab nasi ini memiliki kandungan uap yang tinggi, sehingga ketika dimasak akan membuatnya basah dan menggumpal.

Kalau kamu keburu lapar sementara nasi baru keluar dari rice cooker, maka bisa coba trik meratakan nasi ke wadah lebar kemudian kipas-kipas sampai dingin. Masukkan juga ke dalam kulkas dan taruh beberapa menit sampai suhunya lebih dingin.

2. Memakai nasi lembek atau beras pulen

ilustrasi nasi pulen
ilustrasi nasi pulen (pexels.com/makafood)

Musuh membuat nasi goreng juga bisa berasal dari nasi lembek atau beras pulen. Bahan seperti ini punya tekstur yang lebih padat, basah, dan berat. Ketika dipakai membuat nasi goreng, bahan malah rentan menggumpal dan lengket.

Kelembapan pada nasi juga cukup tinggi, sehingga susah membuatnya cepat kering selama proses penggorengan berlangsung. Daripada dipaksakan, lebih baik olah nasi lembek atau nasi pulen jadi makanan lain, seperti bubur ataupun lontong.

3. Menambahkan nasi saat telur belum matang

ilustrasi telur orak-arik
ilustrasi telur orak-arik (pixabay.com/Alexander Fox | PlaNet Fox)

Siapa suka nasi goreng pakai telur orak-arik? Hati-hati saat memasaknya karena kalau salah, bisa bikin nasi lengket dan menggumpal. Itu bisa terjadi saat kamu menambahkan nasi ke dalam telur yang masih basah. Bukannya kering, nasi malah bisa berubah lengket. Belum lagi potensi amis karena banyak bagian telur yang belum matang sempurna.

Amannya, orak-arik telur lebih lama atau masak telur secara terpisah agar kematangan bahan teruji dan tidak merusak nasi lantaran adonan yang masih mentah.

4. Menggunakan api kecil terus-menerus untuk memasak

ilustrasi wajan di atas kompor
ilustrasi wajan di atas kompor (pexels.com/Annushka Ahuja)

Mengatur suhu api juga diperlukan supaya nasi goreng terpisah-pisah. Masalah muncul kalau kamu pakai api kecil terus-menerus, dari mulai menumis bumbu sampai memasukkan nasi. Bumbunya memang matang sempurna, tapi ketika nasi masuk hasilnya bakal lengket dan menggumpal.

Harusnya ketika sudah tahap menambah nasi, api sedikit dibesarkan agar memperoleh tekstur yang kering dan lebih smoky.

5. Kondisi wajan kotor dan basah

ilustrasi memasak nasi goreng
ilustrasi memasak nasi goreng (pexels.com/RDNE Stock project)

Bukan selalu salah bahan, nasi goreng lengket dan menggumpal bisa terjadi karena wajan yang kotor dan masih basah. Sisa-sisa tersebut akan mengontaminasi nasi dan membuatnya berubah dari tekstur yang seharusnya. Beberapa sisa kotoran bekas memasak yang menempel di wajan akan terkaramelisasi dan membuat nasi atau bumbu jadi lengket. Hasilnya nasi goreng bakal menggumpal, deh.

Masalah nasi goreng lengket dan menggumpal bisa disebabkan hal-hal sepele. Untuk mencegahnya terjadi lagi, kamu perlu simak beberapa faktor di atas. Baiknya buat nasi goreng pakai nasi dingin, wajan panas, dan minyak yang cukup supaya hasilnya menggugah selera.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Febrianti Diah Kusumaningrum
EditorFebrianti Diah Kusumaningrum
Follow Us

Latest in Food

See More

7 Jenis Rendang yang Jarang Diketahui, Tapi Bakal Bikin Nagih!

04 Nov 2025, 19:16 WIBFood