5 Bentuk Olahan Yoghurt Siap Santap, Ada Smoothie Bowl Kemasan!

Aneka olahan yoghurt ini sangat praktis

Yoghurt adalah salah satu bahan yang diperkaya dengan manfaat baik untuk kesehatan, terutama organ pencernaan. Oleh sebab itu, tidak aneh jika banyak sekali produk makanan yang menggunakan yoghurt sebagai perasa utamanya demi mendulang manfaat terbaik bagi tubuh.

Di pasaran, yoghurt tidak cuma dijual dalam bentuk plain atau tawar. Tetapi sudah diolah menjadi macam-macam produk praktis yang bisa disantap sebagai makanan maupun minuman populer. Lima olahan tersebut sudah dirangkum di bawah ini, siapa tahu kamu tertarik untuk mencobanya!

1. Yoghurt snack bar

5 Bentuk Olahan Yoghurt Siap Santap, Ada Smoothie Bowl Kemasan!ilustrasi snack bar (pexels.com/Tom Verdoot)

Yoghurt snack bar adalah salah satu camilan yang sangat populer saat ini. Hal tersebut karena makanan menggabungkan beberapa komponen populer dan dibentuk dalam kemasan seringkas mungkin, sehingga bisa dinikmati kapan saja dan di mana saja.

Umumnya, yoghurt snack bar terdiri dari kandungan yoghurt, kacang-kacangan, biji-bijian, serta ada pula yang ditambahi menggunakan granola. Hal itu membuat jenis camilan ini sering dilabeli dengan makanan sehat. Namun tentunya perlu diperhatikan juga kandungan bahan, nilai gizi dan pemanis untuk menentukan jumlah kalori makanan ringan tersebut.

2. Yoghurt jelly

5 Bentuk Olahan Yoghurt Siap Santap, Ada Smoothie Bowl Kemasan!ilustrasi jelly (pexels.com/Karolina Grabowska)

Belakangan ini, jelly menjadi makanan ringan yang paling banyak dicari. Hal tersebut karena santapan ini memiliki kombinasi rasa asam dan manis sehingga mampu memberi kesan menyegarkan setelah mengonsumsinya, seperti yoghurt misalnya.

Rasa yoghurt di dalam jelly akan membuat makanan tersebut terasa lebih fresh. Cocok sekali dinikmati sebagai camilan di tengah panas yang terik. Selain itu, yoghurt jelly juga cukup mudah ditemui di pasaran dengan beragam bentuk dan tekstur.

Baca Juga: 10 Manfaat Yoghurt dan Waktu Tepat untuk Mengonsumsinya

3. Yoghurt drink

5 Bentuk Olahan Yoghurt Siap Santap, Ada Smoothie Bowl Kemasan!ilustrasi yoghurt drink (pexels.com/Mateusz Feliksik)

Kalau bentuk sajian yang satu ini pasti sudah banyak dikenali karena sering dijual di beberapa pasar tradisional maupun modern, apalagi kalau bukan yoghurt drink atau minuman yoghurt. Sajian ini menggabungkan antara makanan dan minuman sehingga bentuknya cenderung lebih cair, mirip dengan minuman pada umumnya namun terasa lebih kental.

Biasanya, minuman yoghurt diberi beberapa perasa khusus untuk menambah cita rasa terhadap minuman. Kamu akan umum menemukan yogurt drink dengan sensasi buah-buahan ataupun makanan populer. Ini menunjukkan bahwa yoghurt seperti ini begitu disukai dan akan semakin nikmat ketika dinikmati dengan cara tertentu.

4. Yoghurt smoothie bowl

5 Bentuk Olahan Yoghurt Siap Santap, Ada Smoothie Bowl Kemasan!ilustrasi yoghurt smoothie (pexels.com/Antoni Shkraba)

Kalau dulu membuat smoothie memerlukan bahan yang sangat banyak, sekarang olahan tersebut bisa dibuat menggunakan produk instan, apalagi kalau bukan yoghurt smoothie bowl. Penganan tersebut saat ini sedang digandrungi karena terbilang praktis dan bisa kamu kreasikan sesuka hati.

Selain itu, siapapun bisa menambahkan potongan buah segar ke dalamnya supaya makanan lebih mengenyangkan. Jadi, kamu gak perlu repot untuk membuat smoothie-nya secara terpisah karena biasanya di kemasan ini sudah ada kandungan yoghurt, granola, oat, dan beberapa biji-bijian untuk melengkapi gizi harian.

5. Yoghurt cereal

5 Bentuk Olahan Yoghurt Siap Santap, Ada Smoothie Bowl Kemasan!ilustrasi yogurt cereal (pexels.com/Maria Georgieva)

Saat berkunjung ke minimarket ataupun supermarket, di rak tertentu biasanya ada yoghurt sereal yang dikemas dalam wadah untuk mengganjal lapar. Makanan seperti ini cocok sekali disantap sebagai hidangan darurat karena memiliki komponen yang cukup lengkap untuk menahan lapar di waktu krusial.

Umumnya, yoghurt sereal dikemas dengan menghadirkan dua atau lebih wadah terpisah, sehingga ketika hendak dinikmati kamu tinggal mencampur sereal tersebut bersama yoghurt yang ada di bagian bawah kemasan. Sangat praktis dan cocok sekali buat orang-orang yang belum sempat sarapan sebelum beraktivitas.

 

Macam-macam produk yoghurt laris manis di pasaran karena terbilang praktis untuk disantap. Bahkan aneka sajian tersebut dikemas dalam bentuk makanan maupun minuman unik, cocok sekali agar membuat kamu merasa kenyang dan segar di waktu bersamaan.

Baca Juga: 5 Minuman Berbasis Yoghurt dengan Buah-buahan, Segarnya Double!

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya