5 Menu Favorit Nasi Goreng Solaria, Mana yang Jadi Favoritmu?

Nasi goreng adalah menu andalan buat banyak orang saat makan di luar rumah. Harganya yang cenderung ekonomis dan pasti enak, ditambah lagi jenisnya kini yang cukup beragam. Termasuk menu favorit nasi goreng Solaria yang variasinya sering bikin bingung saking banyaknya!
Nasi goreng di restoran ini masing-masing punya keunikan dan keunggulan. Meski pernah coba satu menu, wajib buat menjajal lainnya karena pasti rasanya tak sama. Yuk, simak daftar menu nasi goreng di Solaria berikut ini. Siapa tahu ada kesukaanmu juga!
1. Nasi goreng kambing

Buat pencinta olahan kambing, sudah tahu belum kalau di Solaria ada pilihan nasi gorengnya? Kalau belum, menu yang satu ini harus segera kamu cicipi karena dagingnya gak sekadar jadi topping, tapi benar dimasak sampai empuk. Pemakaian rempah yang 'berani', bikin bau prengus gak lagi tercium.
Harga per porsi nasi goreng kambing solaria berkisar Rp47.000. Masih terjangkau, terlebih potongan daging kambing yang melimpah. Dimakan pakai acar, makin lezat!
2. Nasi goreng sapi cabe ijo

Nasi goreng sapi cabe ijo ala Solaria akan mudah diterima buat pencinta pedas. Pasalnya, potongan cabai hijau yang dipakai gak main-main banyaknya. Dijamin ampuh bikin melek mata setelah menyantapnya.
Daging sapinya dipotong ukuran sedang sehingga memudahkan buat ditelan. Dan yang membuat menu ini banyak disukai adalah adanya aroma khas cabai yang lumayan menusuk sekaligus bikin nagih hingga yang jarang ditemukan di menu lainnya. Dengan harga per porsinya Rp41.000, bisa jadi santapan self reward-mu!
3. Nasi goreng spesial

Menu favorit nasi goreng Solaria selanjutnya adalah nasi goreng spesial. Hidangan tersebut bisa dibilang comforting dan seringnya jadi pilihan orang-orang saat bingung mau pesan apa. Cenderung manis karena dimasak dengan kecap, tapi tetap ada cita rasa gurih sekaligus smoky.
Di dalam nasi goreng ini ada telur, potongan sayur dan sedikit cabai, potongan ayam, hingga fish cake. Jelas mengenyangkan dengan aneka isiannya, terlebih harganya termasuk murah yakni Rp37.000 saja.
4. Nasi goreng seafood

Siapa sih yang gak suka seafood, apalagi saat dimasak menjadi nasi goreng ala Solaria. Seporsinya dihargai Rp44.000, bisa jadi pilihan saat kamu bosan nasi goreng biasa.
Di dalam makanannya, kamu akan menemukan potongan udang dan cumi. Meski gak melimpah, tapi teksturnya cukup empuk. Ada juga varian nasi goreng seafood tom yum jika kamu menyukai makanan dengan sensasi pedas dan asam.
5. Nasi goreng teri medan

Salah satu menu kebanggaan Solaria adalah nasi goreng teri medan. Menu ini dimasak sederhana, memakai topping teri yang cenderung asin. Meski begitu rasanya cukup seimbang karena bumbu lain yang disertakan dalam masakan gak berlebihan.
Selain teri, ada juga sayuran seperti kacang polong, wortel, jagung manis, hingga timun. Adanya sayuran tersebut memberi sensasi segar lagi nikmat. Dimasak tanpa kecap manis, nasi goreng seharga Rp44.000 per porsi ini wajib dicoba!
Itu dia beberapa menu favorit nasi goreng Solaria. Selera setiap orang berbeda, tapi gak ada salahnya kok mencoba makanan yang sebelumnya tak pernah kamu santap. Kira-kira, coba hidangan yang mana dulu nih saat mampir nanti?