5 Jajanan Khas Sukabumi dengan Rasa Lezat Memikat

Didominasi rasa manis legit yang memikat lidah #LokalIDN

Tak kalah dengan daerah lainnya, rasa dari makanan khas Sukabumi bisa diadu. Terutama dari sajiannya yang berupa jajanan.

Terdapat beragam jajanan Sukabumi yang mempunyai rasa original yang sulit ditemukan di wilayah lainnya.  Mulai dari yang rasanya gurih hingga manis, bisa menjadi pilihan kuliner yang bisa dinikmati saat berlibur ke sana. Kamu pun bisa memasangkannya dengan segelas teh atau kopi sebagai penyempurna.

Berikut lima jajanan khas Sukabumi dengan rasa yang tiada dua.

1. Sagon bakar ciaul

5 Jajanan Khas Sukabumi dengan Rasa Lezat Memikatsagon bakar ciaul (instagram.com/romlah_oleh2)

Sagon bakar ciaul adalah makanan yang dibuat dari kelapa, aci, gula, garam, telur, mentega, santan kental, dan bahan-bahan lainnya. Kombinasi rasa yang manis dan gurih tentu membuat penikmatnya tak bisa berhenti mengunyah.

Terdapat banyak varian rasa dari sagon bakar ciaul yang bisa dipilih seperti cokelat, keju, dan berbagai rasa menarik lainnya. Camilan tradisional ini menjadi pilihan yang cocok untuk menemani waktu bersantai di sore ini sambil meminum segelas kopi atau teh hangat. 

2. Serabi sukabumi

5 Jajanan Khas Sukabumi dengan Rasa Lezat Memikatserabi sukabumi (instagram.com/sundarasasukabumi)

Mungkin kamu sering menemukan serabi khas dari berbagai daerah di Indonesia. Namun serabi khas Sukabumi ini dijamin mempunyai rasa nikmat yang belum kamu temukan di wilayah lainnya.

Sajian ini dibuat dari durian sehingga menjadi jajanan yang pas bagi kamu yang menyukai durian. Selain itu, terkadang serabi sukabumi ini juga diberi taburan susu kental manis, keju, hingga meses untuk membuatnya makin nikmat. Bagi pencinta durian, yuk merapat!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Hotel di Sukabumi, Harga Mulai Rp350 Ribuan

3. Kue jahe khas Sukabumi

5 Jajanan Khas Sukabumi dengan Rasa Lezat Memikatkue jahe khas Sukabumi (instagram.com/nurva.an)

Kue jahe khas Sukabumi menjadi salah satu camilan yang terkenal di wilayah ini. Oleh karena itu, akan sangat disayangkan bila kamu melewatkan untuk mencicipinya. Bahan-bahan pembuatannya adalah jahe parut yang dikombinasikan dengan gula merah, gula halus, margarin, tepung sagu, santan kelapa, dan kuning telur.

Kuliner ini telah terkenal sejak zaman kolonial Belanda. Kini makanan ini sudah diolah menjadi beragam varian rasa dan mempunyai aneka ragam bentuk yang lucu dengan rasa manis yang hangat.

4. Sekoteng singapore

5 Jajanan Khas Sukabumi dengan Rasa Lezat Memikatsekoteng singapore (instagram.com/xamerrr)

Rekomendasi kuliner selanjutnya adalah sekoteng. Ini umumnya dikenal sebagai minuman tradisional nusantara yang terbuat dari kombinasi kacang hijau, agar-agar, pacar cina, kacang tanah, dan potongan roti.

Yang membuatnya berbeda dari minuman khas Sukabumi lainnya adalah tambahan potongan biskuit dan buah kelengkeng yang menjadi pelengkap kesegaran minuman ini. Tak hanya nikmat, minuman tradisional ini juga baik untuk menjaga daya tahan tubuh.

5. Roti priangan

5 Jajanan Khas Sukabumi dengan Rasa Lezat Memikatroti priangan (instagram.com/chellycollin)

Roti priangan menjadi salah satu makanan tradisional khas Sukabumi yang melegenda sehingga wajib kamu coba ketika berlibur ke kota ini. Rasanya yang manis, membuatnya cocok dijadikan sarapan atau teman minuh teh.

Salah satu brand dari roti ini yang sangat terkenal adalah buatan Oey Tjiang Lie yang telah berdiri sejak 1943. Cita rasanya yang nikmat, membuatnya menjadi pilihan bingkisan ketika berlibur ke Sukabumi.

Lima jajanan asal Sukabumi di atas mempunyai rasa khas yang mantap. Bikin tak berhenti mengunyah!

Baca Juga: 10 Keindahan Alam Geopark Ciletuh, Hidden Gem Kota Sukabumi! 

Ratna Herlina Photo Verified Writer Ratna Herlina

At least God's Plan is always much better than mine.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya