5 Kudapan Kamboja yang Legit Memanjakan Lidahmu, Sudah Pernah Coba?

Ada yang mirip cendol, lho!

Di Kamboja, ada beragam kudapan lezat yang mudah ditemukan. Kebanyakan kudapan Kamboja memiliki rasa manis dan gurih. Sering dijadikan makanan wajib saat perayaan hari tertentu di Kamboja, makanan ini kini menjadi dessert sekaligus camilan masyarakat Kamboja.

Tak hanya dinikmati sendiri, kudapan-kudapan ini banyak dijajakkan dipinggir jalan atau dijadikan menu dalam restoran. Legit dan enak, berikut 5 kudapan khas Kamboja yang wajib kamu coba.

1. Sankhya lapov

5 Kudapan Kamboja yang Legit Memanjakan Lidahmu, Sudah Pernah Coba?Sankhya lapov (wandercooks.com)

Terkenal kaya akan labu kuning, Kamboja juga memiliki kudapan berasal dari sayuran ini.

Sankhya lapov merupakan makanan manis yang dibuat dari labu kuning yang dikukus dan ujungnya diberikan krim manis. Krim manis ini biasanya terbuat dari campuran santan kelapa gula coklat telur dan garam. Sankhya lapov selalu disajikan saat perayaan keagamaan maupun hari-hari spesial di Kamboja.

2. Num ansom chek

5 Kudapan Kamboja yang Legit Memanjakan Lidahmu, Sudah Pernah Coba?Num ansom chek (instagram.com/chanthysar)

Num ansom chek adalah street food Kamboja yang mudah sekali ditemukan. Terbuat dari ketan dan santan diolah dan digulung, tak lupa isian pisang di bagian tengah. Setelah itu num ansom chek digulung dan dibungkus dengan daun pisang lalu dikukus. Makanan ini sering disantap masyarakat Kamboja.

Tak hanya di hari spesial, namun num ansom chek jadi kudapan favorit masyarakat di sana.

Baca Juga: 9 Kuliner Nikmat Khas Kamboja yang Punya Rasa Autentik!

3. Num chak kachan

5 Kudapan Kamboja yang Legit Memanjakan Lidahmu, Sudah Pernah Coba?Num chak kachan (instagram.com/kitchencookingnita)

Num chak kachan merupakan kudapan Kamboja yang biasa dinikmati pada perayaan agama Buddha. Makanan ini terbuat dari tepung beras, gula aren dan santan kelapa. Tekstur dari num chak kachan lengket dan memiliki warna beragam. Bisa dibilang num chak kachan, merupakan kue lapis khas Kamboja. Rasanya enak dan legit.

4. Mung bean puding

5 Kudapan Kamboja yang Legit Memanjakan Lidahmu, Sudah Pernah Coba?Mung bean puding (instagram.com/waziniromly)

Terbuat dari kacang hijau, mung bean puding jadi kudapan pagi hari yang digemari untuk sarapan. Dihidangkan hangat-hangat bersama cakue, puding kacang hijau khas Kamboja ini terasa gurih, manis, dan nikmat.

Di atas mung bean puding biasanya ditambahkan santan kelapa atau krim gurih sebagai pelengkap. Kalau di Indonesia makanan ini sangat populer di Kalimantan dengan nama bubur lek tau suan.

5. Nom lote

5 Kudapan Kamboja yang Legit Memanjakan Lidahmu, Sudah Pernah Coba?Nom lote (instagram.com/khhhmmmeeer)

Kudapan favorit dan populer di Kamboja lainnya adalah nom lote. Sekilas mirip es cendol, nom lote dari tepung beras, pandan, santan, dan gula merah.

Nom lote memilliki warna dan aroma segar khas daun pandan. Biasanya kudapan ini disajikan bersama kuah manis yang dibuat dari santan gula merah dan garam. Bisa disajikan hangat atau dingin, nom lote merupakan dessert favorit warga Kamboja.

Meski visualnya sekilas mirip makanan Indonesia, namun rasa dari kudapan Kamboja memiliki keunikan tersendiri tersendiri. Dari kelima makanan di atas, kamu sudah pernah coba yang mana ya?

Baca Juga: 5 Street Food Ini Wajib Kamu Coba di Phnom Penh, Kamboja

Natasha Wiyanti Photo Verified Writer Natasha Wiyanti

I'm still beginner of everything

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya