5 Tips Mengolah Telur Ikan agar Tak Amis dan Hancur, Catat!

Selain lezat, kandungan gizi telur ikan juga sangat banyak

Selain bagian daging yang gurih, telur ikan juga sangat nikmat saat diolah menjadi aneka hidangan. Sebut saja telur ikan goreng tepung, tongseng, pepes, dan gulai. Tak hanya lezat, kandungan gizi yang terkandung dalam telur ikan juga sangat kaya, mulai dari protein, lemak baik, hingga vitamin. Oleh karena itu, telur ikan sangat baik untuk dikonsumsi, terutama anak-anak yang sedang dalam masa pertumbuhan.

Tertarik untuk mengolah telur ikan sendiri di rumah? Boleh-boleh saja. Tapi sebelum itu, yuk simak terlebih dahulu lima tipsnya di bawah ini. Keep scrolling!

1. Pilih telur ikan yang masih segar

5 Tips Mengolah Telur Ikan agar Tak Amis dan Hancur, Catat!ilustrasi olahan telur ikan (pixabay.com/hee17670)

Setiap kali hendak membeli bahan makanan untuk dimasak, pilihlah yang masih segar dan berkualitas baik. Terutama saat kamu membeli telur ikan.

Di pasaran, telur ikan dijual kiloan dalam bentuk mentah ataupun matang. Untuk telur ikan matang ini sudah melalui proses pembersihan dan perebusan, ya. Jadi, memang sudah tinggal kamu olah saja.

Tapi, lebih baik untuk membeli telur ikan yang masih mentah saja. Sebab, telur ikan yang sudah matang sulit dicek apakah telur ikan yang digunakan masih segar atau justru hampir busuk. Sedangkan pada telur ikan mentah, kamu bisa dengan mudah mengetahuinya.

Beberapa ciri-ciri telur ikan segar yaitu aromanya tidak terlalu tajam di hidung dan teksturnya kasar saat diraba.

2. Cuci telur ikan perlahan

5 Tips Mengolah Telur Ikan agar Tak Amis dan Hancur, Catat!ilustrasi telur ikan segar (instagram.com/vjaossla)

Telur ikan memiliki tekstur yang sangat rapuh. Maka dari itu, kamu harus berhati-hati saat membersihkannya. Bersihkan telur ikan secara perlahan-lahan.

Siapkan wadah. Tuang air bersih secukupnya. Pada dasarnya, telur ikan itu tidak terlalu kotor. Jadi, cukup kamu bersihkan dari darahnya saja. Jangan sesekali mencuci telur ikan dengan air mengalir yang kencang, ya. Sebab hal ini hanya akan membuat telur ikan pecah dan berhamburan yang mengakibatkan bentuknya tak utuh lagi.

Baca Juga: 9 Jenis Caviar yang Populer di Dunia, Beragam Tekstur dan Warnanya

3. Lumuri telur ikan dengan jeruk nipis dan garam

5 Tips Mengolah Telur Ikan agar Tak Amis dan Hancur, Catat!ilustrasi olahan telur ikan (instagram.com/sesamestreetfood)

Pada telur ikan yang masih segar, aroma amisnya memang tak terlalu tajam seperti pada telur ikan yang sudah busuk. Tapi, tetap saja aroma amis tersebut sangat mengganggu. Jika dibiarkan tentu akan mempengaruhi cita rasa hasil olahan masakannya.

Setelah memastikan sudah tidak ada sisa darah pada telur ikan, lumuri telur ikan tersebut dengan air perasan jeruk nipis dan garam. Pastikan kamu melumurinya secara merata pada seluruh permukaan telur ikan. Jika sudah, biarkan saja selama beberapa saat sampai meresap dan aroma amisnya hilang.

4. Rebus atau kukus telur ikan sebelum diolah

5 Tips Mengolah Telur Ikan agar Tak Amis dan Hancur, Catat!ilustrasi olahan telur ikan (instagram.com/nina_olivia93)

Setelah dirasa air perasan jeruk nipis dan garam sudah meresap, sekarang saatnya kamu beranjak ke tahapan berikutnya, yaitu merebus atau mengukus telur ikan. Sesuaikan saja dengan seleramu. Merebus atau mengukus telur ikan dilakukan selama kurang lebih 10 menit.

Tujuan dilakukannya cara ini adalah untuk membuat tekstur telur ikan lebih memadat (set). Jadi ketika nanti dimasak, telur ikan tidak hancur. Selesai direbus atau dikukus, tiriskan telur ikan terlebih dahulu sebelum nanti diolah menjadi hidangan lezat sesuai selera, ya.

5. Simpan telur ikan dalam freezer

5 Tips Mengolah Telur Ikan agar Tak Amis dan Hancur, Catat!ilustrasi olahan telur ikan (instagram.com/bebekbekaes)

Tapi, tak apa jika telur ikan yang sudah kamu rebus atau kukus tidak langsung kamu olah. Kamu bisa menyimpannya di dalam freezer. Namun, terlebih dahulu masukkan telur ikan ke dalam wadah yang kering dan kedap udara, ya. Telur ikan yang disimpan dalam freezer umumnya bisa bertahan hingga 2 hari lamanya.

Guys, karena telur ikan termasuk bahan makanan langka yang tak selalu tersedia di pasaran, disarankan untuk membelinya jika kebetulan kamu menemukannya, ya. Coba terapkan lima tips di atas sebelum diolah menjadi hidangan yang kamu suka. 

Baca Juga: 5 Olahan Ikan Sidat Unagi, Ikan Khas Jepang yang Rasanya Istimewa

Sinta Listiyana Photo Verified Writer Sinta Listiyana

Terimakasih telah membaca tulisan saya :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya