10 Makanan Korea Porsi Besar yang Cocok Disantap bareng Keluarga

Bisa jadi ajang quality time bareng keluarga juga

Berkat popularitas drama, film, hingga variety show Korea Selatan; tak heran jika makanan khas Negeri Ginseng tersebut begitu disukai di seluruh dunia. Bahkan, di Indonesia sendiri kamu bisa menemui restoran yang menyajikan makanan Korea dengan mudah, lho.

Apalagi, makanan Korea dikenal dengan porsi yang cukup besar sehingga cocok disantap beramai-ramai, nih. Sebab, di Korea Selatan terdapat kebiasaan makan dalam satu wadah bersama-sama. Berikut sederet makanan Korea dalam porsi besar. Check this out!

1. Dalam seporsi rabokki, lidah akan dimanjakan dengan kombinasi tteokbokki dan ramyeon, keju mozarella, serta fishcake yang lezat

10 Makanan Korea Porsi Besar yang Cocok Disantap bareng Keluargailustrasi rabokki (commons.wikimedia.org/bryan...)

2. Cocok disantap saat hujan, budae jjigae berisi berbagai topping seperti mie, daging ham, sosis, dan sayuran yang sudah ada sejak era perang

10 Makanan Korea Porsi Besar yang Cocok Disantap bareng Keluargailustrasi budae jjigae (commons.wikimedia.org/Jacklee)

3. Baru-baru ini viral di TikTok, coba ajak keluarga untuk menyantap ganjeng gejang, berupa kepiting mentah yang difermentasi dalam kecap

10 Makanan Korea Porsi Besar yang Cocok Disantap bareng Keluargailustrasi ganjang gejang (pixabay.com/eommina)

4. Bagi yang suka makanan sehat, bisa memesan samgyetang berupa sup ayam utuh yang dimasak dengan ginseng yang penuh khasiat ala Korea

10 Makanan Korea Porsi Besar yang Cocok Disantap bareng Keluargailustrasi samgyetang (commons.wikimedia.org/Richy!)

5. Nah, pencinta pedas tentunya tak menolak saat disuguhkan nakji bokkeum. Tumisan gurita pedas dan sayuran yang disajikan selagi hangat

10 Makanan Korea Porsi Besar yang Cocok Disantap bareng Keluargailustrasi nakji bokkeum (commons.wikimedia.org/박家상민)

Baca Juga: Resep Samgyeopsal, Daging Panggang Daun Selada yang Juicy di Mulut

6. Acap berseliweran di drakor, samgyeopsal atau daging perut babi panggang dengan porsi banyak memang paling cocok disantap bersama keluarga

10 Makanan Korea Porsi Besar yang Cocok Disantap bareng Keluargailustrasi samgyeopsal atau perut babi ala Korea (pixabay.com/adiosmary)

7. Kamu juga bisa memesan galbi atau daging iga sapi panggang yang dibumbui, lho. Makanan khas Korea ini cocok disantap dengan daun selada

10 Makanan Korea Porsi Besar yang Cocok Disantap bareng Keluargailustrasi galbi atau daging iga (pixabay.com/yuri9092)

8. Agar lebih praktis, ada bulgogi atau daging sapi tipis yang dibumbui, lalu dipanggang. Makanan ini biasanya disajikan dengan taburan biji wijen

10 Makanan Korea Porsi Besar yang Cocok Disantap bareng Keluargailustrasi bulgogi (commons.wikimedia.org/Jamie)

9. Jeon atau panekuk ala Korea Selatan biasanya berukuran besar sehingga bisa disantap beramai-ramai. Ada varian kimchi hingga seafood, lho

10 Makanan Korea Porsi Besar yang Cocok Disantap bareng Keluargailustrasi jeon (pixabay.com/sharonang)

10. Selain itu, kamu bisa menjajal tangsuyuk atau daging asam manis sebagai lauk yang dilengkapi dengan potongan sayuran sedap

10 Makanan Korea Porsi Besar yang Cocok Disantap bareng Keluargailustrasi tangsuyuk (commons.wikimedia.org/최광모)

Karena porsinya yang cukup besar, sederet makanan Korea di atas tentunya cocok menjadi menu andalan saat makan bersama keluarga, lho. Dari yang berkuah hingga tumisan, kamu suka yang mana nih?

Baca Juga: 5 Serba-serbi Tangsuyuk, Sajian Tumis Babi Asam Manis ala Korea

Anis Photo Verified Writer Anis

من صبر ظفر

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya