5 Fakta Nasi Gonjleng khas Cilegon, Kuliner Lezat yang Bermakna Indah

Campuran nasi rempah, daging rabeg, dan emping yang ciamik!

Setiap daerah memiliki makanan ciri khasnya tersendiri. Biasanya makanan khas tersebut lahir dari sejarah yang terjadi di sekitar wilayah itu pada masa lampau.

Di kota Cilegon terdapat kuliner lokal yang jadi andalan masyarakat asli kota yang sering disebut sebagai 'Kota Baja' tersebut. Kuliner ini bernama nasi gonjleng yaitu makanan yang terdiri dari nasi yang dimasak bersama rempah dan disajikan dengan daging berbumbu. 

Kalau kamu berencana mengunjungi Kota Cilegon, berikut ini 5 fakta nasi gonjleng yang bisa menambah wawasan kulinermu. Bikin air liur menetes!

1. Sejarah singkat nasi gonjleng

5 Fakta Nasi Gonjleng khas Cilegon, Kuliner Lezat yang Bermakna Indahinstagram.com/rizkhadr2601

Ketika masyarakat lokal di zaman dulu yang bertugas melakukan ronda malam, lalu membuat makanan yang bisa disantap bersama-sama, kegiatan ini disebut gonjlengan dalam bahasa lokal. Sehingga tercetuslah nama nasi gonjleng yang ternyata disukai banyak orang baik warga lokal mau pun pendatang. 

2. Bahan-bahan dan proses pembuatan nasi gonjleng

5 Fakta Nasi Gonjleng khas Cilegon, Kuliner Lezat yang Bermakna Indahinstagram.com/kholidahtamami

Nasi gonjleng sendiri merupakan makanan yang terdiri dari nasi berbumbu rempah yang disajikan dengan daging, emping dan acar. Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat nasi rempah antara lain, serai, daun salam, cabai rawit dan ikan asin yang sudah di suwir. Kemudian siapkan pula bumbu halusnya yang terdiri dari bawang merah dan cabai merah besar. 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Kuliner Kaki Lima di Cilegon & Serang, Awas Bikin Nagih!

3. Rabeg sebagai makanan pendamping nasi gonjleng

5 Fakta Nasi Gonjleng khas Cilegon, Kuliner Lezat yang Bermakna Indahinstagram.com/bubueataway

Daging yang dijadikan lauk pendamping nasi ini adalah rabeg, olahan daging kambing, sapi atau kerbau yang juga merupakan makanan daerah khas di Banten.

Rabeg dimasak dengan waktu yang cukup lama demi mendapat kelembutan daging yang pas dan bumbu meresap sempurna. Rabeg memiliki rasa rempah yang pedas dengan sedikit rasa manis. 

4. Kehadiran nasi gonjleng di acara-acara besar

5 Fakta Nasi Gonjleng khas Cilegon, Kuliner Lezat yang Bermakna Indahinstagram.com/berasserre

Nasi gonjleng di Cilegon sendiri merupakan kuliner wajib pada acara-acara besar seperti perayaan hari besar keagamaan, acara keluarga, dan syukuran. Makanan ini memiliki banyak filosofi baik yang dipercaya membawa keberkahan dan mengartikan kebersamaan atau silaturahmi yang erat.

Kalau kamu datang di momen Idulfitri, Iduladha, Isra Mi'raj atau pernikahan orang Cilegon, maka nasi gonjleng biasanya gak pernah absen dari hidangan utama . 

5. Rekomendasi kuliner nasi gonjleng

5 Fakta Nasi Gonjleng khas Cilegon, Kuliner Lezat yang Bermakna Indahinstagram.com/lisa_arani

Bila kamu sedang berada di Cilegon atau ingin berkunjung ke Cilegon, maka cobalah untuk mencicipi nasi gonjleng yang cukup banyak dijual di rumah makan lokal. Salah satu rekomendasinya berlokasi di dekat Hotel Cilegon, tepat berada di samping Rumah Dinas Walikota Cilegon di  Jl. Jenderal Ahmad Yani, Jombang Wetan. Untuk seporsi nasi gonjleng harganya dibanderol Rp 20.000. 

Dengan rasa rempah yang menonjol dan perpaduan daging empuk berbumbu, nasi gonjleng cocok dijadikan menu makan siang yang mengenyangkan dan memanjakan lidah. Kalau kamu penasaran sama rasanya, jangan lupa mampir ke Cilegon ya!

Baca Juga: 7 Kuliner Nasi Squad dari Berbagai Negara yang Lezatnya Paripurna

dewi dewi Photo Verified Writer dewi dewi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya