6 Tempat Makan Dekat Alun-alun Surabaya, Legendaris Semua!

Kelezatannya tak lekang oleh waktu

Alun-alun Surabaya merupakan salah satu destinasi wisata populer Surabaya yang terletak di pusat Kota Pahlawan, tepatnya di Jalan Gubernur Suryo Nomor 15, Embong Kaliasin, Genteng, Surabaya. Di sini terdapat ruang pameran seni bawah tanah dan area outdoor dengan beberapa spot yang instagramable.

Kalau sedang jalan-jalan di alun-alun ini dan perutmu tiba-tiba lapar, gak perlu khawatir! Ada banyak tempat makan enak dan legendaris yang bisa kunjungi bareng sahabat atau keluarga. Simak rekomendasi tempat makan dekat Alun-alun Surabaya yang wajib kamu coba di bawah ini, yuk!

1. Sate Klopo Ondomohen Bu Asih

6 Tempat Makan Dekat Alun-alun Surabaya, Legendaris Semua!potret Sate Kelopo Ondomohen Bu Asih (instagram.com/sateklopoondomohenibu)

Sate Klopo Ondomohen Bu Asih merupakan salah satu tempat makan legendaris di Surabaya yang sudah buka sejak 1945. Sesuai dengan namanya, sate-sate di sini disajikan dengan parutan kelapa. Untuk dagingnya, ada pilihan daging sapi, daging ayam, usus, sumsum, otot, dan campur.

Kamu juga bisa menambah beberapa makanan pendamping biar makin kenyang seperti nasi, lontong, dan kerupuk. Saking nikmatnya, warung ini gak pernah sepi pengunjung setiap harinya.

Alamat: Jalan Walikota Mustajab Nomor 36, Ketabang, Kecamatan Genteng, Surabaya.

Jam operasional: setiap hari pukul 07.00-22.00 WIB. 

Harga: mulai dari Rp27.000. 

2. Zangrandi Ice Cream

6 Tempat Makan Dekat Alun-alun Surabaya, Legendaris Semua!potret Zangrandi Ice Cream di Surabaya (IDN Times/Fajri Kurnia)

Tempat makan legendaris lainnya di kawasan Alun-alun Surabaya adalah Zangrandi Ice Cream.

Kedai ini sebenarnya sudah ada sejak 1930-an dan didirikan oleh orang Italia bernama Robert Zangrandi. Pada tahun 1959, sang pendiri memutuskan pulang ke negaranya dan kedai tersebut dijual kepada Adi Tanumulia, pengusaha wine asal Banjarmasin.

Meski berganti kepemilikan, cita rasa es krim di sini tetap sama seperti saat pertama berdiri dan ada tambahan menu. Kamu bisa mencicipi Banana Split, Tuttu Frutti, Cassata, Mocca Perfecto, Rainbow, The Love Deal, dan es krim scoop berbagai rasa.

Alamat: Jalan Yos Sudarso Nomor 15, Embong Kaliasin, Kecamatan Genteng, Surabaya.

Jam operasional: setiap hari pukul 10.00-22.00 WIB.

Harga: Rp33.000-Rp76.000.

3. Depot Ampel

6 Tempat Makan Dekat Alun-alun Surabaya, Legendaris Semua!potret menu makanan di Depot Ampel, Surabaya (instagram.com/depotampel)

Terletak satu jalan dengan Sate Klopo Ondomohen, Depot Ampel ini menyajikan beragam menu khas Timur Tengah dan Indonesia yang bisa kamu santap bareng keluarga atau sahabat saat akhir pekan.

Ada Kambing Oven, Kambing Bakar, Nasi Kebuli, Nasi Biryani, Nasi Tomat, Nasi Goreng Kambing, Gule Kambing, Roti Maryam, Sambosa Kambing Goreng, Susu Kambing Hangat, dan masih banyak lainnya. Porsinya sendiri cukup besar sehingga cocok untuk dimakan beramai-ramai.

Alamat: Jalan Walikota Mustajab Nomor 33B, Ketabang, Kecamatan Genteng, Surabaya.

Jam operasional: setiap hari pukul 09.00-20.00 WIB.

Harga: mulai dari Rp7.000-Rp65.000.

Baca Juga: 7 Perbedaan Nasi Kebuli dan Nasi Biryani, Kamu Suka yang Mana?

4. Rawon Setan

6 Tempat Makan Dekat Alun-alun Surabaya, Legendaris Semua!potret rawon di Rawon Setan Embong Malang (instagram.com/ itsjava_nz)

Menu-menu makanan di Rawon Setan ini tidak seseram namanya. Dinamakan Rawon Setan karena dulu buka tengah malam hingga menjelang subuh dan memiliki cita rasa yang cenderung pedas. 

Dalam seporsi rawon ada potongan daging sapi, taoge, dan disiram kuah khas keluak yang hitam. Makin nikmat lagi kalau ditambah telur asin dan kerupuk ikan. Selain rawon, di kedai ini juga tersedia menu Nasi Pecel, Nasi Osek, Nasi Campur, dan Nasi Bali Daging.

Alamat: Jalan Embong Malang Nomor 78, Genteng, Surabaya.

Jam operasional: setiap hari pukul 08.00-23.00 WIB

Harga: mulai dari Rp40 ribuan.

5. Lontong Balap Asli Pak Gendut

6 Tempat Makan Dekat Alun-alun Surabaya, Legendaris Semua!potret menu lontong balap di Lontong Balap Asli Pak Gendut (instagram.com/surabayafoodiest)

Belum lengkap kulineran ke Surabaya kalau belum mencicipi lontong balapnya. Ada banyak tempat penjual makanan khas Surabaya ini, salah satu yang paling populer dan legendaris adalah Lontong Balap Asli Pak Gendut.

Berdiri sejak 1958, kedai ini menyediakan lontong balap yang terdiri dari potongan lontong, tahu goreng, taoge rebus, lento, dan taburan bawang goreng. Biar makin enak, bisa ditambah sate kerang. Dijamin kamu ketagihan, deh.

Alamat: Jalan Embong Malang Nomor 38, Genteng, Kecamatan Genteng, Surabaya.

Jam operasional: setiap hari pukul 07.00-23.00 WIB.

Harga: mulai dari Rp18.000.

6. Rujak Cingur Ahmad Jais

6 Tempat Makan Dekat Alun-alun Surabaya, Legendaris Semua!potret rujak cingur khas Surabaya (instagram.com/laparlagimakanlagi)

Selain lontong balap, rujak cingur juga merupakan makanan khas Surabaya yang wajib kamu coba. Salah satu tempat yang bisa kamu tuju untuk menikmatinya adalah Rujak Cingur Ahmad Jais. Berdiri sejak 1970-an, cita rasa rujak cingur di warung ini tidak ada yang berubah.

Dalam seporsi rujak cingur terdiri dari potongan cingur, lontong, mentimun, nanas, mangga, kedongdong, aneka sayuran, dan dicampur dengan adonan bumbu petis. Rasanya bikin merem-melek dan membuatmu ketagihan.

Alamat: Jalah Achmad Jais Nomor 40, Peneleh, Kecamatan Genteng, Surabaya.

Jam operasional: Sabtu-Kamis pukul 12.00-17.00 WIB (Jumat tutup).

Harga: mulai dari Rp60 ribuan.

Sekarang kamu gak perlu bingung mau makan di mana saat berada di kawasan Alun-alun Surabaya. Rekomendasi tempat makan di atas bisa kamu coba. Apalagi rasa makanan di tempat-tempat tersebut juga sudah terjamin kenikmatannya. Jadi, mau coba ke mana dulu, nih?

Baca Juga: 6 Rekomendasi Kuliner Sekitar Hotel Majapahit Surabaya

yummy-banner

Topik:

  • Fasrinisyah Suryaningtyas
  • Febrianti Diah Kusumaningrum
  • Retno Rahayu

Berita Terkini Lainnya