5 Artisan Bakery Terbaik di Jakarta, Fresh from The Oven!

Jenis rotinya gak pasaran, lho, rasanya juga enak!

Roti memang cocok dijadikan sarapan maupun teman ngemil. Pada artisan bakery, kamu akan menemukan roti handmade yang menggunakan bahan berkualitas terbaik, seperti tepung dengan kualitas super, dan kamu juga bisa melihat langsung proses pembuatan roti dengan teknik tradisional. Itulah yang membedakan artisan bread dengan roti lainnya.

Di Jakarta sudah banyak outlet artisan bakery yang tersebar. Buat kamu pencinta artisan bakery, berikut rekomendasi artisan bakery terbaik di Jakarta yang bisa kamu datangi. Yuk, disimak!

1. Sophie Authentique 

5 Artisan Bakery Terbaik di Jakarta, Fresh from The Oven!sophie authentique (instagram.com/sophieauthentique)

Sesuai dengan namanya authentique, di sini lidah kamu akan dimanjakan dengan aneka varian roti dan pastry khas Perancis dengan cita rasa autentik. Nama Sophie diambil dari nama pendirinya, yaitu Madame Sophie, warga negara Perancis yang sejak tahun 1998 sudah tinggal di Indonesia. Roti di sini fresh from the oven. Begitu ada yang memesan, baru dipanggang. Jadi, kualitas rotinya sudah pasti the best, deh!

Artisan bread yang tersedia di sini cukup komplit. Kamu bisa menemukan baguette, sourdough, panini dan ciabata. Pastry favorit di sini adalah canelle. Caramel crust-nya legit, custard vanilanya pun lembut banget. Tak hanya menyajikan berbagai macam roti yang freshly baked, Sophie Authentique pun memiliki berbagai menu yang cocok untuk brunch, seperti salmon quiche, dan cheese broccoli tartines.

Alamat: Jalan Kemang Raya Nomor 55, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan

Jam operasional: setiap hari, pukul 08.00-17.00 WIB

Harga: mulai dari Rp 24rb

2. Kempi Deli 

5 Artisan Bakery Terbaik di Jakarta, Fresh from The Oven!kempi deli (instagram.com/kempideli)

Kempi Deli berada dalam naungan Hotel Indonesia Kempinski, jadi untuk perkara kualitas roti di sini sudah pasti nomor 1. Beragam jenis artisan bread akan kamu temui di sini. Ada viennoise, dark rogana, walnut rye, kraftkorn, dan brioche menanti untuk kamu nikmati. Best seller di sini adalah german sourdough dan multigrain.

Kempi Deli juga menyajikan berbagai pastry dan danish dengan rasa manis dan asin. Kamu juga bisa mencoba berbagai varian croissant yang rasanya homemade banget. Pilihan sandwich-nya juga sangat recommended. Setiap minggu selalu ada tema menu baru yang variatif dan menarik untuk dicoba.

Alamat: Grand Indonesia, East Mall, 2nd floor, Jalan M.H. Thamrin Nomor 1, Jakarta Pusat

Jam operasional: setiap hari, pukul 09.00-21.00 WIB

Harga: mulai dari Rp 20rb

3. Levant Boulangerie  

5 Artisan Bakery Terbaik di Jakarta, Fresh from The Oven!levant boulangerie (instagram.com/levantboulangerie)

Cita rasa Eropa yang kental hadir di toko roti yang didirikan oleh Chef Ramon Medina dan rekannya ini. Semua roti Levant di produksi sendiri dan diolah menggunakan sourdough, tanpa penggunaan instant yeast. Itulah yang menjadi keunggulan roti Levant. Tak heran pelanggan toko ini banyak dari kalangan ekspatriat dan wisatawan asing.

Best seller sourdough bread di Levant adalah levantin, campagne, multigraine, dan rustique. Aneka sourdough di Levant memakai kandungan rye dan biji-bijian yang berbeda-beda. Varian baguette dan roti gluten free juga menjadi favorit pelanggan.

Levant sudah buka dari jam 7 pagi. Jadi kamu dapat menikmati sarapan juga di sini, dengan menu seperti omelette atau french breakfast.

Alamat: Jalan Cipete Dalam Nomor 9A, Cilandak, Jakarta Selatan

Jam operasional:

Senin-Sabtu pukul 07.00-19.00 WIB

Minggu pukul 07.00-16.00 WIB

Harga: mulai dari Rp 30rb

Baca Juga: 5 Roti Jepang Ini Bisa Jadi Inspirasi Usaha Bakery Rumahan, Tertarik?

4. Eric Kayser 

5 Artisan Bakery Terbaik di Jakarta, Fresh from The Oven!eric kayser (instagram.com/erickayserid)

Terletak di kawasan elit senayan, Eric Kayser menawarkan berbagai pilihan roti khas Perancis yang menarik. Selain itu, juga ada pastry dan cake yang aromanya menggoda selera. Tempatnya nyaman dan luas, cocok banget untuk hangout ditemani roti dan kopi. Kamu bisa mencoba eclair dengan aneka rasa, seperti chocolate eclair dan praline eclair. Rasa cream-nya ringan dan gak berlebihan.

Ciabata-nya juga lezat. Ada pula berbagai roti brioche dan baguette rustique yang merupakan favorit banyak pelanggan. Croissant almond cokelatnya juga sangat lezat. Kamu juga bisa coba kouign amann, yaitu roti manis yang unik. Terasa nikmat dengan gulanya yang terkaramelisasi. Rotinya empuk di dalam dan renyah di luar. Pas banget buat tea time.

Alamat: Plaza Senayan Lantai 3, Jalan Asia Afrika Nomor 8, Jakarta Pusat

Jam operasional: setiap hari, pukul 10.00-22.00 WIB

Harga: mulai dari Rp 24rb

5. Beau bakery 

5 Artisan Bakery Terbaik di Jakarta, Fresh from The Oven!beau bakery (instagram.com/beaubakeryco)

Artisan bakery yang satu ini sudah tidak diragukan lagi kelezatan dan kualitas rotinya. Didirikan oleh Talita Setyadi, seorang pastry chef lulusan Le Cordon Bleu, Beau bakery sangat rekomen banget buat kamu cicipi. Di sini semua roti baru dipanggang, jadi jangan ragu untuk datang ke sini.

Ada banyak pilihan artisan bread di sini, mulai dari sourdough, panini hingga baguette. Jika mau taste yang savory, kamu bisa mencoba roti sourdough dan loaf seed and grain, serta herb focaccia yang sangat gurih. Untuk pastry, kamu bisa mencoba croissant butter, almond, maupun salted egg yolk.

Selain itu, masih ada pilihan eclair, brownies, cheesecake, dan deretan cake yang cantik. Donat ala Italianya juga menjadi favorit pelanggan, lho!

Alamat: Jalan Cikajang Nomor 29, Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Jam operasional: setiap hari, pukul 07.00-21.00 WIB

Harga: mulai dari Rp 20rb

Beda dengan roti buatan pabrik yang menggunakan mesin, proses pembuatan artisan bread memang memakan waktu lebih lama, sehingga harganya cenderung lebih mahal. Namun tekstur yang unik dan inovasi rasa yang tidak pasaran serta penggunaan bahan yang sehat untuk dikonsumsi, menjadi keunikan tersendiri bagi penikmatnya. Nah, pencinta artisan bakery, kamu mau coba yang mana dulu, nih?

Baca Juga: 5 Toko Roti Legendaris di Jakarta, Jual Roti Enak yang Bikin Nostalgia

Malika Nabilla Larasati Photo Verified Writer Malika Nabilla Larasati

Senang dengan berita unik dan menarik? Jadilah penulis!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya