5 Ide Hidangan Yummy dari Ashwagandha, Rempah Populer asal India

Bikin sajian semakin nikmat untuk teman ngumpul, nih!

Ashwagandha merupakan salah satu tanaman obat yang cukup sering digunakan dalam tradisi masakan India. bumbu ini dikenal juga sebagai ginseng India dan paling cocok dicampurkan terhadap aneka makanan dan minuman, baik itu yang manis ataupun asin.

Bila kebetulan kamu memiliki rempah-rempah tersebut, jangan lewatkan untuk digunakan sebagai penambah rasa terhadap lima sajian berikut ini, biar santapan sehari-hari kamu jadi terasa menggugah selera dan juga aromatik untuk dicoba.

1. Ashwagandha moon milk 

5 Ide Hidangan Yummy dari Ashwagandha, Rempah Populer asal Indiailustrasi ashwagandha moon milk (unsplash.com/Paulo Evangelista)

Khusus dalam olahan di India, moon milk merujuk pada salah satu sajian berbahan baku susu yang dicampur menggunakan kunyit. Sehingga warnanya jadi lebih kuning terang dan sangat cocok untuk menghangatkan badan di cuaca dingin.

Tidak cuma kunyit yang dipakai dalam sajian ini, melainkan ada pula ashwagandha bubuk, sirup maple atau madu, kemudian kelopak mawar yang dapat dimakan. Sedangkan susu yang dipakai merupakan almond milk yang nantinya dimasak bersama-sama.

2. Ashwagandha bites 

5 Ide Hidangan Yummy dari Ashwagandha, Rempah Populer asal Indiailustrasi ashwagandha bites (unsplash.com/Yulia Khlebnikova)

Meskipun ashwagandha merupakan tanaman obat, namun siapa sangka bahwa rempah yang satu ini juga cocok untuk dijadikan camilan populer seperti bola-bola coklat. Menariknya, camilan bisa pula ditambahi dengan aneka rempah sehingga tidak cuma manis yang terdapat di dalam setiap gigitan.

Penggunaan ashwagandha tersebut perlu dicampur bersama dark chocolate, almond butter, sampai pemakaian tahini. Kemudian aneka rempah yang terdiri dari pala, kayu manis, jahe dan lain-lain. Jangan masukkan ke dalam freezer sebelum disantap.

Baca Juga: 5 Trivia Kue Yahudi, Bolu Manis Kaya Rempah dari Maluku

3. Smoothie ashwagandha 

5 Ide Hidangan Yummy dari Ashwagandha, Rempah Populer asal Indiailustrasi smoothie ashwagandha (unsplash.com/Nutriciously)

Kembali ke minuman, kali ini ashwagandha menjadi salah satu bahan yang penting dimasukkan ke dalam olahan smoothie. Hal ini untuk menciptakan perpaduan aroma yang lebih menyenangkan, serta bisa pula dijadikan salah satu penyumbang rasa yang menarik.

Seperti biasa, smoothie perlu diolah menggunakan campuran antara susu dan pisang beku. Setelah itu, masukkan pula ashwagandha bubuk, maca bubuk, dan aneka rempah yang diingini. Bila perlu, tambahkan almond butter biar ada sensasi gurihnya.

4. Ashwagandha almond butter 

5 Ide Hidangan Yummy dari Ashwagandha, Rempah Populer asal Indiailustrasi ashwagandha almond butter (unsplash.com/Christine Siracusa)

Almond butter menjadi salah satu olahan yang penting di dalam tradisi masakan manapun. Sebab bahan baku ini cocok untuk dijadikan teman makan roti ataupun sebagai cocolan bagi buah-buahan segar, biar terasa lebih creamy dan juga gurih.

Pembuatan almond butter bisa dilakukan sendiri di rumah dengan menyediakan kacang almond yang sudah dipanggang, berikut dengan minyak samin atau minyak kelapa. Biar lezat, ada baiknya gunakan pula ashwagandha bubuk dan haluskan bersama-sama.

5. Ashwagandha cookies

5 Ide Hidangan Yummy dari Ashwagandha, Rempah Populer asal Indiailustrasi ashwagandha cookies (unsplash.com/Lindsey Savage)

Makanan akan semakin lezat ketika hadir ashwagandha di dalam adonannya. Hal itu pula yang kemudian melahirkan salah satu variasi kukis rempah yang sangat cocok untuk teman minum teh ataupun ngopi bersama keluarga dan teman-teman.

Terlebih olahan cookies kali ini dibentuk menggunakan oat, sehingga jauh lebih sehat dibandingkan dengan kukis biasa. Kamu juga dapat menakar sendiri macam-macam lemak yang dipakai, termasuk rempah untuk menyumbang rasa yang lebih nikmat terhadap sajian tersebut.

Tidak semua tanaman obat hanya cocok untuk dijadikan ramuan tradisional saja, sebab beberapa jenis bahkan akan lebih menarik ketika dicampurkan ke dalam makanan atau minuman, sehingga rasanya jadi lebih enak dan manfaatnya pun tidak lantas berkurang.

Baca Juga: 5 Hidangan Lezat dengan Ajwain, Rempah Asia yang Tak Kalah Penting!

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya