- 1 sdm daun teh rooibos kering atau 2 kantong teh
- 240 ml air dingin
- Es batu secukupnya
- Irisan lemon, jeruk, atau daun mint (opsional)
Bukan Kopi, Ini 5 Resep Cold Brew yang Lebih Light dan Menyegarkan

Cold brew dikenal sebagai teknik penyeduhan kopi dengan cara merendam bubuk kopi giling kasar dalam air dingin selama beberapa jam. Teknik ini menghasilkan minuman dengan rasa yang lebih smooth, manis alami, serta kadar asam yang lebih rendah dibandingkan kopi seduh panas.
Teknik cold brew tidak hanya bisa diterapkan pada kopi. Kamu juga bisa menggunakannya untuk menyeduh teh, buah, hingga rempah-rempah aromatik. Cocok untuk kamu yang ingin menikmati minuman segar tanpa kafein, lebih light di perut, dan tetap kaya rasa. Berikut ini 5 resep cold brew tanpa kopi yang segar, praktis, dan bisa kamu buat sendiri di rumah.
1. Resep Cold Brew Rooibos Tea

Bahan-bahan:
Cara membuat:
- Masukkan daun teh kering ke dalam teko kaca atau toples.
- Tuangkan air dingin ke dalam teko lalu tutup rapat.
- Masukkan seduhan teh dalam lemari es dan biarkan selama 6-12 jam.
- Setelah itu, saring teh untuk memisahkan ampas dan airnya.
- Letakkan es batu secukupnya dalam gelas kemudian isi dengan teh.
- Tambahkan potongan lemon dan daun mint kemudian sajikan.
2. Resep Cold Brew Barley Tea

Bahan-bahan:
- 2 sdm barley tea
- 4 buah kurma tanpa biji
- 350 ml air
Cara membuat:
- Sangrai teh barley dalam teflon anti lengket hingga kering kecokelatan.
- Kemudian masukkan ke dalam teko kaca lalu tambahkan kurma.
- Tuangkan air kemudian tutup teko dan diamkan dalam lemari es selama 6-12 jam.
- Setelah itu, saring teh dan masukkan kembali dalam teko.
- Sajikan cold brew barley tea dengan es batu agar rasanya lebih segar.
3. Resep Cold Brew Chamomile

Bahan-bahan:
- 2 sdm bunga chamomile kering
- 1 sdt lavender kering
- 6 gelas air
- 1/2 cangkir gula pasir atau madu
- 1/2 cangkir air
Cara membuat:
- Masukkan bunga chamomile dan lavender ke dalam teko kaca, lalu tambahkan air.
- Masukkan teko ke dalam lemari es dan diamkan selama 8 jam.
- Sebelum disajikan, larutkan gula pasir atau madu dalam panci lalu biarkan dingin.
- Saring teh chamomile lalu tuangkan lagi dalam teko.
- Siapkan gelas lalu beri es batu secukupnya.
- Tambahkan larutan gula lalu tuangkan cold brew chamomile dan sajikan.
4. Resep Cold Brew Matcha

Bahan-bahan:
- 1-2 sdt bubuk matcha berkualitas tinggi
- 250-350 ml air dingin
- Madu atau sirup gula (opsional)
- Es batu secukupnya
Cara membuat:
- Saring bubuk matcha supaya teksturnya lebih halus dan mudah larut.
- Kemudian tuangkan ke dalam teko kaca dan tambahkan air dingin.
- Jika suka manis, tambahkan madu atau sirup gula secukupnya.
- Kemudian aduk sebentar hingga matcha larut dan simpan dalam lemari es selama 6-12 jam.
- Sebelum disajikan, aduk matcha sebentar lalu tuangkan ke dalam gelas berisi es batu.
5. Resep Cold Brew Chai Tea

Bahan-bahan:
- 4 sdm teh chai
- 950 ml air dingin
- Es batu
- Susu atau air tambahan secukupnya untuk mengencerkan
- Madu, sirup maple, atau gula cair secukupnya (opsional)
Cara membuat:
- Masukkan teh chai ke dalam botol atau teko kaca.
- Kemudian tambahkan 950 ml air dingin, aduk hingga larut.
- Tutup teko lalu masukkan ke dalam lemari es selama minimal 2 jam atau semalaman.
- Keesokan harinya, saring ampas teh kemudian tuangkan kembali ke dalam teko.
- Untuk penyajian, isi gelas dengan es batu kemudian tambahkan konsentrat teh chai sebanyak 1/2 gelas.
- Tambahkan susu atau air secukupnya kemudian beri larutan gula pasir, aduk dan sajikan.
Cold brew tanpa kopi cocok jadi mood booster yang tetap light dan menyegarkan. Minuman ini juga tahan selama satu minggu dalam lemari es, jadi bisa dinikmati dengan mudah kapan pun tanpa repot.
Kamu juga bisa kreasi cold brew dengan aneka bahan seperti susu, sparkling water, sirup buah, ataupun potongan buah lemon yang menyegarkan. So, segera buat di rumah untuk stok minuman dingin yang menyegarkan dan sehat. Selamat mencoba..


















