Cara Memasak Sarden Kaleng dan Tips Memilihnya, Sudah Tahu?

Bisa untuk menu berbuka puasa dan sahur nanti

Sarden kaleng kerap digunakan sebagai makanan atau lauk darurat ketika seseorang tidak sempat masak. Rasanya yang enak dan ikannya yang empuk juga diyakini membuat selera makan meningkat.

Jika kamu masih bingung bagaimana mengolahnya, IDN Times akan membagikan cara memasak sarden kaleng dan tips memilihnya. Dijamin sarden buatanmu rasanya gak gitu-gitu aja, bahkan makin nikmat. Berani coba?

Baca Juga: Resep Nasi Sarden Rice Cooker yang Super Simpel, Cocok untuk Anak Kos

Bahan-bahan dan cara memasak sarden kaleng

Cara Memasak Sarden Kaleng dan Tips Memilihnya, Sudah Tahu?ilustrasi sarden kaleng (unsplash.com/mari)

Total waktu penyajian: 20 menit
Jumlah porsi penyajian: 3-4 porsi

Bahan-bahan:

  • 1 kaleng sarden besar varian pedas
  • 1 buah tomat merah ukuran sedang, potong menjadi 6-8 bagian
  • 1 siung bawang putih, iris halus
  • 2 siung bawang merah, iris halus
  • 3 buah cabai keriting, iris serong tipis
  • 100 ml air
  • garam secukupnya
  • gula pasir secukupnya
  • margarin secukupnya

Cara memasak sarden kaleng:

  1. Panaskan margarin, lalu tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum.
  2. Masukkan cabai keriting dan tomat. Aduk sampai rata, lalu masukkan air sampai mendidih.
  3. Masukkan sarden dan aduk perlahan, supaya ikan tidak hancur.
  4. Tambahkan garam dan gula secukupnya. Tunggu sampai kuah sarden mendidih. Matikan api dan angkat sarden.
  5. Sarden siap disajikan untuk lauk makan siang, makan malam, ataupun berbuka puasa.

Tips memilih sarden kaleng:

  1. Perhatikan batas kedaluwarsa pada kaleng sarden. Pastikan kamu tidak membeli sarden yang sudah atau mendekati tanggal kedaluwarsa.
  2. Perhatikan juga kondisi fisik kaleng. Jangan memilih kaleng sarden yang penyok atau terbuka, karena tidak ada jaminan isinya masih layak konsumsi.
  3. Kamu wajib membaca tulisan di kemasan atau kalengnya. Jangan salah pilih antara sarden dan makarel, karena keduanya mirip.
  4. Selain jenisnya, kamu juga harus membaca varian rasa yang menjadi favoritmu, apakah saus tomat, pedas, atau ekstra pedas. Beberapa merek sarden memiliki varian rasa lebih beragam, seperti sambal balado, sambal hijau, dan sebagainya.
  5. Bersihkan kaleng dengan air mengalir. Kita tidak tahu bagaimana proses distribusi dan penyimpanannya. Dikhawatirkan ada bekas kotoran hewan yang menempel pada kaleng dan bisa mengontaminasi sarden ketika dibuka.
  6. Sarden kaleng adalah makanan sekali masak dan makan. Jika sudah dibuka, langsung masak semuanya dan segera habiskan. Hindari menghangatkan kembali sarden yang telah dimasak.

Nah, sekarang kamu sudah tahu, kan cara memasak sarden kaleng dan tips memilihnya? Bisa jadi inspirasi menu berbuka dan sahur juga, nih!

Baca Juga: 5 Kreasi Sarden Kalengan dengan Bahan Seadanya ala Anak Kos

yummy-banner

Topik:

  • Fasrinisyah Suryaningtyas
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya