10 Kesalahan Umum Memasak Sawi Hijau yang Paling Sering Dilakukan

Ini alasan kenapa sawi olahanmu rasanya jadi pahit

Sawi hijau merupakan salah satu jenis sayuran yang populer di Indonesia. Sayuran ini memiliki nama lain, yakni sawi bakso karena sering jadi campuran dalam penyajian bakso. Kamu juga sering makan bakso dengan sawi hijau?

Sawi hijau juga mengandung banyak nutrisi dan vitamin yang baik untuk kesehatan tubuh, asal bisa diolah dengan baik dan benar. Namun, rupanya masih banyak orang melakukan beragam cara yang kurang tepat dalam mengolah sawi.

Berikut kesalahan umum memasak sawi hijau yang sering dilakukan. Simak ulasannya di lengkapnya bawah ini demi mendapatkan rasa dan tekstur sawi yang tepat!

1. Membeli sawi yang masih cenderung muda. Pilih sawi yang berwarna hijau agak tua, karena biasanya tidak sepahit yang masih muda

10 Kesalahan Umum Memasak Sawi Hijau yang Paling Sering Dilakukanilustrasi sawi hijau (pixabay.com/ignartonosbg)

2. Mencuci sawi, lalu menyimpannya di dalam kulkas. Hal ini bisa membuat sawi cepat busuk dan menghilangkan kandungan nutrisinya

10 Kesalahan Umum Memasak Sawi Hijau yang Paling Sering DilakukanIlustrasi mencuci sayuran (pixabay.com/PublicDomainPictures)

3. Menyimpan sawi di bagian chiller kulkas tanpa wadah. Simpan sawi di tempat khusus sayuran biar gak terkena air yang menetes dari dalam kulkas

10 Kesalahan Umum Memasak Sawi Hijau yang Paling Sering Dilakukanilustrasi menyimpan bahan makanan di dalam kulkas (unsplash.com/elloproducts)

4. Menyimpan sawi terlalu lama menyebabkan daunnya menguning dan tidak nikmat lagi untuk diolah

10 Kesalahan Umum Memasak Sawi Hijau yang Paling Sering DilakukanIlustrasi menyimpan sayuran di kulkas (mothernaturekitchen.com)

5. Mencuci sawi tanpa memotongnya terlebih dahulu. Hal ini menyebabkan adanya kotoran atau hama yang masih menempel di sela-sela daunnya

10 Kesalahan Umum Memasak Sawi Hijau yang Paling Sering DilakukanIlustrasi mencuci sawi (billypenn.com)

6. Tidak merendam sawi dengan air dingin sebelum diolah menyebabkan sawi pahit. Rendam sawi dengan air dingin selama 30-60 menit

10 Kesalahan Umum Memasak Sawi Hijau yang Paling Sering Dilakukanilustrasi merendam sayuran (asianfoodnetwork.com)

Baca Juga: 10 Kesalahan Umum saat Memasak Beras Merah, Jangan Sampai Terulang!

7. Lupa menaburkan garam sebelum diolah. Selain direndam, melumuri sawi dengan garam bisa juga bisa mengurangi rasa pahit dan lebih renyah

10 Kesalahan Umum Memasak Sawi Hijau yang Paling Sering DilakukanIlustrasi menaburkan garam pada sayuran (pexels.com/Cotton bro)

8. Mengikutsertakan batang bagian paling bawah untuk dimasak. Batang tersebut bisa mengeluarkan rasa pahit dan aroma kurang sedap saat diolah

10 Kesalahan Umum Memasak Sawi Hijau yang Paling Sering Dilakukanilustrasi sawi (pexels.com/Cats coming)

9. Memasak sawi terlalu lama. Hal ini bisa merusak tekstur, membuatnya pahit, dan warnanya pun tidak cantik lagi

10 Kesalahan Umum Memasak Sawi Hijau yang Paling Sering DilakukanIlustrasi memasak sawi (homeisakitchen.com)

10. Memanaskan kembali olahan sawi yang sudah dimasak. Hal ini sangat tidak disarankan karena bisa mengeluarkan racun

10 Kesalahan Umum Memasak Sawi Hijau yang Paling Sering Dilakukanilustrasi memanaskan kembali sayuran (unsplash.com/Edgar Castrejon)

Itu dia kesalahan umum memasak sawi hijau yang sering dilakukan. Mulai sekarang jangan dilakukan lagi ya, supaya olahan sawi hijau buatanmu tetap enak dan terjaga nutrisinya. Selamat mempraktikkan tips di atas!

Baca Juga: Resep Tumis Bakso Sawi Putih yang Sedap, Masaknya Cepat Gak Pakai Lama

yummy-banner

Topik:

  • Fasrinisyah Suryaningtyas
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya