Resep Koyor Sapi Pedas yang Nikmatnya Bikin Nambah Nasi, Nampol Abis!

Saking nikmatnya sampai gak bisa berhenti makan

Kalau jalan-jalan dan wisata kulineran ke wilayah Solo, Boyolali, Salatiga, Semarang, atau Yogyakarta, kamu bisa menemukan berbagai olahan koyor yang nikmat. Ada gudeg koyor, sego koyor, sate koyor, tumpang koyor, hingga oseng koyor.

Koyor sendiri merupakan urat atau otot sapi yang biasanya menempel pada daging, sekitar tulang punggung atau lutut sapi. Kalau dimasak dengan teknik yang benar, koyor bisa menjadi lunak dan empuk.

Pengin mengolah koyor sendiri, tapi masih bingung mau bikin apa? Berikut resep koyor sapi pedas menggugah selera yang bisa kamu coba. Gak kalah enak dibanding koyor khas kawasan Jawa Tengah, lho.

Baca Juga: Resep Tengkleng Kambing Enak, Favorit Iriana Joko Widodo

Bahan-bahan dan cara memasak koyor sapi pedas

Resep Koyor Sapi Pedas yang Nikmatnya Bikin Nambah Nasi, Nampol Abis!ilustrasi koyor sapi pedas (misschinesefood.com)

Total waktu penyajian: 60 menit
Jumlah porsi penyajian: 3-4 porsi

Bahan-bahan:

  • 500 gram koyor sapi
  • 6 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 batang serai, memarkan
  • 1 ruas lengkuas, memarkan
  • 3 cm jahe, memarkan
  • 10 buah cabai rawit
  • 1 sendok teh gula jawa
  • garam secukupnya
  • kaldu bubuk secukupnya
  • lada bubuk secukupnya
  • penyedap rasa secukupnya
  • minyak goreng secukupnya
  • air secukupnya

Bahan bumbu halus:

  • 10 butir bawang merah
  • 5 siung bawang Putih
  • 10 buah cabai rawit
  • 10 buah cabai keriting

Cara membuat koyor sapi pedas:

  1. Cuci koyor sampai bersih. Didihkan air, lalu masukkan koyor, tiga lembar daun salam, dua lembar daun jeruk, jahe untuk menghilangkan amis, dan sedikit garam. Rebus sampai koyor empuk dan matang.
  2. Setelah matang, biarkan koyor dingin di suhu ruang. Potong koyor kecil-kecil atau sesuai selera.
  3. Tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan serai, sisa daun salam, daun jeruk, dan lengkuas hingga matang dan harum. 
  4. Masukkan koyor sapi yang telah dipotong dan cabai rawit utuh. Aduk merata.
  5. Tuang air secukupnya. Aduk rata dan tunggu sampai mendidih.
  6. Tambahkan garam, gula jawa, garam, kaldu bubuk, lada bubuk, dan penyedap rasa sesuai selera. Aduk kembali dan diamkan sampai bumbu meresap. 
  7. Koreksi rasa terlebih dahulu, lalu angkat dan tuang dalam pinggan saji.
  8. Koyor sapi pedas siap disajikan untuk makan siang.

Tips membuat koyor sapi pedas:

  1. Kamu bisa menggunakan metode 5-30-7 untuk memasak koyor. Rebus koyor selama lima menit bersama bahan-bahan untuk menghilangkan amis, lalu diamkan selama 30 menit di atas kompor dalam kondisi panci tertutup dan kompor mati, dan rebus kembali selama tujuh menit hingga empuk.
  2. Kalau gak mau ribet, kamu juga bisa menggunakan presto untuk memasak koyor.
  3. Kaldu rebusan koyor boleh digunakan sebagai pengganti air dengan cara disaring terlebih dahulu. 

Itu dia resep koyor sapi pedas yang bakal bikin kamu nambah nasi dan pedasnya nampol banget. Kalau kurang pedas, kamu boleh menambah cabai rawitnya jadi lebih banyak. Selamat mencoba!

Baca Juga: Resep Gudeg Koyor Khas Ungaran Semarang, Gurihnya Bikin Ketagihan

yummy-banner

Topik:

  • Fasrinisyah Suryaningtyas
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya