5 Resep Olahan Tahu untuk Menu Sahur yang Nikmat dan Praktis

Auto melek, nih kalau begini menu sahurnya

Tahu termasuk salah satu sumber protein nabati yang kerap dijadikan menu sehari-hari. Olahan kedelai ini teksturnya lembut dan mudah dimasak menjadi berbagai jenis sajian. Saking mudahnya, tak perlu waktu lama untuk mengolahnya. 

Karena mudah memasaknya dan rasanya nikmat, tahu bisa jadi inspirasi menu sahur saat bulan Ramadan nanti. Berikut beberapa resep olahan tahu untuk menu sahur yang bisa kamu coba di rumah. 

1. Resep Tahu Teriyaki

5 Resep Olahan Tahu untuk Menu Sahur yang Nikmat dan Praktisilustrasi tahu saus teriyaki (connoisseurusveg.com)

Bahan-bahan:

  1. 100 ml air
  2. 2 kotak tahu, potong dadu dan goreng setengah matang
  3. 5 buah cabai rawit, opsional
  4. 4 siung bawang putih, memarkan lalu potong tipis
  5. 4 sdm saus teriyaki
  6. 3 sdm kecap manis
  7. 1 batang daun bawang
  8. 1/2 sdt lada
  9. penyedap rasa secukupnya
  10. garam secukupnya
  11. wijen untuk taburan
  12. minyak goreng untuk menumis

Cara membuat:

  1. Tumis bawang putih, bawang merah, dan cabai hingga harum.
  2. Masukkan saus teriyaki, garam, penyedap rasa, lada, kecap, dan air.
  3. Setelah airnya mendidih, masukkan potongan tahu dan masak hingga bumbunya meresap. Koreksi rasanya.
  4. Sajikan tahu teriyaki di atas piring saji. Taburi wijen jika suka. 
  5. Tahu teriyaki siap dinikmati.

2. Resep Sapo Tahu

5 Resep Olahan Tahu untuk Menu Sahur yang Nikmat dan PraktisIlustrasi sapo tahu (instagram.com/cloverkitchen.jkt)

Bahan-bahan:

  1. 1 kotak tahu, iris lalu goreng
  2. 1 buah wortel, iris tipis
  3. 1 ikat sawi hijau, potong
  4. 7 butir baso sapi, potong

Bahan bumbu:

  1. 4 butir bawang merah, cincang halus
  2. 3 siung bawang putih, cincang halus
  3. 3 sdm saus tiram
  4. 2 buah cabai merah, iris
  5. 1 cm laos, memarkan
  6. 1 sdm kecap asin
  7. 1 sdm lada bubuk
  8. 1/2 butir bawang bombai, iris
  9. gula secukupnya
  10. garam secukupnya
  11. penyedap rasa secukupnya

Cara membuat:

  1. Panaskan minyak sedikit, lalu tumis bawang merah, bawang putih, dan laos hingga harum.
  2. Masukan bawang bombai dan wortel.
  3. Tuangkan sedikit air dan masak wortel hingga setengah matang.
  4. Masukkan sawi hijau, tahu, dan bakso sapi. Tambahkan saus tiram, kecap asin, penyedap rasa, gula, dan garam. Aduk dan koreksi rasanya.
  5. Angkat dan sajikan sapo tahu.

3. Resep Tahu Krispi Cabai Garam

5 Resep Olahan Tahu untuk Menu Sahur yang Nikmat dan PraktisIlustrasi tahu cabe garam (instagram.com/stefannyfausiek)

Bahan-bahan:

  1. 6 buah tahu putih, potong kotak kecil
  2. 10 siung bawang putih, cincang
  3. 5 buah cabai rawit merah, iris
  4. 5 sdm tepung maizena 
  5. 3 sdm tepung bumbu serbaguna
  6. 2 sdm tepung sagu
  7. 2 batang daun bawang, iris 
  8. 1/2 sdt garam 
  9. 1/2 sdt kaldu bubuk 
  10. minyak goreng secukupnya

Cara membuat:

  1. Buat campuran adonan kering pelapis tahu. Campurkan tepung maizena, tepung sagu, dan tepung serbaguna.
  2. Masukkan tahu, lalu aduk merata hingga seluruh permukaan tahunya tertutup tepung.
  3. Panaskan minyak, lalu goreng tahu hingga kecokelatan dan kering. Angkat dan tiriskan.  
  4. Panaskan minyak sedikit saja. Goreng bawang putih cincang dengan api kecil hingga kekuningan, lalu tiriskan.
  5. Panaskan lagi sedikit minyak. Tumis cabai merah, cabai rawit, dan daun bawang hingga wangi dan agak kering. Matikan api.
  6. Masukkan tahu goreng dan bawang putih goreng ke dalam tumisan cabai. Aduk rata.
  7. Tambahkan garam dan kaldu bubuk, aduk kembali dan koreksi rasanya.
  8. Sajikan tahu krispi cabai garam.

Baca Juga: 10 Makanan Khas Korea untuk Sahur, Bikin Awet Kenyang!

4. Resep Tahu Kuah Gurih

5 Resep Olahan Tahu untuk Menu Sahur yang Nikmat dan Praktisilustrasi tahu kuah gurih (salu-salo.com)

Bahan-bahan:

  1. 2 buah tahu putih, bagi menjadi 4 bagian
  2. 3 otak-otak ikan, iris
  3. 3 siung bawang putih cincang
  4. 1 batang daun bawang, iris
  5. 1 sdm kecap ikan
  6. 1 liter air
  7. kaldu bubuk secukupnya
  8. garam secukupnya
  9. merica secukupnya
  10. bawang goreng untuk taburan

Cara membuat:

  1. Panaskan minyak sedikit saja, lalu tumis bawang putih hingga wangi. Tuang air dan masak hingga mendidih.
  2. Setelah mendidih, masukkan tahu dan otak-otak ikan.
  3. Tambahkan kecap ikan, kaldu bubuk, merica, dan garam. Didihkan kembali hingga airnya menyusut. Koreksi rasanya.
  4. Masukkan daun bawang, lalu angkat.
  5. Sajikan tahu kuah gurih dengan taburan bawang goreng di atasnya.

5. Resep Sate Tahu

5 Resep Olahan Tahu untuk Menu Sahur yang Nikmat dan Praktisilustrasi sate tahu (instagram.com/ariemadione)

Bahan-bahan:

  1. 10 buah tahu goreng
  2. 15 sdm tepung tapioka
  3. 5 sdm tepung terigu
  4. 3 siung bawang putih
  5. 3 sdm kecap manis
  6. 1 sdm minyak sayur
  7. 1/2 sdt garam

Cara membuat: 

  1. Campurkan tepung tapioka dengan garam dan air secukupnya, uleni.
  2. Belah tahu, lalu isi adonan kanji. Kukus tahu hingga matang, sisihkan.
  3. Setelah agak dingin, potong tahu sesuai selera dan tusuk dengan tusuk sate.
  4. Campurkan kecap manis dengan bawang putih yang dihaluskan.
  5. Tambahkan minyak, lalu aduk kembali.
  6. Olesi sate tahu dengan bumbu kecap, lalu panggang sebentar.
  7. Sate tahu siap disajikan. 

Itulah beberapa resep olahan tahu untuk menu sahur yang praktis dan nikmat. Selamat berkreasi dengan menu sahurmu!

Baca Juga: 5 Resep Smoothies untuk Menu Sahur, Rasanya Segar dan Mengenyangkan

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Retno Rahayu

Berita Terkini Lainnya