Resep Sup Ayam Tortilla, Hidangan Nikmat untuk Menghangatkan Tubuh

Sajikan selagi masih hangat, ya! 

Sup ayam tortilla akan menjadi hidangan yang sempurna untuk disajikan pada malam yang dingin. Kombinasi dari ayam, kacang-kacangan, tomat, dan banyak bumbu membuatnya semakin lezat. Rasanya gurih dan sedikit pedas, sehingga sangat cocok untuk dijadikan hidangan penghangat tubuh. 

Langsung saja, berikut ini resep dan cara membuat sup ayam tortilla. 

1. Bahan-bahan yang harus disiapkan 

Resep Sup Ayam Tortilla, Hidangan Nikmat untuk Menghangatkan Tubuhilustrasi dada ayam (freepik.com/mrsiraphol)

Bahan-bahan sup:

  • 1 sdt minyak zaitun
  • 1 bawang bombay ukuran sedang
  • 3 siang bawang putih
  • 2 sdt bubuk cabai
  • 500 gram dada ayam
  • 200 gram tomat, buang bijinya kemudian cincang halus
  • 750 ml kaldu ayam
  • 100 gram kacang hitam 
  • 100 gram biji jagung
  • 1 jeruk nipis
  • 6 lembar tortilla jagung
  • 2 batang seledri, cincang
  • Garam dan lada secukupnya

Bahan-bahan topping:

  • 5 sdm minyak zaitun
  • 6 lembar tortilla jagung
  • 1 buah alpukat kecil
  • 1 jeruk nipis
  • Seledri cincang secukupnya

2. Iris dan goreng tortilla

Resep Sup Ayam Tortilla, Hidangan Nikmat untuk Menghangatkan Tubuhilustrasi tortilla yang sudah diiris (presleyspantry.com)

Panaskan minyak zaitun di atas wajan dengan api sedang. Potong tortilla menjadi irisan tipis dan goreng secara bertahap dalam minyak panas sampai garing. Jika sudah, angkat dari wajan dan biarkan mengering di atas tisu dapur.

Baca Juga: Resep Sup Sosis Tomat, Pilihan Menu Sahur yang Simpel dan Praktis

3. Cincang dan tumis bahan-bahan lainnya

Resep Sup Ayam Tortilla, Hidangan Nikmat untuk Menghangatkan Tubuhilustrasi mencincang bawang bombay (bgh.com)

Cincang bawang bombay dan bawang putih. Panaskan satu sendok teh minyak zaitun di dalam panci dengan api sedang. Tumis bawang bombay selama 3 hingga 4 menit, tambahkan bawang putih, kemudian tumis lagi sebentar.

4. Masukkan bahan-bahan ke panci kemudian suwir ayam dengan garpu

Resep Sup Ayam Tortilla, Hidangan Nikmat untuk Menghangatkan Tubuhilustrasi ayam suwir (downshiftology.com)

Tambahkan dada ayam utuh, jagung, kacang hitam, cabai bubuk, tomat cincang, garam, lada, seledri dan kaldu ayam. Aduk agar bumbu tercampur rata. Biarkan mendidih setidaknya selama 15 menit. Angkat ayam dari panci, kemudian suwir menggunakan dua garpu.

5. Masukkan ayam yang sudah disuwir, berikan topping, dan sajikan segera

Resep Sup Ayam Tortilla, Hidangan Nikmat untuk Menghangatkan Tubuhilustrasi sup ayam tortilla (kimscravings.com)

Masukkan ayam suwir kembali ke dalam sup dan didihkan lagi 5 menit. Tambahkan air perasan jeruk nipis, aduk kembali.

Pindahkan sup ke dalam mangkuk. Sajikan dengan potongan tortilla yang sudah digoreng, potongan alpukat, seledri cincang, dan irisan jeruk nipis.

Baca Juga: 5 Sup Khas Spanyol yang Paling Populer Dijamin Delicioso!

Sharma Khan Photo Verified Writer Sharma Khan

Cukup baca tulisanku tanpa harus tahu siapa aku

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya