3 Resep Permen Homemade, Camilan Lebaran yang Sehat untuk Anak-Anak

Dengan bikin permen sendiri, dijamin lebih sehat

Siapa sih yang gak suka permen? Tentunya banyak orang yang sangat menyukai makanan yang satu ini. Apalagi anak-anak pastinya super duper suka banget dengan permen. Agar lebih sehat dan aman, kamu bisa coba buat permen sendiri di rumah. Ide ini juga bisa jadi kreasi camilan lebaran yang lebih aman dan sehat untuk anak-anak.

Cara membuatnya pun mudah, berikut ini ada tiga resep permen homemade yang bisa kamu coba buat di rumah. Dijamin anti gagal dan jangan lupa buat stok yang banyak, satu toples permen aja gak cukup. Yuk segera intip resepnya di bawah ini.

1. Resep Permen Pepaya

3 Resep Permen Homemade, Camilan Lebaran yang Sehat untuk Anak-Anakpermen pepaya (instagram.com/cookusandisini)

Bahan-bahan:

  1. 1 buah pepaya ukuran sedang
  2. 1 bungkus jeli rasa leci
  3. 500 gr gula pasir
  4. Pewarna makanan sesuai selera

Cara membuat:

  1. Kupas pepaya kemudian potong dan bersihkan bijinya. Cuci bersih dan pastikan sudah tidak ada getahnya kemudian parut pepaya dengan parutan keju.
  2. Peras parutan pepaya dengan kain hingga kering. Setelah dirasa kering, masukkan ke dalam wajan dan masak hingga kering. 
  3. Tambahkan gula pasir sebanyak 250 gr kemudian masak kembali hingga berwarna kecokelatan. 
  4. Selanjutnya bagi pepaya ke beberapa wadah, lalu beri pewarna sesuai selera. Aduk hingga semua warna menyatu kemudian bentuk bulat adonan hingga habis.
  5. Pada wadah terpisah, campurkan sisa gula pasir dengan bubuk jeli dan asam sitrat yang ada di bungkus jeli. 
  6. Masukkan bola-bola pepaya pada campuran gula dan jeli, kemudian baluri semua bagian hingga merata. Lakukan hingga semua bola pepaya habis.
  7. Permen pepaya siap disajikan. Jangan lupa simpan pada wadah kedap udara ya.

Baca Juga: Resep Permen Jahe Jadul, Favorit Rukayah di Film Gadis Kretek

2. Resep Permen Jelly Gulung

3 Resep Permen Homemade, Camilan Lebaran yang Sehat untuk Anak-Anakpermen jelly gulung (instagram.com/endangwiganti)

Bahan-bahan:

  1. 1 bungkus agar-agar plain
  2. ¼ sdt pewarna makanan sesuai selera
  3. 200 ml air
  4. 200 gr gula pasir
  5. Gula halus secukupnya

Cara membuat:

  1. Siapkan panci, lalu masukkan 1 bungkus agar-agar, pewarna makanan, air, dan gula pasir. Kemudian masak hingga kental seperti gulali sambil diaduk terus.
  2. Lakukan proses yang sama untuk jenis warna lainnya.
  3. Setelah agar-agar matang, tuangkan di loyang berukuran 25x25 cm. Tunggu hingga beku dan mengering. 
  4. Setelah mengering, taburi agar-agar dengan gula halus lalu potong memanjang dan gulung.
  5. Diamkan sambil angin-anginkan permen jelly hingga kering dan mengeras. Terakhir, simpan permen jelly gulung pada wadah tertutup.
  6. Kamu juga bisa menambahkan gula halus sesuai selera. Permen jelly gulung siap dinikmati.

3. Resep Gummy Bear

3 Resep Permen Homemade, Camilan Lebaran yang Sehat untuk Anak-Anakgummy bears (freepik.com/freepik)

Bahan-bahan:

  1. 200 gr strawberry fresh atau beku
  2. 200 gr blueberry fresh atau beku
  3. 2 sdm bubuk buah bit
  4. 100 ml air
  5. 6 sdm madu
  6. 16 sdm air dingin
  7. 5 sdm bubuk gelatine

Cara membuat:

  1. Pertama, kita akan membuat gummy bear dengan rasa strawberry. 
  2. Haluskan strawberry dengan 3 sdm madu, bubuk buah bit, dan 50 ml air dengan blender. Tuang jus buah ke dalam panci, lalu masak hingga hangat. 
  3. Siapkan mangkuk lalu campur 2 ½ sdm bubuk gelatin dengan 8 sdm air dingin. Tuangkan gelatine ke dalam jus buah yang sudah hangat. Aduk hingga tercampur rata lalu tuangkan ke cetakan silikon berbentuk hewan atau bentuk yang disukai lalu bekukan.
  4. Selanjutnya, kita buat gummy bear rasa blueberry. Blender blueberry dengan 50 ml air dan 3 sdm madu. 
  5. Tuangkan pada panci lalu masak hingga hangat. Campur gelatine dengan air dingin pada mangkuk kemudian tuangkan pada jus buah blueberry yang sudah hangat.
  6. Aduk sebentar kemudian tuangkan pada cetakan dan tunggu hingga beku.
  7. Setelah semua gummy bear beku, keluarkan dari cetakan dan sajikan. Simpan gummy bear dalam kulkas pada wadah yang rapat dan kedap udara. 

Dengan resep permen di atas, kamu tidak perlu khawatir si kecil makan permen banyak di momen lebaran karena permennya lebih sehat. Jangan lupa stok yang banyak ya bun karena rasa permen yang manis dengan sedikit asam pasti jadi favorit semua orang. Selamat mencoba.

Baca Juga: Apakah Permen Karet Bisa Mengatasi Mabuk Perjalanan?

Izam Lisa Photo Verified Writer Izam Lisa

Start your impossible

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya