Resep Tahu Cabe Garam Praktis yang Lezat, Sensasi Pedasnya Nagih!

Bisa dijadikan camilan atau lauk makan

Tahu cabe garam menjadi salah satu olahan tahu sutra atau tahu putih yang sedap. Tahu digoreng hingga garing dan agak kecokelatan. Kemudian, tahu diberi tumisan cabai yang sudah dicampur dengan beberapa bumbu lainnya dan ditumis hingga kering.

Olahan tahu ini kerap kamu jumpai di beberapa restoran Asia, khususnya di restoran China. Bukan hanya untuk lauk saja, tahu cabai garam juga bisa kamu jadikan camilan yang sangat cocok disantap sore hari.

Jika tertarik memasaknya sendiri di rumah, berikut resep tahu cabe garam praktis dan gampang yang dibuat. Rasanya gak galah dengan yang dijual di restoran!

Bahan Tahu Cabe Garam

Resep Tahu Cabe Garam Praktis yang Lezat, Sensasi Pedasnya Nagih!ilustrasi bahan (pexels.com/cottonbro studio)
  1. 6 buah tahu sutra
  2. 10 siung bawang putih
  3. 10 buah cabai rawit
  4. 3 batang daun bawang
  5. 4 sdm tepung maizena
  6. 4 sdm tepung seba guna
  7. 1 sdt garam
  8. 1 sdt bubuk kaldu
  9. minyak goreng secukupnya

Cara Membuat

Resep Tahu Cabe Garam Praktis yang Lezat, Sensasi Pedasnya Nagih!ilustrasi tmemotong cabai (pexels.com/cottonbro studio)
  1. Bungkus tahu dengan tisu supaya kadar airnya berkurang. Beri sedikit tekanan, lalu diamkan sebentar.
  2. Setelah tahu menjadi agak kering, potong kecil-kecil, lalu sisihkan terlebih dahulu.
  3. Siapkan wadah, lalu masukkan tepung serbaguna dan tepung maizena ke dalamnya.
  4. Masukkan tahu yang sudah dipotong ke dalamnya. Tutup wadah, lalu kocok hingga tahu terbaluri dengan tepung.
  5. Panaskan minyak dalam wajan kemudian goreng tahu hingga garing. Angkat dan tiriskan terlebih dahulu.
  6. Cincang halus bawang putih, cabai rawit, dan daun bawang. Tumis ketiga bahan tersebut hingga aromanya harum. Gunakan sedikit minyak saja.
  7. Masukkan tahu yang sudah digoreng ke dalam tumisan cabai. Aduk supaya tercampur rata.
  8. Tambahkan garam dan bubuk kaldu. Angkat dan sajikan tahu cabai garam selagi hangat.

Tips Memasak Tahu Cabe Garam

Resep Tahu Cabe Garam Praktis yang Lezat, Sensasi Pedasnya Nagih!ilustrasi menggoreng tahu putih (pexels.com/Alexandra Victoria)
  1. Pilih bahan yang berkualitas, khususnya saat memilih tahu yang akan digunakan. Pilih yang masih segar.
  2. Agar tahu menjadi bertekstur setelah digoreng, pastikan tahu tersebut tidak mengandung banyak kadar air.
  3. Gunakan sedikit minyak saat menumis bawang putih, cabai, dan daun bawang agar tahu tetap kering.

Baca Juga: 6 Kreasi Resep Cabe Garam dari Aneka Bahan, Gurih dan Enak!

Cara Penyajiannya

Resep Tahu Cabe Garam Praktis yang Lezat, Sensasi Pedasnya Nagih!ilustrasi memasak tahu cabe garam (youtube.com/Martin Praja)

Letakkan tahu yang sudah selesai dimasak ke dalam piring saji. Kamu bisa menyajikannya untuk lauk makan atau membuatnya sebagai camilan sore hari.

Jika menyajikan tahu cabe garam untuk lauk makan, kamu bisa menyantapnya dengan nasi hangat. Namun, jika kamu menyajikan olahan tahu tersebut untuk camilan, cukup sediakan minuman segar saja.

Informasi Gizi Tahu Cabe Garam

Resep Tahu Cabe Garam Praktis yang Lezat, Sensasi Pedasnya Nagih!tahu cabe garam (pexels.com/Mumma Oyens)

Untuk satu porsi tahu cabe garam dengan ukuran saji 240 gram, olahan tahu tersebut memiliki kandungan kalori sekitar 367 Kal. 61 persen adalah karbohidrat, sedangkan 19 persen adalah lemak. Sisanya protein yang terdiri dari 20 persen.

Kadar protein yang sangat tinggi tersebut sangat bagus untuk kesehatan, lho. Cocok untuk dijadikan camilan sehat untuk menemani sore harimu.

Tahu cabe garam punya rasa gurih dan pedas yang nampol di lidah. Rasa tersebut sangat nagih, bahkan jika kamu makan tanpa atau dengan nasi sekaligus. Makan satu saja pasti sangat kurang. Jika ada waktu, jangan lupa masak camilan satu ini, ya!

Baca Juga: Resep Ayam Cabe Garam yang Sederhana, tapi Rasanya Juara!

Kiswanto Sugeng Photo Verified Writer Kiswanto Sugeng

Penyuka kopi, gunung, game apalagi kamu...!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya