5 Tips Bikin Gula Putri Salju Menempel dan Lumer di Mulut 

Makan putri salju jadi makin gak bisa diganggu

Intinya Sih...

  • Putri salju kue kering manis dengan tekstur lumer di mulut.
  • Gula donat disarankan untuk baluran putri salju agar menempel dengan sempurna.
  • Pastikan tangan kering saat membaluri putri salju agar gula halus tidak meleleh.

Selain nastar dan kastengel, kue kering lainnya yang kerap dicari saat Ramadan dan Lebaran adalah putri salju. Berbeda dengan nastar dan kastengel yang cenderung gurih, putri salju terasa lebih manis dengan tekstur lumer di mulut.

Kue yang populer banget di Indonesia ini terlihat spesial dengan taburan gula halus yang menyelimuti seluruh bagiannya. Maka dari itu, rasa putri salju sangat manis, tapi gak bikin enek.

Sayangnya, satu kelemahan kue berbentuk bulan sabit ini, yakni gula kerap tidak menempel. Nah, supaya gak terjadi pada kue buatanmu, terapkan tips agar gula putri salju menempel dan lumer di mulut berikut ini, ya!

1. Gunakan gula donat, bukan gula halus

5 Tips Bikin Gula Putri Salju Menempel dan Lumer di Mulut ilustrasi gula halus (unsplash.com/Mathilde Langevin)

Kamu mungkin mengira jika satu-satunya jenis gula yang bisa digunakan untuk putri salju adalah gula halus. Tebakanmu salah, karena gula donat juga disarankan untuk dijadikan baluran putri salju, lho.

Dengan menggunakan gula donat, gula gak akan mencari dengan cepat. Gula akan menempel langsung dengan kue setelah kamu baluri.

Bukan tanpa alasan, gula donat sudah memiliki campuran bahan, seperti vanili, yang membuatnya mudah menempel. Berbeda dengan gula halus yang memang cuma gula saja.

2. Taburi gula saat kue masih hangat

5 Tips Bikin Gula Putri Salju Menempel dan Lumer di Mulut ilustrasi mengayak tepung (pexels.com/Klaus Nielsen)

Ketika putri salju yang dipanggang sudah matang, segera keluarkan dari oven dan loyangnya. Angin-anginkan sebentar di atas tray agar suhunya tidak terlalu panas.

Nah, ketika suhu putri salju sudah hangat, kamu bisa langsung membalurinya dengan gula halus. Ingat, ini dilakukan ketika suhunya hangat, bukan panas, ya. 

Jika kamu membalurinya saat panas, yang ada gula halus akan meleleh dan jadi lembek. Berbeda jika kondisinya sudah hangat, gula halus akan menempel dengan sempurna.

3. Jangan pelit dalam memberikan gula halus

5 Tips Bikin Gula Putri Salju Menempel dan Lumer di Mulut ilustrasi putri salju (instagram.com/heolniwa.bites)

Tips agar gula putri salju menempel selanjutnya yang jarang disadari adalah jangan terlalu pelit ketika membalurinya. Putri salju paling enak ketika benar-benar tertutupi seluruh bagiannya dengan gula halus.

Kamu bisa menuangkan gula halus ke dalam mangkuk hingga penuh. Kemudian, masukkan putri salju ke dalamnya dan biarkan hingga seluruh gula halus menempel.

Namun, perlu diingat akan batasannya, ya. Terlalu banyak gula halus juga tidak baik untuk kesehatan.

Baca Juga: Resep Kue Putri Salju Almond yang Renyah untuk Isi Toples Lebaran!

4. Pastikan tanganmu kering saat memberi gula

5 Tips Bikin Gula Putri Salju Menempel dan Lumer di Mulut ilustrasi putri salju (instagram.com/vivimefendi)

Putri salju yang belum dibaluri gula halus rentan meleleh jika terkena air. Maka dari itu, pastikan saat membalurinya dengan gula halus, tanganmu sudah dalam keadaan kering. Lap terlebih dahulu tanganmu dengan kain bersih.

Kalau nekat membaluri gula halus dengan tangan yang masih basah, tampilan putri salju akan belang. Akan ada beberapa permukaan yang tidak tertutupi gula halus. 

Selain itu, seperti yang sudah disebutkan di atas, air hanya akan membuat tekstur putri salju jadi lembek. Duh, jadi gak enak, kan pas menyantapnya?

5. Taburi kembali putri salju dengan gula halus setelah dimasukkan ke stoples

5 Tips Bikin Gula Putri Salju Menempel dan Lumer di Mulut ilustrasi putri salju (instagram.com/resepnya.mama)

Setelah semua putri salju terbaluri dengan gula halus secara merata, langsung masukkan ke dalam stoples kedap udara. Stoples akan membuat tekstur putri salju tetap renyah dan menjaga gula halus supaya gak meleleh.

Supaya gula halus lebih melimpah dan menempel, kamu bisa menaburi kembali di setiap layer-nya. Dusting menggunakan ayakan agar tertutup sempurna. Sebaiknya jangan pakai tangan, karena akan berjejak.

Membaluri putri salju dengan gula halus nyatanya gak semudah itu, kan? Tips supaya gula putri salju menempel dan lumer di mulut ini wajib banget kamu praktikkan di rumah. Penampilan putri salju buatanmu jadi makin cantik dan menggiurkan.

Baca Juga: 10 Resep Kue Putri Salju dan Cara Membuatnya yang Lembut

yummy-banner

Topik:

  • Maya Arunika
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya