Cuaca Panas, Ini Resep Puding Vla Susu untuk Pembangkit Semangatmu!

Dinikmati saat dingin bikin hati ikutan adem

Puding menjadi salah satu camilan yang sangat mudah dibuat. Hanya membutuhkan beberapa bahan sederhana, rasa puding terasa begitu nikmat.

Biasanya, puding dibuat dengan rasa cokelat yang kental. Disajikan bersama siraman saus vla yang terbuat dari susu, supaya creamy-nya lebih dapat.

Kalau kamu sedang butuh camilan untuk membangkitkan mood, cobalah membuat puding vla susu. Bikin semangat, berikut resep puding vla susu yang bisa kamu coba.

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

Cuaca Panas, Ini Resep Puding Vla Susu untuk Pembangkit Semangatmu!bbcgoodfood.com

Bahan utama:

  • 225 gram gula pasir
  • 150 gram dark chocolate
  • 30 gram cokelat bubuk
  • 2 bungkus agar-agar bubuk
  • 1 bungkus jeli instan
  • 1 liter susu cair
  • 100 ml air panas
  • 1/2 sdt cokelat pasta
  • sejumput garam

Bahan vla susu:

  • 600 ml susu cair
  • 75 gram gula pasir
  • 2 kuning telur
  • 2 sdm tepung maizena, larutkan
  • 1/2 sdt pasta vanila
  • 1 sdm rum esens (opsional)
  • sejumput garam

2. Lelehkan cokelat hingga cair sempurna

Cuaca Panas, Ini Resep Puding Vla Susu untuk Pembangkit Semangatmu!tasteofhome.com

Potong-potong dark chocolate menjadi ukuran lebih kecil. Kemudian, masukkan cokelat ke dalam wadah. Panaskan air di dalam panci hingga mendidih.

Setelah itu, rendam wadah berisi cokelat di dalam air panas. Aduk sampai larut dan meleleh. Jika kesulitan, tambahkan satu sendok makan mentega dan aduk sampai mencair.

3. Rebus susu bersama agar-agar bubuk

Cuaca Panas, Ini Resep Puding Vla Susu untuk Pembangkit Semangatmu!thekitchn.com

Tuang susu cair bersama gula pasir, agar-agar bubuk, jeli instan, dan garam ke dalam panci. Rebus seluruh bahan tersebut sambil diaduk terus hingga meletup-letup.

Masukkan cokelat bubuk dan lelehan cokelat ke dalamnya. Aduk kembali sampai rabusan susu menjadi berwarna cokelat. Jika sudah mendidih dan matang, segera matikan kompor.

Baca Juga: Resep Puding Roti Tawar Pelangi, Dessert Manis Pembangkit Mood

4. Masak vla susu hingga matang

Cuaca Panas, Ini Resep Puding Vla Susu untuk Pembangkit Semangatmu!jernejkitchen.com

Jika adonan puding cokelat sudah dingin, tuang ke dalam wadah atau cetakannya. Masukkan ke dalam kulkas dan biarkan mengeras dengan sendirinya.

Sembari menunggu puding cokelatnya mengeras, buatlah vla susunya. Rebus susu cair bersama gula pasir dan garam sampai larut. Tambahkan larutan tepung maizena.

5. Sajikan puding cokelat dengan vla

Cuaca Panas, Ini Resep Puding Vla Susu untuk Pembangkit Semangatmu!instagram.com/dapurkhay

Masukkan kuning telur dan aduk sampai meletup-letup. Tambahkan pula pasta vanila dan rum esens. Masak hingga matang dan sisihkan sebentar sambil menunggu dingin.

Jika sudah, keluarkan puding cokelat dari kulkas dan potong menjadi beberapa bagian. Letakkan di atas piring saji, lalu sajikan dengan siraman vla susu. Puding vla susu siap dinikmati, deh!

Gimana, mudah banget, kan? Sekarang kamu bisa menikmati puding vla susu yang segar dan bikin semangat, deh. Creamy-nya dapet banget!

Baca Juga: Resep Puding Rasa Brownies, Bikin Hari-harimu Jadi Lebih Manis

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya