Resep Bolu Maizena dan Cara Membuatnya yang Enak, Lembut Banget!

Bolu Maizena, teman terbaik saat minum susu hangat

Bolu biasanya dibuat hanya dengan tepung terigu. Bagaimana kalau sebagian besarnya dibuat menggunakan tepung maizena? Teksturnya bakal jauh lebih lembut.

Belum pernah bikin bolu maizena sebelumnya? Caranya gak jauh beda dengan bolu biasanya, kok. Yuk, bikin bolu maizena untuk camilanmu di rumah dengan resep bolu maizena berikut ini!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Bolu Maizena dan Cara Membuatnya yang Enak, Lembut Banget!ilustrasi tepung maizena (freepik.com/Kaisky Net)

Bahan-bahan:

  • 300 gram tepung maizena
  • 200 gram margarin
  • 500 gram telur
  • 300 gram telur
  • 100 gram tepung terigu
  • 130 ml santan
  • 1 sendok teh baking powder
  • 2 sendok teh emulsifier
  • 2 sendok teh vanili

2. Kocok telur dan bahan-bahan dengan mikser

Resep Bolu Maizena dan Cara Membuatnya yang Enak, Lembut Banget!ilustrasi mikser adonan (pexels.com/Taryn Elliott)

Siapkan wadah, lalu masukkan vanili, gula, telur, dan emulsifier ke dalamnya. Setelah itu, gunakan mikser untuk mencampurkan semua bahan sampai mengembang sempurna. Cukup gunakan kecepatan sedang saja, ya!

3. Ayak tepung maizena sembari dicampurkan

Resep Bolu Maizena dan Cara Membuatnya yang Enak, Lembut Banget!ilustrasi ayak tepung (beyouandthrive.com)

Tambahkan tepung maizena, tepung terigu, dan baking powder sembari diayak ke dalam wadah supaya teksturnya lebih lembut. Campurkan dan kocok dengan mikser berkecepatan rendah. Pastikan semua bahan tercampur merata.

Baca Juga: Resep Membuat Bolu Marmer Panggang untuk Camilan Akhir Pekanmu

4. Campurkan dengan lelehan margarin

Resep Bolu Maizena dan Cara Membuatnya yang Enak, Lembut Banget!ilustrasi lelehan margarin (michiganradio.org)

Barulah tuang margarin leleh dan santan instan ke dalam wadah. Gunakan spatula untuk mencampurkan semua bahan sampai merata. Gak perlu menggunakan mikser, tetapi harus pastikan tak ada gumpalan margarin.

5. Panggang adonan sampai matang

Resep Bolu Maizena dan Cara Membuatnya yang Enak, Lembut Banget!Ilustrasi oven (realestate.com.au)

Tuang adonan ke dalam loyang yang telah diolesi margarin dan tepung terigu. Masukkan ke dalam oven, lalu panggang sampai matang dengan suhu 150 derajat Celsius selama 45 menit. Angkat dan sajikan bolu maizena bersama susu hangat.

Itulah resep bolu maizena dan cara membuat untuk camilan di rumah. Nikmati bersama susu atau teh hangat kesukaanmu, dijamin lebih mantap!

Baca Juga: Resep Membuat Bolu Taro Panggang yang Enak Banget, Lembut Abis!

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Eddy Rusmanto

Berita Terkini Lainnya