Resep Ayam Kodok, Menu Spesial Khas Natal yang Enak Banget

Makanan yang wajib ada di momen Natal

Untuk Natal kali ini, kamu dapat menghadirkan menu ayam kodok sebagai sajian keluarga. Ayam kodok sendiri merupakan kreasi ayam utuh yang dimasak dengan aneka rempah. Menu ini pertama kali dikenalkan oleh orang Belanda.

Sayangnya, ayam kodok memiliki tingkat memasak rumit dan cenderung lama. Harganya pun mahal karena kerumitan proses memasaknya. Kalau pengin mencoba dan lebih hemat, dapat membuatnya sendiri di rumah. Nah, jika butuh rekomendasi resep ayam kodok, yuk praktikkan cara memasak berikut!

1. Siapkan bahan ayam kodok

Resep Ayam Kodok, Menu Spesial Khas Natal yang Enak BangetIlustrasi bahan ayam (unsplash.com/jksloan)

Kreasi ayam kodok memiliki bahan rempah yang beragam sehingga terasa lebih mantap. Berikut ini adalah daftar bahan ayam kodok.

Bahan utama:

  • 1 ekor ayam broiler ukuran sedang

Bahan isi:

  • 1 siung bawang bombai, cincang dan tumis
  • 2 sdm bawang merah goreng
  • 1 sdt bawang putih cincang dan tumis
  • 300 gram ayam giling
  • 300 gram kornet
  • 4 lembar roti tawar, rendam pada 100 ml susu cair
  • 4 butir telur, kocok lepas
  • 150 gram hati ayam, rebus dan haluskan
  • 1 sdt merica bubuk dan pala bubuk
  • 2 sdt kaldu ayam bubuk
  • 1/2 sdm kecap inggris
  • 1/2 sdt penyedap rasa
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 150 gram smoked beef, potong dadu

Bahan olesan:

  • 2 sdm margarin
  • 2 sdm kecap manis
  • ½ sdt merica bubuk dan kaldu ayam bubuk

Bahan saus:

  • 2 sdm minyak, untuk menumis
  • 1/2 siung bawang bombai, iris memanjang
  • 3 siung bawang putih, cincang
  • 3 sdm tepung terigu
  • 500 ml kaldu ayam
  • 1 sdm kecap asin dan kecap inggris
  • 1 sdt merica bubuk dan kaldu bubuk ayam
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdt merica hitam, tumbuk kasar
  • garam secukupnya
  • 2 sdm saus tomat

Bahan pelengkap:

  • kembang kol, brokoli, dan wortel, potong-potong dan rebus
  • kentang goreng secukupnya

2. Pisahkan ayam dari tulangnya

Resep Ayam Kodok, Menu Spesial Khas Natal yang Enak Bangetilustrasi daging ayam mentah (vecteezy.com/bigcxlotus)

Untuk memisahkan daging ayam dari tulangnya, kerat dada ayam dengan pisau kecil dan tajam. Caranya, dengan menyelipkan pisau ke bagian dada ayam. Lakukan langkah serupa pada punggung ayam. 

Apabila sayatan sudah pada bagian sayap, patahkan tulang sendi antara sayap dan dada. Begitupun pada bagian paha, patahkan sendi yang menyambungkan paha atas dan paha bawah. Kemudian, keluarkan tulang ayam perlahan agar tidak kulit tidak sobek.

3. Tumis bahan isian

Resep Ayam Kodok, Menu Spesial Khas Natal yang Enak Bangetilustrasi menumis (youtube.com/luvita ho)

Panaskan minyak, tumis bawang bombai sampai wangi, dan angkat. Kemudian, masukkan bawang bombai pada campuran bahan isi selain sosis, aduk hingga benar-benar rata.

Baca Juga: Resep Klappertaart Dingin, Kudapan Spesial Natal Khas Manado

4. Isikan bahan isi ke dalam kulit ayam

Resep Ayam Kodok, Menu Spesial Khas Natal yang Enak Bangetilustrasi menjahit ayam (nytimes.com)

Masukkan campuran bahan isi ke dalam kulit ayam dan letakkan sosis di bagian tengah adonan. Selanjutnya, jahit kulit ayam dengan benang kasur sampai rapat. Tusuk beberapa bagian kulit ayam supaya gak meletus dan kukus selama 35 menit sampai matang.

5. Olesi kulit ayam dengan bahan olesan

Resep Ayam Kodok, Menu Spesial Khas Natal yang Enak Bangetilustrasi mengolesi daging ayam dengan bumbu (youtube.com/devina hermawan)

Campurkan seluruh bahan olesan lalu sapukan pada kulit ayam. Lalu, panggang kulit ayam dalam oven, beri bumbu olesan sesekali, dan masak ayam sampai kecokelatan, kemudian angkat.

6. Buat saus pendamping, lalu sajikan

Resep Ayam Kodok, Menu Spesial Khas Natal yang Enak Bangetilustrasi ayam kodok (pexels.com/Karolina Grabowska)

Buat saus pendamping, tumis bawang putih dan bawang bombai sampai harum. Tambah tepung terigu, aduk rata. Masukkan kaldu dan semua bumbu, ratakan. Kemudian, masak saus hingga matang dan mengental, lalu angkat. Sajikan saus untuk cocolan ayam kodok dan sajikan.

Nah, itulah kreasi resep ayam kodok, satu hidangan Natal spesial khas Indonesia. Rasanya enak dan bikin nagih. Namun, jika masih butuh rekomendasi resep lezat lain, silakan cek di IDN Times, ya.

Baca Juga: 7 Fakta Unik Ayam Kodok, Sajian Istimewa untuk Merayaan Natal

yummy-banner

Topik:

  • Putri Intan Nur Fauziah
  • Lea Lyliana

Berita Terkini Lainnya