- 100 gram tepung ketan
- 75 gram gula pasir
- 150 ml air
- 25 gram minyak
- 15 gram krimer bubuk
- 1/8 sdt garam
- perisa pandan
- pewarna makanan cokelat
- pewarna makanan merah
- 30 gram margarin
- 50 gram tepung beras
- 120 gram air
- 50 gram sirup pisang susu
- 120 gram compund white chocolate
- 100 gram krimer bubuk
- 2 gram gram
- 2 gram perisa es doger
- tepung tapioka sangrai
- pisang, potong
- banana filling
Resep Mochi Pisang Ijo ala Devina Hermawan

Nama chef Devina Hermawan belakangan kembali ramai diperbincangkan di media sosial, bukan hanya karena kreasi masakannya yang kerap viral, tetapi juga akibat polemik dengan Icen atau Irene Wahyuni Hartono, peserta MasterChef Indonesia (MCI) musim ke-13 yang saat ini masih tayang.
Kisruh ini mencuat setelah Icen menuding chef Devina menjiplak resep mochi pisang ijo miliknya pada 29 Desember 2025, yang kemudian memicu perdebatan panjang di kalangan warganet hingga kreator konten kuliner Tanah Air. Perbincangan tersebut pun meluas, menyinggung soal orisinalitas resep, proses kreatif di dunia kuliner, hingga batas antara inspirasi dan klaim kepemilikan.
Di tengah sorotan publik itu, resep mochi pisang ijo ala Devina Hermawan justru ikut menarik perhatian bagi banyak orang. Hidangan ini merupakan reinterpretasi modern dari kudapan khas Makassar yang dipadukan dengan teknik dan sentuhan kekinian, sehingga tampil berbeda dari versi tradisionalnya.
Terlepas dari polemik yang berkembang, resep ini tetap menggugah rasa penasaran pencinta kuliner yang ingin mencoba sensasi lembut mochi dengan isian pisang ijo yang legit dan segar. Berikut resep lengkap mochi pisang ijo ala Devina Hermawan yang dapat kamu coba di rumah!
| Prep Time | 15 Minutes |
| Cook Time | 60 Minutes |
| Portion | 7 Portion |
Bahan Mochi Pisang Ijo ala Devina Hermawan
Cara Membuat
| Masukkan tepung ketan. | Siapkan panci, lalu masukkan tepung ketan, garam, dan gula pasir. |
| Campurkan dengan air. | Di dalam wadah terpisah, campurkan dengan air dan krimer, lalu aduk rata. |
| Masukkan larutan krimer. | Masukkan larutan krimer ke dalam panci beserta minyak, perisa pandan, pewarna merah, pewarna cokelat. Aduk hingga rata dan masak hingga adonan menyatu, serta mengeluarkan minyak. |
| Pindahkan ke dalam wadah tahan panas. | Pindahkan adonan kulit mochi ke dalam wadah tahan panas. Diamkan hingga tidak terlalu panas. |
| Buat isian mochi. | Siapkan panci, masukkan tepung beras, air, sirup, krimer bubuk, garam, dan perisa es doger. Aduk rata dan masak dengan api kecil hingga mengental. |
| Lelehkan cokelat. | Lelehkan compound white chocolate, masukkan ke panci. Dinginkan hingga set. |
| Bentuk mochi. | Ambil adonan kulit mochi, lalu tambahkan semua isian mochi, termasuk pisang. Tutup dan balurkan dengan tepung tapioka. Ulangi hingga habis. |
| Sajikan. | Mochi pisang ijo siap disajikan. |
Tips Membuat
- Gunakan bahan-bahan berkualitas, terutama tepung, sirup dan pisang, agar mochi bisa kenyal sempurna sekaligus rasanya mirip dengan pisang ijo aslinya.
- Gunakan pisang yang matang sempurna, agar cita rasa manisnya lebih keluar.
- Dinginkan mochi pisang ijo sesaat sebelum disajikan, agar cita rasanya lebih nikmat.
Itu dia resep mochi pisang ijo ala Devina Hermawan yang patut kamu coba. Selamat mencoba dan semoga berhasil, ya!



















