8 Tips Membuat Kue Kering Bagi Pemula, Anti Gagal!

Hasilnya renyah dan matang sempurna

Kue kering memang cocok dinikmati dalam suasana apapun seperti sebagai teman minum kopi dan teh, bersantai, bahkan saat momen hari raya. Teksturnya yang ringan dan jenisnya yang beragam membuat kue kering sering menjadi camilan pilihan.

Di bulan Ramadan seperti sekarang, banyak orang mulai membuat stok kue kering untuk suguhan lebaran maupun hantaran. Jika kamu ingin mulai belajar membuat kue kering tapi masih takut gagal, delapan tips sederhana ini bisa kamu praktikkan.

1. Pastikan menyaring bahan tepung yang akan digunakan

8 Tips Membuat Kue Kering Bagi Pemula, Anti Gagal!heritageradionetwork.org

Jangan malas ya mengayak bahan yang berbentuk tepung, termasuk gula halus, coklat bubuk, dan sebagainya. Tepung yang diayak akan menghasilkan butiran yang halus dan tidak bergerindil sehingga hasil kue keringmu akan renyah tapi tetap empuk. Untuk jenis terigunya, gunakan terigu berprotein rendah atau sedang untuk membuat kue kering.

2. Aduk mentega dan gula hingga berwarna pucat

8 Tips Membuat Kue Kering Bagi Pemula, Anti Gagal!whitepeoplefood.wordpress.com

Saat mengocok mentega dan gula, pastikan warnanya sampai berubah menjadi pucat dengan tekstur yang creamy. Hal ini akan membuat kue kering lembut dan mengembang dengan baik. Namun, pastikan pula tidak mengocok kedua bahan itu terlalu lama karena bisa mengakibatkan kue menjadi datar dan bantat.

3. Campur bahan kering secara bertahap

8 Tips Membuat Kue Kering Bagi Pemula, Anti Gagal!onceuponachef.com

Saat mencampur bahan kering, sebaiknya lakukan secara bertahap sedikit demi sedikit. Jika bahan kering dicampur sekaligus, adonan akan sulit tercampur rata sehingga kue matang tidak merata dan tampilannya kurang baik.

Gunakan spatula atau sendok kayu saat mengaduk sampai rata, lalu lanjutkan dengan tangan agar mentega tidak sampai leleh namun adonan tetap terkena suhu hangat dari tangan.

4. Gunakan rumus 3 : 2 : 1 : 1/2

8 Tips Membuat Kue Kering Bagi Pemula, Anti Gagal!pixabay.com/markusspiske

Maksud dari rumus ini adalah perbandingan antara penggunaan tepung atau bahan kering lainnya, lemak (mentega atau margarin), gula, dan telur. Misalnya, jumlah tepung adalah 300 gram, maka lemak yang diperlukan sebanyak 200 gram, gula 100 gram, dan 50 gram telur (sekitar 1 butir). Perbandingan bahan yang pas, tentu akan menghasilkan kue yang lebih enak dan renyah.

Baca Juga: 7 Kue Kering Tradisional Ini Layak Penuhi Toples Lebaranmu

5. Gunakan loyang pendek

8 Tips Membuat Kue Kering Bagi Pemula, Anti Gagal!sajiansedap.grid.id

Ketika membuat kue kering, pastikan untuk memakai loyang khusus cookies yang berbentuk pendek saat memanggang. Jika kamu memakai loyang tinggi yang biasa digunakan untuk cake, suhu loyang bisa lebih tinggi dari yang dikehendaki karena menyerap lebih banyak panas dari pemanggang. Tentu saja kuemu akan lebih berisiko untuk hangus.

6. Oles kuning telur setelah setengah matang

8 Tips Membuat Kue Kering Bagi Pemula, Anti Gagal!yuyunanwar.com

Beberapa macam kue kering  harus diolesi dengan kuning telur di atasnya, seperti nastar dan kue kacang. Sebaiknya oleskan kuning telur ketika kue kering sudah dipanggang setengah matang, karena jika dioles di awal memasukkan ke dalam oven, lapisan atas kue rentan hangus.

Selain itu, mengoles kuning telur saat sudah setengah matang akan menghasilkan warna kue yang lebih cantik.

7. Trik agar kue matang merata hingga ke dalam

8 Tips Membuat Kue Kering Bagi Pemula, Anti Gagal!bettycrocker.com

Agar kue matang merata hingga ke dalam, ada beberapa hal yang harus diperhatikan.

  • Pastikan ketebalan kue seragam agar tidak ada yang matang lebih dahulu dari lainnya.
  • Perhatikan juga suhu oven agar tidak terlalu tinggi atau terlalu rendah, yakni di kisaran 150-170 derajat celcius. Panaskan oven sekitar 10 menit sebelum memanggang kue.
  • Jangan berlebihan saat mengaduk, menggilas, maupun membentuk kue, cukup hingga adonan tercampur rata.

8. Tips agar kue tidak melekat di loyang

8 Tips Membuat Kue Kering Bagi Pemula, Anti Gagal!thoughtco.com

Untuk menghindari kue yang sulit diambil dari loyang saat sudah matang, ikuti dua tips berikut.

  • Gunakan gula atau bahan tambahan seperti keju, choco chips, dan lain-lain secukupnya, agar kue tidak terkaramelisasi dengan cepat, yang akhirnya membuat kue hangus dan menempel di loyang.
  • Gunakan kertas roti untuk alas memanggang agar kue tidak bersentuhan langsung dengan loyang. Jika tidak ada, oles tipis loyang dengan margarin secara merata.

Itu dia delapan tips sederhana bagi kamu yang ingin mulai membuat kue kering. Mudah banget kan? Happy cooking!

Baca Juga: 7 Sajian Ini Bisa Kamu Suguhkan Saat Lebaran, Tak Selalu Kue Kering

Rizky Amalia Pratiwi Photo Verified Writer Rizky Amalia Pratiwi

Pencari ilmu yang punya seribu mimpi. Menulis salah satu jalan menggapainya. Narahubung: amalia.rp95@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya