Resep Mie Goreng Mamak, Hidangan Khas Malaysia yang Mantap Bumbunya!

Simpel dan mudah dibuat sendiri di rumah

Mie goreng mamak atau yang disebut juga dengan mee mamak adalah mie goreng khas Malaysia. Berwarna kecokelatan, hidangan ini memiliki cita rasa gurih dominan manis. 

Saat berada di Malaysia, tak sulit untuk menemukan penjaja mie goreng mamak. Kamu bisa membelinya di pedagang kaki lima, di warung pinggir jalan, hingga restoran.

Tapi tanpa perlu jauh-jauh ke Malaysia, kamu juga bisa membuatnya sendiri di rumah, lho. Hal itu lantaran proses pembuatannya yang tak jauh berbeda dengan mie goreng pada umumnya. Berikut ini resep membuat mie goreng mamak khas Malaysia yang bisa kamu ikuti. 

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Mie Goreng Mamak, Hidangan Khas Malaysia yang Mantap Bumbunya!ilustrasi mie lidi kuning (instagram.com/sigadih_minang)

Sebelum mulai membuatnya, pastikan kamu telah memiliki sederet bahan-bahan berikut ini, ya!

  • 500 g mie lidi kuning
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 buah cabai merah, iris kasar
  • 1 buah cabai hijau, iris kasar
  • 1 buah tahu putih kecil, potong-potong, goreng
  • 50 g tauge

Bumbu:

  • ½ sdt garam
  • 1 sdt bumbu kari bubuk
  • ½ sdt merica bubuk
  • 1 sdm kecap asin
  • 3 sdm kecap manis
  • 2 sdm saus tiram

Pelengkap:

  • jeruk nipis atau lemon cui
  • mentimun

2. Siram mie lidi dengan air panas

Resep Mie Goreng Mamak, Hidangan Khas Malaysia yang Mantap Bumbunya!ilustrasi mie yang sudah ditiriskan (pexels.com/MART PRODUCTION)

Letakkan panci di atas kompor. Masukkan air, kemudian nyalakan kompor. Rebus air hingga matang.

Selanjutnya ambil mangkuk dan masukkan mie lidi ke dalamnya. Siram mie lidi tersebut dengan air panas. Kemudian tiriskan hingga kering.

Baca Juga: Resep Membuat Mie Goreng ala Solaria, Rasanya Mirip Banget

3. Tumis bumbu-bumbu

Resep Mie Goreng Mamak, Hidangan Khas Malaysia yang Mantap Bumbunya!ilustrasi menumis bumbu (pexels.com/cottonbro)

Gunakan wajan datar untuk menumis. Letakkan di atas kompor, lalu nyalakan api. Bahan pertama yang harus dimasukkan adalah bawang putih. Tumis bawah putih tersebut hingga wangi.

Setelah bawang putih sudah wangi, masukkan tahu, cabai merah, dan cabai hijau secara perlahan. Aduk menggunakan spatula hingga semua bahan tercampur rata.

4. Memasak mie lidi

Resep Mie Goreng Mamak, Hidangan Khas Malaysia yang Mantap Bumbunya!ilustrasi memasak mie (unsplash.com/Prince Photos )

Langkah selanjutnya yaitu memasukkan mie lidi. Berilah garam, bumbu kari bubuk, merica bubuk, kecap asin, kecap manis, dan saus tiram secara bergantian. Aduk terus hingga semua bumbunya menyatu dengan mie.

5. Mie goreng mamak siap disajikan

Resep Mie Goreng Mamak, Hidangan Khas Malaysia yang Mantap Bumbunya!potret mie goreng mamak (instagram.com/mon.meekitchen)

Jika dirasa sudah matang, siapkan mangkuk saji. Matikan kompor, lalu angkat mie dengan hati-hati ke dalam mangkuk. Jangan lupa beri jeruk nipis atau lemon cui dan mentimun. Mie goreng mamak pun siap disajikan. Disantap saat masih hangat lebih nikmat, lho.

Bagaimana, sangat mudah bukan resep membuat mie goreng mamak khas Malaysia ini? Yuk, coba buat sendiri di rumah! Selamat mencoba!

Baca Juga: Resep Mie Goreng Shirataki, Gurih dan Kenyalnya Menggugah Selera

Sinta Listiyana Photo Verified Writer Sinta Listiyana

Terimakasih telah membaca tulisan saya :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya