Kembali Ngantor setelah Lama WFH, Ini 8 Tips Biar Gak Stres!

Ketemu teman-teman, kok, malah stres?

Saat pandemik COVID-19 bermula pada akhir 2019, kita harus terbiasa dengan social distancinglockdown, dan video calling untuk tetap menjalankan tugas sehari-hari. Sementara banyak yang mengeluhkan sulitnya komunikasi, tidak sedikit yang sudah terbiasa dengan pengaturan kerja dari rumah atau work from home (WFH).

Angka kasus COVID-19 sudah mulai menurun dan kehidupan berangsur pulih. Banyak perusahaan yang mulai mengizinkan atau menginginkan karyawannya untuk kembali bekerja di kantor. Ini bisa jadi kabar baik bagi beberapa orang, tetapi bagi beberapa orang lain yang sudah terbiasa WFH dan memiliki kecemasan sosial ini mungkin kabar yang kurang enak.

Akibatnya, tidak sedikit pekerja yang mengeluhkan stres karena harus kembali ke kantorBila kamu juga merasakannya, inilah beberapa tips biar gak stres kembali ngantor setelah lama WFH.

1. Terima kenyataan

Kembali Ngantor setelah Lama WFH, Ini 8 Tips Biar Gak Stres!ilustrasi stres (pexels.com/Anna Shvets)

Perasaan negatif saat ngantor itu nyata, dan rasa tersebut akan makin pahit jika kamu mencoba melawannya. Dilansir Healthline, langkah pertama agar tidak makin stres adalah... terima saja. Malah, dengan memeluk perasaan negatif tersebut, kamu jadi lebih mudah memprosesnya.

Merasa cemas atau gugup saat kembali ke kantor? Hei, kamu tidak sendirian! Jika tiba-tiba pikiranmu mulai keruh dengan emosi negatif, coba katakan ini dalam pikiranmu:

  • "Saya akui saya masih bergumul, tetapi saya terus membaik".
  • "Tak ada yang salah dengan saya, dan lumrah kalau saya bergumul di waktu yang sulit ini".
  • "Meski orang lain terlihat baik-baik saja, saya tak bisa menyangka begitu".
  • "Sejujurnya, orang lain pun bergumul seperti saya".

2. Pelan-pelan saja

Jika perusahaanmu mengizinkanmu untuk memilih hari bekerja ke kantor, jangan langsung ambil seminggu. Cobalah ambil 1 atau 2 hari yang tidak konsekutif (misalnya Senin dan/atau Rabu).

Sudah mulai terbiasa? Kamu bisa mulai menambah hari dan tanpa kamu sadari, kamu sudah terbiasa.

3. Bangun sebuah rutinitas

Kembali Ngantor setelah Lama WFH, Ini 8 Tips Biar Gak Stres!ilustrasi kerja (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Manusia adalah makhluk kebiasaan. Jika kamu ingin cepat terbiasa (kembali) ke kantor, cobalah untuk tetap konsisten. Kamu disarankan untuk menentukan hari dan waktu yang konsisten. 

Jadikan waktu tersebut sebagai rutinitas, dan bekerjalah pada waktu tersebut. Dengan rutinitas tersebut, stres pun berkurang dan transisi kembali ke kehidupan kantor pun makin mudah.

4. Buat daftar tugas

Sudah membuat rutinitas? Jangan lupa untuk membuat daftar tugas. Kamu bisa mulai terbiasa membuat daftar tugas dan deadline pekerjaan kantor sebelum tidur atau sesudah bangun.

Dengan daftar tugas ini, kegiatanmu akan lebih terorganisir, dan kamu jadi tidak stres saat beradaptasi kembali ke kehidupan kantor. Selain itu, daftar tugas membuat kinerjamu lebih efektif dan kamu jadi lebih bisa memprioritaskan tugas.

Baca Juga: 7 Suplemen dan Vitamin yang Bisa Bantu Meredakan Stres

5. Luangkan waktu untuk beradaptasi lagi

Kembali Ngantor setelah Lama WFH, Ini 8 Tips Biar Gak Stres!Ilustrasi kerja (unsplash.com/Annie Spratt)

Tidak sedikit orang yang lebih nyaman dengan WFH. Selain tidak repot pergi ke kantor, mereka juga merasa lebih fokus bekerja tanpa diajak berbincang oleh orang lain. Jadi, bagaimana jika harus kembali ke kantor?

Normal, kok, kalau kamu merasa ragu jika harus kembali ngantor. Untuk hal ini, kamu disarankan untuk "menyugesti" otak bahwa kembali ke kantor adalah hal yang aman dan tak bisa terhindarkan. Seiring waktu, otak juga akan beradaptasi dengan keadaan baru.

6. Lakukan aktivitas penghilang stres

Apakah ada hal-hal yang kamu suka? Jika iya, sambil beradaptasi lagi ke kehidupan kantor, cobalah untuk juga melakukan hal-hal yang kamu sukai. Oleh karena itu, kamu tak akan stres saat pergi dan pulang dari kantor.

Mungkin, kamu berpikir bahwa agar terbiasa, kamu harus mengerjakan pekerjaan sebanyak mungkin. Tunggu dulu! Cobalah untuk meluangkan waktu agar bisa rehat sejenak di kantor. Tubuh dan pikiran perlu istirahat, dan adanya waktu istirahat bisa mengurangi stres serta mempertajam fokus.

7. Tetapkan batasan

Kembali Ngantor setelah Lama WFH, Ini 8 Tips Biar Gak Stres!ilustrasi menetapkan batasan (pexels.com/Monstera)

Saat kembali ke kantor, mungkin kamu menghadapi kondisi stres dari atasan atau rekan kerja. Ada saatnya kamu berkata "tidak", terutama jika tugas tersebut bukan bagianmu.

Lalu, bagaimana kalau dipaksa? Jangan ragu untuk melapor ke bagian personalia karena bagaimanapun juga, kesejahteraan diri adalah hal utama dibanding uang. Ketahuilah bahwa perlakuan tak terpuji di tempat kerja tidak bisa ditoleransi.

8. Cari pertolongan ahli

Kamu sudah melakukan cara-cara di atas. Lantas, bagaimana jika ternyata tidak ampuh, misalnya tetap stres atau tertekan? Kamu mungkin perlu mencari pertolongan sesegera mungkin. Pertama, kamu bisa curhat dengan orang tepercaya, misalnya sahabat atau keluarga.

Jika perasaan negatif tersebut makin menjadi-jadi, jangan ragu untuk mencari pertolongan dari tenaga ahli, seperti psikolog atau psikiater. Mereka bisa menawarkan berbagai program relaksasi agar kamu merasa lebih tenang.

Itulah beberapa tips biar gak stres kembali ngantor setelah lama WFH. Ingat, jika kamu merasa ini berat, kamu tidak sendirian dan tidak salah untuk mencari pertolongan. Semangat, ya!

Baca Juga: 8 Manfaat Berdiam Diri untuk Kesehatan Fisik dan Mental

Topik:

  • Nurulia

Berita Terkini Lainnya