TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Khasiat Buah Elderberry Bagi Kesehatan, Si Mungil Kaya Manfaat

Kecil-kecil cabe rawit nih!

gardenerspath.com

Elderberry mengacu pada beberapa varietas pohon Sambucus yang merupakan tanaman berbunga milik keluarga Adoxaceae. Pohon ini memilik buah berry berwarna hitam atau biru-hitam yang mengelompok pada satu ranting. Secara historis, orang-orang telah menggunakan elderberry untuk manfaat kesehatannya selama ratusan tahun, salah satunya orang Mesir kuno yang menggunakannya untuk merawat kulit dan menyembuhkan luka bakar.

Rendah kalori, kaya antioksidan serta mengandung banyak nutrisi lain, buah mungil ini memiliki segudang manfaat bagi kesehatan lho! Penasaran kan? Yuk, simak uraian berikut ini.

1. Mengurangi gelaja pilek dan flu

dettol.co.in

Meskipun di Indonesia sendiri buah ini tidak cukup terkenal seperti strawberry atau raspberry, saat ini elderberry paling sering dikonsumsi sebagai suplemen untuk mengobati gejala pilek dan flu. Ekstrak elderberry hitam dan bahkan infus yang mengandung ekstrak bunga dari pohon elderberry telah terbukti mengurangi tingkat keparahan dan lama influenza.

Sebuah penelitian pada 60 orang dengan influenza menemukan bahwa mereka yang mengonsumsi 15 ml sirup elderberry empat kali per hari menunjukkan peningkatan dalam dua hingga empat hari, sementara kelompok kontrol membutuhkan tujuh hingga delapan hari untuk membaik.

2. Menjaga kesehatan jantung

cullmanregional.com

Elderberry mengandung senyawa anthocyanin yang melindungi lapisan dalam pembuluh darah dari stres oksidatif. Senyawa tersebut melindungi sel-sel dari stres peradangan yang dapat meningkatkan sirkulasi dan mengurangi risiko penyakit jantung. Kadar serat yang tinggi dalam elderberry juga membantu menghilangkan kelebihan kolesterol dari sistem dan memberi ruang bagi kolesterol HDL (baik) yang dibutuhkan tubuh sehingga membantu mengurangi kemungkinan aterosklerosis dan masalah kardiovaskular lainnya.

Baca Juga: 8 Buah Terbaik untuk Atasi Flu, Yuk Konsumsi!

3. Membantu melancarkan sistem pencernaan

sheknows.com

Menurut USDA, ederberry mengandung 7 gram serat per 100 gram buah segar yang lebih dari seperempat dari asupan harian yang direkomendasikan. Buah elderberry memiliki kandungan serat paling tinggi dibandingkan buah berry lainnya contohnya buah strawberry yang hanya mengandung 2 gram serat per 100 gram buah segar. Mengonsumsi serat yang cukup dapat membantu menghilangkan sembelit, mengurangi kelebihan gas, dan umumnya meningkatkan kesehatan sistem pencernaan.

4. Meningkatkan kesehatan tulang

Pexels/RUN 4 FFPU

Senyawa antioksidan dan anti-inflamasi yang ditemukan dalam elderberry dapat membantu meringankan nyeri sendi dan nyeri akibat peradangan. Buah elderberry juga kaya akan kandungan kalsium, zat besi, dan kalium yang dikenal bermanfaat untuk memperkuat tulang dan meningkatkan kepadatan mineral tulang sehingga mengurangi risiko osteoporosis.

Baca Juga: Yuk, Jaga Kesehatan Gigi dengan Rajin Konsumsi 7 Buah Ini!

Verified Writer

Mademoiselle Dii

On a journey of life

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya