TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Mengatasi Mata Merah, Bukan Hanya Pakai Obat Tetes!

Jadi solusi efektif saat tidak ada obat mata

roottie.com

Karena mata merupakan ‘jendela dunia’, maka merawat kesehatannya pun tentu harus dengan penanganan ekstra. Termasuk ketika mata memerah, jangan menganggapnya sebagai sebuah hal biasa yang seringnya diabaikan.

Padahal, mata merah merupakan gejala awal dari timbulnya penyakit mata lain yang lebih serius. Jika tidak ditangani dengan cepat dan tepat, maka ‘jendela dunia’ kamu pun sudah pasti akan terganggu.

Tak hanya menggunakan obat tetes mata, berikut ini beberapa tips atau cara mengatasi mata merah yang membuat perih dan terasa tak nyaman.

1. Air mawar

Pixabay.com/silviarita

Karena air mawar memiliki sifat anti peradangan, maka banyak orang menggunakannya sebagai obat untuk mengatasi mata merah. Bisa diteteskan langsung pada mata atau dioleskan pada mata ke dalam air mawar yang sudah dicampur air bersih.

Tak memakan waktu lama, mata kamu akan terasa sejuk dan perlahan warna merah pada mata akan berkurang.

Baca Juga: 4 Cara Menangani Mata Juling Pada Anak 

2. Gunakan mentimun, lidah buaya, atau teh bekas

Pixabay.com/stevepb

Sudah sejak dulu, banyak orang menggunakan potongan timun, lidah buaya, atau teh bekas untuk mengatasi merah. Rasa sejuk yang ditimbulkan dari bahan-bahan tersebut mampu membuat mata lebih rileks dan terasa nyaman. Selain karena bahan-bahannya mudah didapatkan, pengobatan sederhana ini pun bisa dilakukan kapan dan dimana saja.

3. Kompres dengan air dingin

mavcure.com

Selain mengatasi mata bengkak, kompresan air dingin juga dipercaya mampu mengatasi mata merah secara cepat.

Ambil handuk kecil yang bersih dan rendam dalam air dingin, peras lalu tempatkan tepat di atas mata selama beberapa menit. Ulangi beberapa kali sampai area mata benar-benar terasa sejuk.

4. Jangan sering-sering mengucek mata karena rasa gatal

glamour.com

Ingat ya, jangan sekali-kali mengucek mata saat rasa gatal mulai menyerang. Bukannya mengurangi mata merah, hal tersebut akan membuat sakit mata menjadi semakin parah.

Apalagi saat tangan tak bersih, risiko terjadinya iritasi pada mata pun tentu saja akan semakin besar.

Kamu tentu tidak ingin matamu semakin memerah karena tak tahan dengan rasa gatal kan?

Baca Juga: 6 Makanan Ini Berkhasiat Tingkatkan Penglihatanmu, Mata Makin Sehat!

Verified Writer

Iip Afifullah

Someone

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya